Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Mbahjoyo911Avatar border
TS
Mbahjoyo911 
HITAM Season 2
HITAM
Season 2


HITAM
Season 2


Quote:





Prolog


 Ini adalah cerita fiksi, lanjutan dari thread sebelumnya yang berjudul HITAM. Menceritakan tentang anak yang bernama Aryandra, seorang anak yang ndableg, serba cuek dan nggak nggagasan.  Dari kecil Aryandra bisa melihat makhluk halus dan sebangsanya, dia juga punya kemampuan untuk melihat masa depan hanya dengan sentuhan, pandangan mata, dan juga lewat mimpi. 

 Karena sejak kecil Aryandra sudah terbiasa melihat makhluk halus yang bentuknya aneh-aneh dan menyeramkan, maka dia sudah tidak merasa takut lagi melihat makhluk alam lain itu. Setelah di beri tahu oleh mbah kakungnya, Aryandra baru tahu kalau kemampuannya itu berasal dari turunan moyangnya. Dengan bimbingan mbah kakungnya itulah, Aryandra bisa mengetahui seluk-beluk dunia gaib.

 Pada thread sebelumnya menceritakan tentang masa kecil Aryandra. Takdir telah mempertemukan dia dengan sesosok jin yang bernama Salma, jin berilmu sangat tinggi, tapi auranya hitam pekat karena rasa dendamnya yang sangat besar, dan juga karena dia mempelajari ilmu-ilmu hitam yang dahsyat. Tapi Salma telah bertekad untuk selalu menjaga dan melindungi Aryandra, dan akhirnya merekapun bersahabat dekat. 

 Belakangan baru diketahui oleh Aryandra kalau Salma adalah ratu dari sebuah kerajaan di alam jin. Salma menampakkan diri dalam wujud gadis sangat  cantik berwajah pucat, berbaju hitam, memakai eye shadow hitam tebal, lipstick hitam, dan pewarna kuku hitam. Kehadiran Salma selalu ditandai oleh munculnya bau harum segar kayu cendana, 

 Salma juga sering berubah wujud menjadi sosok yang sangat mirip dengan kuntilanak hitam dengan wajah menyeramkan, memakai jubah hitam panjang, rambut panjang awut-awutan, mulut robek sampai telinga, mata yang bolong satu, tinggal rongga hitam berdarah. Tapi wujudnya itu bukan kuntilanak hitam. 

 Bedanya dengan kuntilanak hitam adalah, Salma mempunyai kuku yang sangat panjang dan sangat tajam seperti pisau belati yang mampu menembus batu sekeras apapun. Kuku panjang dan tajam ini tidak dimiliki kuntilanak biasa. 

 Dalam cerita jawa, sosok seperti Salma itu sering dikenal dengan nama kuntilanak jawa, sosok kunti paling tua, paling sakti dan paling berbahaya daripada segala jenis kuntilanak yang lain. Kuntilanak jawa sangat jarang dijumpai, karena makhluk jenis ini memang sangat langka. Manusia sangat jarang melihatnya, dan kalau manusia melihatnya, biasanya mereka langsung ketakutan setengah mati, bahkan mungkin sampai pingsan juga, dan setelah itu, dia akan menjadi sakit.

 Aryandra juga dijaga oleh satu sosok jin lagi yang dipanggil dengan nama eyang Dim, dia adalah jin yang menjaga nenek moyangnya dan terus menjaga seluruh keturunannya turun-temurun hingga sampai ke Aryandra. Dari eyang Dim dan Salma inilah Aryandra mempelajari ilmu-ilmu olah kanuragan, beladiri, ilmu pukulan, tenaga dalam, dan ilmu-ilmu gaib.

 Perjalanan hidup Aryandra mempertemukannya dengan satu sosok siluman yang sangat cantik, tapi memiliki wujud perempuan setengah ular. Siluman itu mengaku bernama Amrita, dengan penampilan yang khas, yaitu serba pink, mulai pakaiannya dan bahkan sampai ilmu kesaktian yang dikeluarkannya pun juga berwarna pink. Amrita adalah siluman yang selalu menggoda manusia untuk berbuat mesum, yang pada akhirnya manusia itu dibunuh olehnya. Semua itu dilakukan karena dendamnya pada kaum laki-laki.

 Awalnya Aryandra berseteru dengan Amrita, dan Amrita sempat bertarung mati-matian dengan Salma, yang pada akhirnya Amrita bisa dikalahkan oleh Salma. Dan kemudian Amrita itupun bersahabat dekat dengan Aryandra dan Salma. Dia  juga bertekad untuk terus menjaga Aryandra. Jadi Aryandra memiliki 3 jin yang terus melindunginya kemanapun dia pergi.

 Di masa SMA itu Aryandra juga berkenalan dengan cewek yang bernama Dita, kakak kelasnya. Cewek manis berkacamata yang judes dan galak. Tapi setelah mengenal Aryandra, semua sifat Dita itu menghilang, Dita berubah menjadi sosok cewek yang manis dan penuh perhatian, Dita juga sangat mencintai Aryandra dan akhirnya merekapun jadi sepasang kekasih.

 Dalam suatu peristiwa, Aryandra bertemu dengan dua saudara masa lalu nya, saudara keturunan sang raja sama seperti dirinya. Mereka bernama Vano dan Citradani. Dan mereka menjadi sangat dekat dengan Aryandra seperti layaknya saudara kandung. Saking dekatnya hingga kadang menimbulkan masalah dan salah paham dalam kehidupan percintaannya.

 Aryandra mendapatkan suatu warisan dari nenek moyangnya yaitu sang raja, tapi dia menganggap kalau warisan itu sebagai suatu tugas untuknya. Warisan itu berupa sebilah keris kecil yang juga disebut cundrik. Keris itu bisa memanggil memerintah limaratus ribu pasukan jin yang kesemuanya ahli dalam bertarung, pasukan yang bernama Pancalaksa ini dibentuk oleh sang raja di masa lalu. Karena keris itu pula, Aryandra bisa kenal dengan beberapa tokoh jin yang sangat sakti dan melegenda. 

 Tapi karena keris itu jugalah, Aryandra jadi terlibat banyak masalah dengan kelompok yang mengatasnamakan diri sebagai Dewa Angkara. Ternyata keris itu sudah menjadi rebutan para jin dan manusia sejak ratusan tahun yang lalu. Keris itu menjadi buruan banyak makhluk, karena dengan memiliki keris itu, maka  akan memiliki ratusan ribu pasukan pula.

 Perebutan keris itulah yang akhirnya mengantarkan Aryandra pada suatu peperangan besar. Untunglah Aryandra dibantu oleh beberapa sahabat, yang akhirnya perang itu dimenangkan oleh pihak Aryandra, meskipun kemudian Aryandra sendiri memutuskan untuk mengorbankan dirinya untuk menghancurkan musuh utamanya. Dan karena itulah Aryandra jadi kehilangan kemampuannya untuk beberapa waktu, tapi akhirnya kemampuan itu kembali lagi padanya dengan perantara ratu utara.

 Pada thread kali ini akan menceritakan kisah hidup Aryandra setelah lulus dari SMA, dari pertama masuk kuliah, tentang interaksinya dengan alam gaib dengan segala jenis makhluknya. Juga tentang persahabatan dengan teman kuliah dan dengan makhluk alam lain, percintaan, persaingan, tawuran, segala jenis problematika remaja yang beranjak dewasa, dan juga sedang dalam masa pencarian jati diri. Teman baru, musuh baru, ilmu baru dan petualangan baru.

 Sekali lagi, thread ini adalah cerita fiksi. Dimohon pembaca bijak dalam menyikapinya. Mohon maaf kalau ada kesalahan penulisan, kesalahan tentang fakta-fakta, dan kesamaan nama orang. Tidak ada maksud apa-apa dalam pembuatan thread ini selain hanya bertujuan untuk hiburan semata. Semoga thread ini bisa menghibur dan bisa bermanfaat buat agan dan sista semuanya. 

 Seperti apakah kisah hidup Aryandra setelah lulus dari SMA ini..? Mari kita simak bersama-sama...



Spoiler for Salma:




Spoiler for Amrita:



Diubah oleh Mbahjoyo911 26-03-2022 23:54
praditya.92
junti27
bebyzha
bebyzha dan 390 lainnya memberi reputasi
367
1.6M
24.9K
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
Mbahjoyo911Avatar border
TS
Mbahjoyo911 
#4943
Lanjutan
    Saat aku selesai mentransfer, mbah kakung masih memejamkan mata, sepertinya beliau masih berusaha memahami energinya Cindy itu. Entah bagaimana caranya memahaminya, mungkin dari pengalaman juga, karena mbah kakung sudah banyak makan asam garam kehidupan dunia, tentu beliau punya cara tersendiri. Suatu saat aku harus bisa melakukan yang seperti itu juga. Lalu keheningan itu dipecahkan oleh suara mbah kakung.

Quote:

      Baru kali ini aku tau ada manusia yang bisa mengendalikan mata batin sesuai kehendaknya sendiri. Tapi buatku sendiri, aku nggak mau menutupinya. Menurutku, dengan tertutupnya mata batin, tentu akan merugikan buatku, karena bisa menurunkan kewaspadaan akan datangnya serangan mendadak. Dan itu sangat berbahaya, mengingat kalo aku ini punya banyak musuh dari bangsa jin.

     Kami ngobrol cukup lama, mbah kakung memberikan banyak sekali wejangan agar aku bisa membimbing Cindy, bagaimana caranya aku bisa mengajari dia nantinya. Semua sarannya itu sangat berharga dan harus kuingat-ingat terus, meskipun aku lebih suka kalo aku dan Cindy nggak punya kelebihan ini. 

      Setelah 2 jam ngobrol, maka akupun pamit. Aku nggak bisa lama-lama dalam wujud sukma, karena ragaku nggak ada yang menjaga, dan aku takut kalo nanti ragaku dikuasai oleh jin liar. Seperti tadi waktu berangkat,  Salma memelukku dari belakang dan membawaku kembali, kubiarin aja dia yang membawaku, jadi aku nggak perlu mengeluarkan energi lagi.

      Sampai di kosan, aku segera masuk ke ragaku. Salma malah pindah ke depan, duduk di pangkuanku dan menghadap padaku, dia memeluk leherku dengan erat. Aku jadi heran sendiri dengan tingkahnya, tapi kubiarin aja, dan aku balas memeluk punggungnya. Lalu dia mewujud jadi raga nyata. 

      Tapi aku nggak begitu memperhatikannya karena otakku berputar nggak jelas, bahkan mbah kakung sendiri nggak punya solusi untuk Cindy, apalagi aku. Mungkin aku memang harus membiarkan semua ini terjadi, sama kayak aku dulu yang berusaha berdamai dengan kemampuan ini, cuma bisa pasrah pada Allah dan selalu mendekatkan diri pada Nya, juga memohon petunjuk-Nya

     Lamunanku buyar saat Salma menarik kepalaku dan menenggelamkan di dadanya, terasa nyaman sekali karena waktu itu badannya mulai menghangat, sama persis kayak badan manusia. Kami cuma terdiam cukup lama. Entah kenapa Salma akhir-akhir ini sering bertingkah kayak gini. Lalu mendadak kudengar suara tawa cekikikan dar Amrita dan Chintya dari kosan sebelah terdengar melengking di tengah sepinya malam. Ini berarti Cindy juga belum tidur.

      Udah jam 10 malem, tumben Cindy belum tidur. Maka aku beranjak keluar kamar diikuti oleh Salma dan menuju ke kamar kosannya Cindy. Pintu itu belum ditutup, langsung kudorong dan aku segera masuk. Kudapati Cindy sedang bercanda dengan Amrita, Chintya dan bahkan Mandala Ketiga! Bener-bener suatu pemandangan yang sangat aneh.

Quote:

    Kembali Cindy melakukan apa yang kukatakan. Energi kuning gading terpancar lembut di sekeliling tubuhnya. Lalu kusalurkan energi pendeteksi lewat pundaknya, dan kurasakan satu aliran energi di tubuh Cindy yang terfokus pada otak dan telinganya, aku jadi kenapa cuma di otak dan di telinga? Harusnya energi itu beredar di seluruh tubuh.

Quote:

      Lalu kurasakan energinya Cindy menyebar ke seluruh tubuhnya dan nggak cuma terfokus pada telinga dan otak. Posisi itu terus berlanjut sampai setengah jam lamanya. Mata Cindy terbuka, dia tersenyum manis dengan pipi merona merah. Dia telah tau kapan harus berhenti bermeditasi. Pandangan matanya terlihat bercahaya dan jernih, dengan wajah setenang air. Ini adalah suatu awal yang bagus.

Quote:

     Kudengar tawa geli Amrita,dan dia langsung ikut rebah di sebelahnya Cindy, jadi kutinggalkan aja mereka dan menuju ke kamar kosanku sendiri. Untuk sementara cukup meditasi dulu, nanti akan kuajari dia mengendalikan energinya dan mungkin juga mata batinnya sekalian. Memang semua harus pelan-pelan.

      Kurebahkan diri di kasur kamar kosanku. Salma langsung ikut rebah di sampingku, dia berbaring miring memandangiku. Ada yang masih kupikirkan, sebenarnya suara apa yang didengar oleh Cindy tadi? Kenapa yang lain nggak ada yang mendengar..? Tadi juga seolah Cindy bisa tau apa yang kumaksudkan, padahal aku nggak ngomong sama sekali, dan cuma melihat ke arah tiga gadis alam gaib itu.

Quote:

     Kuubah posisi jadi miring menghadap Salma, dan perlahan dia mendekat, tangannya melingkar di leherku. Sosoknya mewujud kembali jadi manusia nyata. Matanya yang bening besar itu menatapku, tampak mencorong karena eyeshadow hitam,ditambah lipstick hitam juga, kesemuanya sangat kontras dengan kulitnya yang putih sangat pucat. Lalu kakinya bergelung di pinhgangku. Malam itu aku tidur dalam pelukan Salma.

     Untuk sementara ini aku cuma mengenalkan Cindy pada meditasi dulu, nanti kalo dia udah terbiasa, maka akan aku ajari gimana cara merasakan energinya, lalu lanjut ke pengendalian energi. Cindy udah bisa sedikit olah kanuragan ajaran dari Citradani, jadi nggak akan sulit untuk bisa berkembang lebih jauh lagi.

     Ini belum genap dua hari sejak kelebihan Cindy terbuka, tapi udah dapat satu kemampuan yang luar biasa, bahkan akupun nggak bisa membaca pikiran orang lain! Aku nggak bisa bayangin gimana perkembangan kemampuannya nanti kalo dia udah melatihnya dan bisa mengendalikan semuanya. Aku cuma bisa berharap kalo dia akan baik-baik aja..


bersambung…



161

hendra024
xue.shan
itkgid
itkgid dan 142 lainnya memberi reputasi
141
Tutup