Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rendyconanAvatar border
TS
rendyconan 
Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat
Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat

Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat


Halo gan apa kabar semuanya? Gimana puasanya lancar? Semoga bisa lancar sampai akhir tanpa bolong. Tetap jaga kesehatan sekalipun dalam keadaan pandemi seperti ini dan kurangi intensitas bertemu dengan orang. Walaupun jadi sulit buka bersama seperti tahun lalu tapi gue percaya makna puasa setiap tahun akan memiliki arti di dalam kehidupan kita semua emoticon-Kiss (S)

Nah kali ini gue akan membahas mengenai tradisi yang ada di Jawa Barat yaitu tradisi munggahan. Kalau kalian dari Jawa Barat gue yakin pasti kalian udah tahu banget dah soal ini. Buat yang belum paham tenang saja gue akan menjelaskannya di bawah ini, simak kuy:


Quote:



Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat


Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat
Sumber gambar: rumahkeluargaindonesia.com

Tradisi ini bernama Munggahan yang berasal dari bahasa Sunda yang kalau diartikan itu berarti “sampai ke”. Banyak dari masyarakat juga yang mengambil dari kata unggah yang berarti naik. Jadi kalau diartikan secara menyeluruh dapat dikatakan bahwa sampai/naik juga di bulan Ramadan. Tradisi ini sudah ada sejak lampau biasanya dilakukannya dengan bersilaturahmi ke rumah keluarga, melakukan bersih-bersih di tempat ibadah, dan juga di makan keluarga/saudara yang dirindukan. Hal ini dilakukan mengingat bahwa mengucapkan rasa syukur kepada Allah karena di setiap tahun dapat merasakan bulan suci Ramadan dan kiranya dibersihkan dari hal-hal yang buruk emoticon-EEK!

Selain itu tradisi ini juga dilakukan dengan melakukan makan bersama dengan keluarga, saling meminta maaf jika ada kesalahan-kesalahan yang disengaja ataupun tidak disengaja kepada sesama. Pastinya dengan hati yang bersih dan tulus untuk meminta maaf dan memaafkan sesama. Sehingga tetap menjaga erat tali silaturahmi antar sesama #RamadanBerkahemoticon-Kiss (S)


Quote:


Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat
Sumber gambar: garuda.industry.co.id

Kemudian dengan makan bersama ini pun biasa dilakukan secara “ngariung” yang artinya adalah berkumpul. Dilakukan berkumpul sambil memanjatkan doa rasa syukur bersama kepada Allah. Tapi kalau saat ini ngariung nampaknya akan berbahaya mengingat kondisi pandemi yang masih berada di sekitar kita. Jangan lupa jika ada makan bersama seperti ini tetap menjaga jarak dan jika sudah selesai makan pakai masker kembali ya gan! emoticon-Roll Eyes (Sarcastic)

Hal yang bikin nagih kebanyakan masyarakat Sunda akan makan dengan cara lesehan dan yang menarik makan menggunakan daun pisang. Langsung makan di tempat bersama dengan yang lainnya. Itu benar-benar kebersamaan yang terasa banget emoticon-Belo


Quote:


Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat
Sumber gambar: kumparan.com


Quote:


Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat


Itu dia yang bisa gue bagikan mengenai tradisi Munggahan, kalau di kota kalian ada tradisi #RamadanBerkah apa nih? Pasti ada juga yang memiliki tradisi lain selain yang satu ini. Jika kalian melaksanakan tradisi Munggahan bagaimana kalian melakukannya? Mengingat saat ini masih pandemi, beri komentar di bawah ya gan! Sampai jumpa di thread selanjutnya emoticon-thumbsup

emoticon-Toast


Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat

Sumber Tulisan: Asli Tulisan TS emoticon-Peace



emoticon-nulisah


Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa BaratTradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat


Tradisi Munggahan Menyambut #RamadanBerkah di Jawa Barat

0
428
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan