moccyfreakAvatar border
TS
moccyfreak
China Town – Pilihan Destinasi Liburan Kamu di Bandung



Kalau Jakarta punya Glodok dan Semarang punya Pasar Semawis, kini Bandung juga punya pilihan tempat untuk wisatawan yang ingin merasakan nuansa oriental lho GanSis. China Town atau Kampung Cina ini terletak di jalan Kelenteng nomor 41 Kota Bandung. Jalan tersebut memang diketahui sudah terkenal sebagai kawasan pecinan di Bandung sejak dulu. Area China Town yang berada tidak jauh dari bangunan lama tahun 1896 yaitu Wihara Setya Budhi ini memiliki luas mencapai 3.000 m persegi.


Di China Town ini, kamu bisa menemukan museum yang berisi beragam perabotan antik khas Tionghoa dan infografis yang menceritakan sejarah keberadaan suku Tionghoa di Bandung. Selain itu, China Town ini juga terdapat 77 stand atau kios yang menjual beraneka macam kuliner, fashion dan aksesoris hingga souvenir khas Cina. Meski menu kuliner yang ditawarkan kebanyakan masakan Cina, jangan khawatir GanSis karena pengelola menjamin kehalalannya bahkan tersedia menu masakan khas Sunda untuk pengunjung yang cinta makanan tradisional. Namun, untuk mempermudah transaksi di China Town ini menerapkan pembayaran elektronik atau non-tunai menggunakan e-money card.


China Town Bandung selain ramai dikunjungi bagi pencinta kuliner, juga menarik perhatian para anak muda yang hobi foto. Karena China Town ini memiliki banyak spot dan pemandangan yang bagus untuk dijadikan objek foto. Seperti jembatan kayu khas cinta, sepeda ontel, hingga background mural dan lampion yang seakan sudah disiapkan oleh pengelola sebagai daya tarik. Sementara bagi kamu yang membawa adik atau anak kecil, China Town ini juga memfasilitasi playground atau arena bermain anak yang di berada tepat di bagian belakang area. Wah bakalan betah berlama-lama ya.


Gimana Gan? Ada rencana berlibur ke Bandung akhir pekan ini? Agar semakin terasa nuansa orientalnya, ada baiknya mengunjungi China Town pada sore atau malam hari karena hiasan lampion cantik warna-warni akan bercahaya tentunya hanya dalam keadaan langit gelap. Jam operasionalnya dibuka mulai dari pukul 12.00 hingga 24.00. Untuk harga tiket masuknya bisa kamu cek di akhir artikel ini ya.

Spoiler for Harga Tiket dan Link Official:


Quote:




Spoiler for Baca Juga Thread ane yang Lainnya GanSis !!:
Diubah oleh moccyfreak 28-08-2017 11:04
0
14.7K
88
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan