Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

harrywjyyAvatar border
TS
harrywjyy
Kisah Horor: Akibat Mengambil Barang Di Hutan, Orang Ini Diikuti Makhluk Halus!

Sumber gambar: trulyexperiences.com


Beberapa orang senang melakukan hal-hal menyenangkan di alam. Seperti naik gunung, camping dan banyak lagi. Tapi, ada beberapa pantangan atau aturan tak tertulis setiap bermain di alam.

Yaitu tidak sembarangan, menjaga sikap dan tidak asal mengambil sesuatu. Sebenarnya itu bagus sebagai pelatihan tata krama, tapi di sisi lain ada hal tak kasat mata yang mempengaruhi.

Cerita berikut akan menggambarkan bagaimana akibat berlaku sembarangan di alam bebas.


Sumber gambar: swedishnomad.com


Cerita ini sudah cukup lama, terjadi ketika saya masih duduk di bangku kelas 2 SMA. Kala itu libur sekolah, saya dan teman-teman berencana untuk berkunjung ke salah satu air terjun yang memang dibuka untuk tempat wisata.

Meski dibuka untuk tempat wisata, air terjun ini pada saat itu masih sepi. Mungkin karena belum banyak orang tahu pada saat itu. Semua berjalan normal selama kami bermain-main di air terjun. Kami berenang, mandi, biasalah seperti orang pada umumnya.

Sampai akhirnya, saya tidak sengaja menemukan sesuatu. Ada semacam mustika atau batu giok atau apalah saya kurang paham. Posisinya di bawah pohon agak tertutup sama akar-akar. Warnanya merah, cantik sekali. Karena waktu itu memang sedang musimnya orang pakai batu cincin, jadi ya saya ambil saja. Barangkali bisa jadi cincin dan bisa dijual.

Singkat cerita, kami semua pun pulang. Dan saya pulang dengan membawa batu mustika yang saya temukan itu. Batu itu saya simpan di dalam laci meja saya. Selama beberapa hari, saya tidak merasakan keanehan apa-apa.

Sampai suatu malam, saya keluar rumah untuk beli pulsa. Si penjual pulsa itu posisinya persis di depan rumah saya, tapi malam itu anehnya si penjual pulsa tutup. Jadi saya beli di tempat lain.

Keesokan paginya, saya keluar rumah dan melihat si penjual pulsa itu sedang menyapu halaman rumahnya. Akhirnya saya mendekat dengan maksud bertanya kenapa semalam konternya tutup.

Jawaban dia kira-kira begini, “Beberapa malem ini emang tutup. Habisnya gue takut, di depan rumah lu ada perempuan serem berdiri aja di depan rumah.”

Mendengar itu, saya bingung. Perempuan serem? Maksudnya apa. Awalnya saya tidak mau berpikir macam-macam, tapi pada akhirnya kepikiran juga. Siapa perempuan yang dimaksud sama si tukang pulsa itu.

Hari demi hari berlalu, saya belum merasakan keanehan apa-apa. Sampai suatu hari saya sedang mandi. Waktu itu masih sore, saya habis pulang main.

Saya sedang asik menyiram badan saya, di depan saya ada sebuah bak air besar yang jadi wadah air saya. Nah, dari pantulan air itu saya melihat ada perempuan berbaju serba putih dan rambutnya panjang mirip hantu Sadako di film Ringu. Cuma ini posturnya tinggi, mungkin hampir 2 meter. Kepalanya hampir menyentuh langit-langit kamar mandi, wajahnya tidak kelihatan karena tertutup rambut.

Karena saya juga suka mengaji, saya pun membaca doa yang guru ngaji saya ajarkan di masjid. Sambil menutup mata. Setelah selesai baca doa, saya lihat lagi ke bak air. Sosok itu masih ada. Masih berdiri di belakang saya, ternyata doa saya tidak mempan. Karena tak ada pilihan lain. Saya pun segera mengambil handuk dan buru-buru keluar dari kamar mandi.
Itu gangguan yang pertama, saya tidak cerita ke siapa-siapa.

Pernah juga suatu malam, saya terbangun tanpa sebab. Saat itu waktu menunjukkan pukul 1 dini hari. Saya keluar kamar untuk buang air kecil, setelah itu membuka kulkas untuk minum. Nah, seluruh ruangan di rumah itu lampunya mati. Kecuali kamar mandi dan lampu di depan rumah (beranda/pelataran).

Pintu depan rumah saya itu diapit oleh dua jendela panjang. Kedua jendela panjang itu dipasang gorden karena sudah malam. Dari gorden itulah saya melihat ada bayangan, jelas sekali itu bayangan seolah-olah ada yang sedang berdiri di depan rumah saya.

Saya belum berpikir aneh-aneh saat itu. Saya pikir, ini bayangan apa? Saya tidak ada pikiran ini bayangan orang atau hantu. Yang ada di pikiran saya, ini benda apa kok ada di depan rumah saya. Karena penasaran, saya mendekat.

Saya membuka gorden dan melihat apa yang ada di depan rumah saya. Ternyata oh ternyata, perempuan itu lagi. Sosok perempuan yang saya lihat di kamar mandi. Masih memakai gaun putih dan rambut panjang agak gimbal yang menutupi muka. Kali ini jelas sekali, saya melihatnya langsung. Bukan melalui pantulan air.

Saya pun langsung istighfar dan berlari ke dalam kamar. Saya baca doa dan mencoba tidur. Badan saya gemetar hebat, pokoknya saya benar-benar ketakutan bukan main saat itu. Ternyata perempuan ini yang dimaksud oleh tukang pulsa. Malam itu setelah ketakutan selama sekitar setengah jam, akhirnya saya bisa tidur.

Paginya saya mulai berpikir, apa penyebab dari gangguan-gangguan ini. Sampai akhirnya saya terpikir oleh batu mustika yang saya temukan itu. Ya, sejak saya bawa pulang benda itu saya mengalami hal seperti ini. Segera saya telepon teman saya dan menceritakan semuanya.

Akhirnya teman saya pun bersedia mengantar saya kembali ke air terjun itu. Hari itu juga kami sepakat untuk berangkat ke air terjun. Perjalanan lancar-lancar saja, sesampainya di sana saya mengembalikan mustika itu persis di tempat pertama kali saya menemukannya. Sekaligus saya juga minta maaf atas kelancangan saya.

Sepulang dari air terjun, saya rajin-rajin mengaji, sholat dan lain sebagainya dengan maksud membersihkan diri dari energi negatif yang mungkin saja masih menempel di diri saya. Tapi syukurlah, setelah itu tidak ada lagi gangguan. Tidak ada lagi penampakan perempuan itu. Dari situ saya semakin yakin kalau mustika itulah penyebab semuanya.

Sekian cerita singkat dari saya.

------

Semoga dari cerita ini, kita bisa sama-sama belajar untuk lebih berhati-hati saat berada di tempat yang asing dan tidak kita ketahui.

Jadilah orang yang bijak di mana pun kita berada. Terima kasih dan mohon maaf bila ada kesalahan ketik atau kata.

Kalau suka dengan thread horor ini, silahkan mampir ke thread horor ane yang lain gan. Link-nya ada di bawah ini!

1. Kisah Horor: Teror Pocong Hamil Yang Menghantui Warga!
2. Kisah Horor: Akibat Mencuri Barang Milik Orang Meninggal!
3. Kisah Horor: Ojek Online Antar Makanan Milik Hantu!
4. Kisah Horor: Akibat Mengambil Barang Sembarangan Di Hutan!
5. Jagad Mistis Nusantara: Kumpulan Cerita Horor Mistis
6. Kisah Horor: Kejadian Mistis Saat Kerja Shift Malam!
7. Kisah Horor: Ditertawakan Kuntilanak Saat Camping!
8. Kejadian Horor Setelah Nenek Meninggal

Langsung aja meluncur gan!

emoticon-Ngacir2emoticon-Ngacir2emoticon-Ngacir2
Diubah oleh harrywjyy 25-07-2022 01:08
kubelti3Avatar border
tatiin77Avatar border
fadlost26Avatar border
fadlost26 dan 25 lainnya memberi reputasi
26
6K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan