- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Jembatan laut terpanjang di dunia ada di Tiongkok


TS
kangjati
Jembatan laut terpanjang di dunia ada di Tiongkok

Jembatan terpanjang di dunia akhirnya rampung nih gan. Jembatan ini menghubungkan Hong Kong-Zhuhai-Makau.

Proyek jembatan ini memakan waktu sampe 9 tahun loh gan. Dan kabarnya jembatan ini dibuka di pekan ini

Yuk simak aja langsung artikel lengkapnya

Quote:

Tampilan dari udara Jembatan Hong Kong-Zhuhai-Makau yang baru diresmikan oleh Presiden Tiongkok | EPA-EFE/STR CHINA OUT /EPA
Jembatan membentang lautan terpanjang di dunia yang menghubungkan Hong Kong-Zhuhai-Makau dibuka untuk kali pertama sebagai lajur lalu lintas pekan ini.
Proses pembangunan yang memakan waktu lebih kurang sembilan tahun akhirnya selesai pada Selasa (23/10) kemarin.
Presiden Tiongkok, Xi Jinping, meresmikan jembatan sepanjang 55 kilometer yang dibuka pada pukul 9 pagi hari Rabu (24/10) waktu setempat tersebut.
Gelar jembatan laut terpanjang di dunia sebelumnya dilekatkan pada Jembatan Jiaozhou Bay. Lokasinya juga di Tiongkok dan membentang sepanjang 42 kilometer. Tanpa mengindahkan lokasi di laut, jembatan Hong Kong-Zhuhai-Makau menduduki peringkat 6 di dalam urusan terpanjang dunia.
"Saya menyatakan jembatan Hong Kong-Zhuhai-Macau secara resmi dibuka," kata Jinping yang disertai kembang api digital terlihat meledak pada layar di belakangnya. Upacara ini juga dihadiri oleh para pemimpin Hong Kong dan Makau.
Jembatan ini menghubungkan Hong Kong dengan kota di selatan Tiongkok daratan bernama Zhuhai, serta daerah perjudian Makau, melintasi perairan Delta Sungai Mutiara.
Selain itu, jembatan juga merupakan bagian dari implementasi dari rencana utama menciptakan pusat ilmu pengetahuan dan teknologi global dengan menghubungkan dua wilayah, Hong Kong dan Makau, ke sembilan kota terdekat.
Komuter yang melalui jembatan ini dari Bandara Internasional Hong Kong menuju Zhuhai bisa menyelesaikan perjalanan dalam waktu sekitar 45 menit saja, penurunan dari sekitar empat jam durasi yang harus ditempuh sebelumnya.
Sebenarnya, jembatan tak seutuhnya berdiri di atas laut, ada juga bagian dari jembatan yang berada di bawah laut, melalui terowongan yang bermuara di dua pulau buatan. Memiliki panjang 6,75km, terowongan ini berada pada kedalaman 40 meter di bawah permukaan laut. Sedangkan setiap pulau buatan memiliki luas 10.000 meter persegi.
Alasan mengapa jembatan ini terbagi dua area supaya kapal kargo berukuran besar bisa melintas. Wilayah sekitar jembatan yang disebut Greater Bay adalah salah satu daerah pelayaran tersibuk di dunia dengan sekitar 4.000 kapal yang hilir mudik setiap hari.
Sekitar 400.000 ton baja digunakan untuk membangun jembatan--4,5 kali lipat jumlah baja yang digunakan Jembatan Golden Gate, San Francisco, Amerika Serikat, seperti yang dipaparkan oleh Los Angeles Times.
Dalam perbandingan panjang, jembatan ini membentang lebih dari 14 kali Jembatan Golden Gate, berjajar dari ujung ke ujung.
Dalam hal daya tahan konstruksi, jembatan baru ini juga dilaporkan cukup kuat untuk menahan gempa berkekuatan magnitudo 8,0, angin topan 339 kilometer per jam, dan tabrakan oleh kapal kargo.
Menara pada jembatan dirancang berdasarkan ilham tiga elemen, yakni simpul Tiongkok, lumba-lumba putih Tiongkok, dan tiang kapal.
Lalu, kurva jembatan dibangun menyerupai ular.
Pulau buatan yang menjadi mulut untuk masuk ke bagian terowongan bawah laut | EPA-EFE/STR CHINA OUT /EPA
Namun, meski telah dibuka untuk umum, tidak sembarang orang dapat melintasi jembatan. Jadi, hanya kendaraan angkutan, bermuatan barang, dan mobil pribadi berizin yang bisa menikmatinya.
Selain jenis kendaraan dibatasi, dilansir dari Forbes (22/10), jumlah izin juga tidak banyak tersedia. Hanya 300 izin permanen yang tersedia bagi penduduk Hong Kong yang melakukan perjalanan ke Makau. Izin ke Tiongkok daratan hanya diberikan kepada individu yang memenuhi kriteria tertentu, seperti menyumbang ke badan amal di daerah itu atau dipekerjakan di “perusahaan teknologi tinggi yang diakui.”
Tanpa adanya dokumentasi yang sesuai, pengemudi harus beralih ke bus angkutan khusus.
Salah satu penyedia layanan lintas batas yang disebut Trans-Island Limousine mengatakan kepada ABC News bahwa mereka memulai layanan jalur bus secara perlahan pekan ini. Tiket satu arah akan dikenakan biaya yang setara dengan 15 USD atau Rp200 ribu dan tiket pulang-pergi akan dikenakan biaya sekitar 28 USD atau Rp420 ribu.
Pada tahun 2008, menurut South China Morning Post, diperkirakan bahwa lalu lintas jembatan harian akan mencapai 171.800 penumpang dan 33.100 kendaraan pada tahun 2030.
Delapan tahun kemudian, pada tahun 2016, sebuah studi memperkirakan penggunaan harian bisa mencapai 126.000 penumpang dan 29.100 kendaraan.
Meski kini sudah terlihat megah, tapi pembangunan proyek jembatan bernilai Rp300 triliun tersebut tidak begitu mulus. Pada bulan Maret tahun lalu, dua pekerja konstruksi tewas jatuh ke lautan ketika bagian jembatan runtuh di Pulau Lantau. Dalam laporan kecelakaan, Dragages-China Harbour VSL Joint Venture telah dianggap gagal mengikuti peraturan keselamatan standar. Laporan tersebut mencatat bahwa para pekerja seharusnya terkait pada platform yang lebih aman.
Kejadian tersebut bukan kali pertama perusahaan pengembang jembatan melakukan pelanggaran. Berdasarkan laporan antara tahun 2010 dan Juli 2017, ada 275 insidenyang mengakibatkan lebih dari 600 orang cidera dan memakan 10 korban jiwa.
Pada Mei tahun lalu, 21 individu, termasuk dua eksekutif senior, dua teknisi laboratorium lapangan senior, 12 teknisi laboratorium lapangan, dan lima asisten laboratorium, ditangkap karena diduga memalsukan laporan uji beton.
Selain dampak negatif ke manusia, konstruksi jembatan juga diinformasikan kelompok pecinta lingkungan atas hilangnya lumba-lumba putih Tiongkok di wilayah timur laut Pulau Lantau.
Tahun ini, untuk ketiga kalinya berturut-turut, tidak ada lumba-lumba putih Tiongkok yang terlihat di lepas pantai timur laut Lantau.
Sedikitnya penampakan mamalia laut di daerah ini menegaskan kembali kecurigaan bahwa proyek Jembatan Hong Kong-Zhuhai-Makau setidaknya menjadi salah satu penyebab.
Proses pembangunan yang memakan waktu lebih kurang sembilan tahun akhirnya selesai pada Selasa (23/10) kemarin.
Presiden Tiongkok, Xi Jinping, meresmikan jembatan sepanjang 55 kilometer yang dibuka pada pukul 9 pagi hari Rabu (24/10) waktu setempat tersebut.
Gelar jembatan laut terpanjang di dunia sebelumnya dilekatkan pada Jembatan Jiaozhou Bay. Lokasinya juga di Tiongkok dan membentang sepanjang 42 kilometer. Tanpa mengindahkan lokasi di laut, jembatan Hong Kong-Zhuhai-Makau menduduki peringkat 6 di dalam urusan terpanjang dunia.
"Saya menyatakan jembatan Hong Kong-Zhuhai-Macau secara resmi dibuka," kata Jinping yang disertai kembang api digital terlihat meledak pada layar di belakangnya. Upacara ini juga dihadiri oleh para pemimpin Hong Kong dan Makau.
Jembatan ini menghubungkan Hong Kong dengan kota di selatan Tiongkok daratan bernama Zhuhai, serta daerah perjudian Makau, melintasi perairan Delta Sungai Mutiara.
Selain itu, jembatan juga merupakan bagian dari implementasi dari rencana utama menciptakan pusat ilmu pengetahuan dan teknologi global dengan menghubungkan dua wilayah, Hong Kong dan Makau, ke sembilan kota terdekat.
Komuter yang melalui jembatan ini dari Bandara Internasional Hong Kong menuju Zhuhai bisa menyelesaikan perjalanan dalam waktu sekitar 45 menit saja, penurunan dari sekitar empat jam durasi yang harus ditempuh sebelumnya.
Sebenarnya, jembatan tak seutuhnya berdiri di atas laut, ada juga bagian dari jembatan yang berada di bawah laut, melalui terowongan yang bermuara di dua pulau buatan. Memiliki panjang 6,75km, terowongan ini berada pada kedalaman 40 meter di bawah permukaan laut. Sedangkan setiap pulau buatan memiliki luas 10.000 meter persegi.
Alasan mengapa jembatan ini terbagi dua area supaya kapal kargo berukuran besar bisa melintas. Wilayah sekitar jembatan yang disebut Greater Bay adalah salah satu daerah pelayaran tersibuk di dunia dengan sekitar 4.000 kapal yang hilir mudik setiap hari.
Sekitar 400.000 ton baja digunakan untuk membangun jembatan--4,5 kali lipat jumlah baja yang digunakan Jembatan Golden Gate, San Francisco, Amerika Serikat, seperti yang dipaparkan oleh Los Angeles Times.
Dalam perbandingan panjang, jembatan ini membentang lebih dari 14 kali Jembatan Golden Gate, berjajar dari ujung ke ujung.
Dalam hal daya tahan konstruksi, jembatan baru ini juga dilaporkan cukup kuat untuk menahan gempa berkekuatan magnitudo 8,0, angin topan 339 kilometer per jam, dan tabrakan oleh kapal kargo.
Menara pada jembatan dirancang berdasarkan ilham tiga elemen, yakni simpul Tiongkok, lumba-lumba putih Tiongkok, dan tiang kapal.
Lalu, kurva jembatan dibangun menyerupai ular.
Pulau buatan yang menjadi mulut untuk masuk ke bagian terowongan bawah laut | EPA-EFE/STR CHINA OUT /EPA
Namun, meski telah dibuka untuk umum, tidak sembarang orang dapat melintasi jembatan. Jadi, hanya kendaraan angkutan, bermuatan barang, dan mobil pribadi berizin yang bisa menikmatinya.
Selain jenis kendaraan dibatasi, dilansir dari Forbes (22/10), jumlah izin juga tidak banyak tersedia. Hanya 300 izin permanen yang tersedia bagi penduduk Hong Kong yang melakukan perjalanan ke Makau. Izin ke Tiongkok daratan hanya diberikan kepada individu yang memenuhi kriteria tertentu, seperti menyumbang ke badan amal di daerah itu atau dipekerjakan di “perusahaan teknologi tinggi yang diakui.”
Tanpa adanya dokumentasi yang sesuai, pengemudi harus beralih ke bus angkutan khusus.
Salah satu penyedia layanan lintas batas yang disebut Trans-Island Limousine mengatakan kepada ABC News bahwa mereka memulai layanan jalur bus secara perlahan pekan ini. Tiket satu arah akan dikenakan biaya yang setara dengan 15 USD atau Rp200 ribu dan tiket pulang-pergi akan dikenakan biaya sekitar 28 USD atau Rp420 ribu.
Pada tahun 2008, menurut South China Morning Post, diperkirakan bahwa lalu lintas jembatan harian akan mencapai 171.800 penumpang dan 33.100 kendaraan pada tahun 2030.
Delapan tahun kemudian, pada tahun 2016, sebuah studi memperkirakan penggunaan harian bisa mencapai 126.000 penumpang dan 29.100 kendaraan.
Meski kini sudah terlihat megah, tapi pembangunan proyek jembatan bernilai Rp300 triliun tersebut tidak begitu mulus. Pada bulan Maret tahun lalu, dua pekerja konstruksi tewas jatuh ke lautan ketika bagian jembatan runtuh di Pulau Lantau. Dalam laporan kecelakaan, Dragages-China Harbour VSL Joint Venture telah dianggap gagal mengikuti peraturan keselamatan standar. Laporan tersebut mencatat bahwa para pekerja seharusnya terkait pada platform yang lebih aman.
Kejadian tersebut bukan kali pertama perusahaan pengembang jembatan melakukan pelanggaran. Berdasarkan laporan antara tahun 2010 dan Juli 2017, ada 275 insidenyang mengakibatkan lebih dari 600 orang cidera dan memakan 10 korban jiwa.
Pada Mei tahun lalu, 21 individu, termasuk dua eksekutif senior, dua teknisi laboratorium lapangan senior, 12 teknisi laboratorium lapangan, dan lima asisten laboratorium, ditangkap karena diduga memalsukan laporan uji beton.
Selain dampak negatif ke manusia, konstruksi jembatan juga diinformasikan kelompok pecinta lingkungan atas hilangnya lumba-lumba putih Tiongkok di wilayah timur laut Pulau Lantau.
Tahun ini, untuk ketiga kalinya berturut-turut, tidak ada lumba-lumba putih Tiongkok yang terlihat di lepas pantai timur laut Lantau.
Sedikitnya penampakan mamalia laut di daerah ini menegaskan kembali kecurigaan bahwa proyek Jembatan Hong Kong-Zhuhai-Makau setidaknya menjadi salah satu penyebab.
Meski dibuka untuk umum, namun tidak sembarang orang juga yang bisa menikmati jembatan tersebut.

Soalnya perlu beberapa dokumen sehingga bisa akses melewati jembatan tersebut.

Semoga jembatan terpanjang ini, membuat negeri kita ini termotivasi yah gan

Quote:


Jangan lupa rate bintang 5, tinggalin komentar dan bersedekah sedikit cendol buat ane dan ane doain agan makin ganteng dan cantik deh

SUMUR :
Beritagar.id
Quote:
Jangan lupa kunjungi thread ane yang lain gan 
Mengapa orang merasa sedih usai bercinta
Selain makan makanan sehat dan olahraga teratur,Hal ini juga bisa memperpanjang hidup
Falcon akan filmkan #CrazyRichSurabayan
Hanya Terjadi Pada Perempuan? Ini Dia Beberapa Mitos Soal Osteoporosis
Inilah alasan mengapa jadwal tayang film Wonder Woman 1984 diundur (Kebangkitan DC?)
Produsen game mulai tindak tegas pelaku Cheater
Inilah beberapa negara yang masih menjalankan tradisi sunat pada anak perempuan
Mitos dan fakta soal vaksin yang perlu Agan ketahui
Negara-negara yang melegalkan ganja (Sobat Rastafara Yoomand~ wajib baca)
Menggali harta karun (ngupil) ternyata bisa bikin infeksi paru-paru


Mengapa orang merasa sedih usai bercinta
Selain makan makanan sehat dan olahraga teratur,Hal ini juga bisa memperpanjang hidup
Falcon akan filmkan #CrazyRichSurabayan
Hanya Terjadi Pada Perempuan? Ini Dia Beberapa Mitos Soal Osteoporosis
Inilah alasan mengapa jadwal tayang film Wonder Woman 1984 diundur (Kebangkitan DC?)
Produsen game mulai tindak tegas pelaku Cheater
Inilah beberapa negara yang masih menjalankan tradisi sunat pada anak perempuan
Mitos dan fakta soal vaksin yang perlu Agan ketahui
Negara-negara yang melegalkan ganja (Sobat Rastafara Yoomand~ wajib baca)
Menggali harta karun (ngupil) ternyata bisa bikin infeksi paru-paru

1
2.1K
Kutip
5
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan