- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
7 Makanan Terlezat Indonesia, Sudah Pernah Coba?


TS
chua84
7 Makanan Terlezat Indonesia, Sudah Pernah Coba?
SEBELUM LEBIH JAUH RATE DULU GAN BIAR NGGAK TENGGELAM



Siang/Malam agan-agan..Semoga kita senatiasa sehat sentosa dan selalu diberikan kesejahteraan hidup oleh yang Maha Kuasa.Amin

Spoiler for Cek Repost:
7 Makanan Terlezat Indonesia



Membicarakan soal makanan memang menyenangkan. Karena hanya makanan yang mampu membuat orang bahagia dan tidak marah-marah lantaran perut telah terisi. Makanan pun memiliki berbagai macam aneka yang membuatmu mungkin bingung.
Terutama jika di Indonesia, ada banyak sekali masakan khas Nusantara yang luar biasa. Tak hanya membuat Pribumi jatuh cinta, masakan-masakan Indonesia juga kerap kali menarik perhatian wisatawan mancanegara. Paduan rempah-rempah yang khas dan selera Nusantara membuat para bule itu kembali lagi ke Indonesia.
Bahkan CNN sampai memilih beberapa masakan Indonesia yang dinilai begitu luar baisa dan sangat menggiurkan. Apa saja sih masakan Indonesia yangs udah mendunia? Berikut ini 7 di antaranya. Apakah kamu sudah pernah mencoba semuanya?

Quote:
7. Nasi Uduk
Quote:

Adakah di antara kamu yang bisa menolak kelezatan nasi uduk? Kalau kamu tak bisa maka tak akan ada yang menyalahkanmu. Nasi uduk mungkin adalah salah satu jenis olahan nasi paling unik yang ada di dunia. Rasanya gurih karena dimasak dengan sate.
Untuk penyajiannya, nasi uduk selalu diberi taburan bawang goreng dan lezat dinikmati entah dengan sayuran atau lauk goreng. Sungguh tak tertahankan dan luar biasa menyenangkan. Kendati di Singapura dan Malaysia ada yang namanya nasi lemak, sepertinya nasi uduk patut berbangga karena lebih enak.

Quote:
6. Gado-Gado
Quote:

Kalau orang luar negeri mengenal yang namanya salad, Indonesia juga punya salad tradisional yang sangat menggambarkan mereka bernama gado-gado. Seperti sate yang mendunia, gado-gado juga memakai bumbu kacang super manis yang membuat semua orang jatuh cinta. Dikenal sebagai makanan khas sarapan, gado-gado menawarkan makanan sehat yang sangat lezat.
Ada wortel, sayur, lontong, telor, tahu, dan tentunya krupuk emping serta sedikit sambal, membuat gado-gado semakin populer dan hits sebagai masakan khas Indonesia. Kamu pun tak susah menemukannya karena dijual mulai di PKL pinggir jalan sampai hotel berbintang.

Quote:
5. Nasi Goreng
Quote:

Inilah hidangan nasional Indonesia. Akuilah, rasa-rasanya seluruh orang Indonesia sudah pernah memakan nasi goreng kendati hanya sekali seumur hidup mereka. Saking merakyatnya nasi goreng, kamu bisa menemukannya dengan harga murah di pinggiran jalan atau harga mahal di hotel-hotel berbintang.
Hampir seluruh selebritis luar negeri yang ke Indonesia dan mencicipi nasi goreng, selalu terpikat dengan rasanya. Nasi goreng khas Indonesia memang unik. Dimasak dengan bumbu bawang merah dan bawang putih, nasi digoreng dengan campuran minyak bumbu, saos dan kecap. Membuat makanan favorit banyak orang ini terasa begitu membahagiakan.
Dipadukan dengan bawang goreng, telor dan timun acar. Siapa yang mulai merasa lapar?

Quote:
4. Soto
Quote:

Soto adalah pembuktian bahwa Indonesia memang negara yang sangat kaya rempah-rempah. Mulai dari sabang sampai merauke, jenis soto yang ada berbeda-beda. Hanya saja ciri khas soto sebagai masakan semacam sup kental yang dimasak dengan santan serta diberi daging dan berbagai rempah menggoda lidah, selalu sama.
Kamu tentu mengenal yang namanya soto daging, soto ayam, soto Lamongan, soto Betawi dan lainnya. Diberi taburan bawang goreng segar di atasnya dan krupuk, ah, siapa yang bisa menolak soto?

Quote:
3. Bakso Sapi
Quote:

Ah, bakso, bakso. Ini adalah makanan favorit hampir seluruh generasi muda Indonesia. Tebak saja, mulai pelajar SD sampai mahasiswa, mereka pasti tak akan menolak jika diajak makan bakso. Apalagi jika makan bakso di saat cuaca dingin, hujan turun dan disantap dengan kuah yang pedas. Tak akan ada yang bisa menolaknya.
Sama seperti sate ayam, bakso juga menjadi salah satu makanan Indonesia favorit Obama. Kamu tentu sangat senang memakan bola-bola yang terbuat dari daging sapi empuk, dicampur dengan mie putih atau kuning serta siomay. Kuahnya yang segar membuat masakan khas kota Malang ini sangat diidolakan.

Quote:
2. Sate Ayam
Quote:

Asap dan bau bakar sate ayam saja mampu membuat manusia manapun menjadi lapar saat menciumnya. Dan itulah ciri khas sate yang tak bisa ditemukan di manapun. Rasa daging matang yang sedikit terbakar, dicampur dengan bumbu kacang manis serta diberi taburan bawang dan sedikit tambahan sambal, membuat sate menjadi masakan Indonesia yang tak bisa ditolak.
Lihat saja bagaimana Presiden Amerika Serikat, Obama, yang kebetulan pernah tinggal di Indonesia masih ingat dengan yang namanya sate ayam. Orang Indonesia tentu tahu bagaimana abang penjual sate berjalan di sekitar kompleks menawarkan jualannya sambil berteriak 'tee, sateeeeeeee....' Kendati banyak negara di Asia turut mengklaim sate sebagai makanan khas mereka, Indonesia membuktikan kuliner sate mereka yang paling otentik, lezat dan beragam serta bisa ditemui di mana saja.

Quote:
1. Sambal
Quote:

Inilah jenis makanan yang menjadi hampir selalu ada dalam beragam masakan khas Indonesia. Namanya sambal dan secara teknis adalah semacam saos yang terbuat dari cabe dengan beberapa rempah lain seperti garam, gula dan terasi. Semua orang sudah pasti sadar dan paham kalau sambal adalah ciri khas Indonesia.
Ada yang bilang, sambal saja mampu membuat krupuk atau sepiring nasi hangat menjadi istimewa dan mengenyangkan. Daya tariknya yang dimakan akan merasakan sensasi pedas di lidah justru membuat sambal memiliki banyak penggemar. Jenis sambal di Indonesi pun beragam, mulai dari sambal mangga muda, durian, jamur sampai bawang dan ikan teri.
Kamu suka jenis sambal mana nih?

BERHUBUNG BANYAK KASKUSER YANG MEMINTA RENDANG, ANE UPDATE NICH
Spoiler for Rendang:
Quote:



Indonesia pantas berbangga memiliki kuliner spesifik rendang sebagai makanan terlezat dunia nomor satu, mengalahkan makanan top seperti ayam kentucky dari Amerika Serikat, Pizza dan Spaghetti (Italia) ataupun sushi (Jepang). Berdasarkan jajak pendapat laman CNNGo milik stasiun berita CNN, rendang mengalahkan makanan spesifik dari negara mana saja.
Dengan kata lain, makanan khas Padang itu nangkring di urutan pertama sebagai makanan terlezat dunia. Meski begitu, sejumlah pihak memahami daya saing rendang di kancah dunia kuliner sejagad masih kalah populer dibanding makanan-makanan dari negara lain.
Salah satunya Wahid Supriyadi, kepala Desk Diaspora Indonesia Kementerian Luar Negeri yang mengatakan makanan Nusantara perlu dipopulerkan lewat promosi yang lebih gencar lagi agar dikenal dunia, terlebih kelezatannya telah diakui.
"Polling CNN menempatkan tiga masakan Indonesia, termasuk rendang, sebagai makanan paling lezat di dunia, sayangnya masih belum sepopuler masakan dari Thailand dan Jepang. Maka dari itu, perlu dipromosikan lagi agar lebih mendunia," katanya.
Dia menyebutkan rendang berada di urutan pertama disusul kuliner Nusantara lain yaitu nasi goreng di peringkat kedua sedangkan sate ayam ada di posisi 19. Sebagai orang yang sering beraktifitas di berbagai negara, Wahid mengatakan pihaknya telah berupaya mendorong Diaspora Indonesia untuk terus mempromosikan berbagai makanan asli Indonesia dan rendang salah satunya.
Diakuinya, Diaspora Indonesia yang tinggal dan berdomisili di luar negeri sejauh ini telah memperkenalkan kuliner-kuliner Indonesia lewat berbagai cara. Sebagian dari mereka telah mendirikan restoran Indonesia di luar negeri, mempublikasikan kuliner Nusantara di hotel-hotel berbintang kelas dunia.
Tidak hanya itu, juga perlu untuk memperkenalkan dan mengupayakan masuk serta tersedianya bumbu, rempah serta bahan makanan Indonesia. "Biasanya, semakin banyak Diaspora Indonesia di suatu tempat, maka kemungkinan akan adanya restoran Indonesia di wilayah tersebut akan semakin besar," katanya.
Sebagai contoh, Diaspora Indonesia di Amerika Serikat tercatat sekitar 200.000 orang yang terkonsentrasi di Los Angeles, San Fransisco dan New York. Namun jumlah restoran Indonesia di wilayah-wilayah itu belum sebanding dengan Diaspora Indonesia. Walau bagaimanapun, kata dia, Indonesia tidak boleh terbuai dengan predikat rendang yang diakui kelezatannya. Karena kenyataannya masakan Indonesia masih kalah populer dari masakan Asia lainnya karena promosinya yang baik.
Senada dengan Wahid, mantan Duta Besar Indonesia untuk AS Dino Patti Djalal mengatakan terdapat kecenderungan masakan Indonesia belum dikemas secara baik. Akibatnya,daya tariknya menjadi kurang dan parahnya sampai dilupakan orang. "Saya pernah ke London dan di sana ada restoran Minangkabau yang enak makanannya dan laris. Tapi belakangan resto itu tutup karena tidak mampu eksis lantaran tampilan makanannya kurang inovasi," kata Dino.
Secara khusus Dino menyebut terdapat kecenderungan para pengusaha kuliner yang menjajakan makanan asli Nusantara kurang memperhatikan desain tampilan makanan yang memiliki arti penting. "Tampilan makanan memiliki daya tarik bagi para pecinta kuliner. Untuk promosi makanan secara umum yang saya lihat adalah kita kurang memperhatikan aspek desain".

KOMENTAR KASKUSER
Spoiler for Komeng:
Quote:
Original Posted By bokir87►ente bilang rendang kan gan ?
kebetulan ane orang minang . juga kerja di rumah makan abng ane sbagai asisten tukang masak .
ente tau gak gan , buat dapetin rendang yang enak tu , dari masuk nya daging sampe jadi rendang yang masak , ente harus ngaduk nya nya terus selama min, 3 jam dengan api kecil
gak boleh berhenti
kebetulan ane orang minang . juga kerja di rumah makan abng ane sbagai asisten tukang masak .
ente tau gak gan , buat dapetin rendang yang enak tu , dari masuk nya daging sampe jadi rendang yang masak , ente harus ngaduk nya nya terus selama min, 3 jam dengan api kecil

gak boleh berhenti

Quote:
Original Posted By hilton13►semprul rendang ga dimasukin. rendang loh ya bukan kalio dagiang yang biasa kita sebut rendang. rendang asli padang yang masaknya sampe kering itu nikmat banget



MOGA BERMANFAAT




Kalo Trit Ini Menarik, Boleh Dijadiin Rekomendasi HT
Spoiler for REKOMENDASI HT:

Quote:


Guyonan Kocak Soal iPhone 6 Yang Mudah Melengkung!
Hal-Hal Yang Harus Kamu Pastikan Sebelum Mulai PDKT-in Gebetan
Membuat Anak senang Mengerjakan PR
Meja Berdesain Unik, Mulai Milik Hantu Hingga Penuh Kilau
Hal-hal Spontan Ketika Berada Ditempat Umum HT#7
7 Makanan Terlezat Indonesia, Sudah Pernah Coba?
Nurul Habibah, Satpol PP Cantik Berhijab Buat Gemas Dunia Maya HT#6
8 Penyebab Pria Takut Menikah HT#5
Yang Kamu Rasakan Setelah Genap Setahun Berpacaran
10 Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami
8 Penyebab Pria Takut Menikah [/COLOR]
Kamikiri, Karya Seni Potong Kertas Keren Dari Jepang
18 Tindakan Sederhana yang Bisa Bikin Hati Cewek Meleleh
6 Tangga Super Cantik Yang Buatmu Tak Bosan Melangkah
Wanita Pemijat Bergembok di Malang, Buat Pria Mesum Penasaran
Senjata-Senjata Berteknologi Canggih Dimasa Depan
Suntuk Dengan Rutinitas? Halau Saja Dengan Cara-Cara Ini!
Inilah 13 Model-Model Drone Buatan Indonesia HT#4
Inilah Benda-Benda Super Langka Yang Lebih Mahal Daripada Nuklir HT#3
Potret pengaruh rokok di kalangan anak-anak Indonesia
[FOTO] Momen-Momen Sedetik Yang Begitu Luar Biasa
10 Tempat Berbulan Madu Paling Favorit di Dunia
5 Tanda Lahir Paling Aneh Di Dunia
MENGENAL CIRI CIRI TAHI LALAT BERBAHAYA PADA TUBUH HT#2
9 Daftar Makanan Sehat Untuk Penderita Diabetes
Misteri `Batu Berjalan` di Lembah Kematian Terkuak
Hidupmu Tak Berjalan Sesuai Harapan? Ingat Hal-Hal Ini Dulu, Yuk
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia
17 Makanan Enak, Sehat, dan Murah yang Gampang dimasak HT#1
Sebotol racun untuk semangat hidup
Tips Agar Tidak Cepat Pikun di Usia Muda
Fungsi Lain Kamera Ponsel
10 Hal Yang Harus Dihindari Dalam Pembuatan Logo Perusahaan
Jika Tahun 1945 Sudah Ada Facebook

0
83.8K
Kutip
636
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan