shirodomeAvatar border
TS
shirodome
[FanFic] Rising Force : Battle for Holystone - RF Online Fanfiction
Halo gan, ini post pertama ane di kaskus untuk nge fanfic. Sebenernya cerita ini udah ada dari tahun 2017 dan ane juga yang nulis. Cerita ini awalnya ane publish di Wattpad tapi pengen berbagi ke kaskus juga hehe emoticon-Smilie

Ceritanya tentang apa gan?

Cerita ini adalah Fanfiction karangan ane dari game RF Online. Meskipun game-nya udh berumur tapi masih rame yg main dan ane masih main sampe sekarang dan nggak akan ada yg bisa gantiin best MMO-RPG dihati ane selain RF gan.

Check this out gan, dijamin seruuu ~~~

Quote:



Quote:


Quote:


~~ Happy Reading ~~
Diubah oleh shirodome 03-07-2019 04:07
nowbitool
Yoseklie
kuroyukihimeaw
kuroyukihimeaw dan 4 lainnya memberi reputasi
5
5.1K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
shirodomeAvatar border
TS
shirodome
#7
Chapter 4 : Holystone Keeper
[ di markas Accretia ]

"Cora sudah tunduk! Kita butuh kekuatan lebih melawan Bellato. Meskipun mereka kecil, mereka sangat pintar!" Kata Lothan the 3rd

"Kamu tidak bisa melawan kepintaran dengan kekuatan fisik! Itu sangat berbeda jauh!" X-06 menjawab.

X-06 adalah Accretia level 30 dan ia memegang rekor level tertinggi di bangsannya. Ia adalah Warrior Accretia dengan profesi sebagai Gladius. Gladius adalah profesi yang dibanggakan Accretia. Mereka para Gladius punya shield skill khusus yang membuat ketahanan fisik mereka sangat kuat.

"Mereka hanya sekumpulan cebol yang teknologinya jauh dibawah kita! Lalu mengapa kita takut!?"

"Dengan pasukan Cora, kita bisa merebut wilayah penambangan Holystone lebih mudah!" sambung Lothan the 3rd.

"Tapi kita belum mengetahui dimana area tambang itu dasar bodoh! Dan radar kapal hanya memantulkan sinyal bahwa di Novus terdapat Holystone, bukan memantulkan titik kordinat letak Holystone itu!"

Accretia sudah mengirim prajuritnya ke wilayah Crag Mine dan sampai sekarang masih buntu. Bahkan radar kami tidak sanggup melacak sinyal Holystone karena Holystone memang sangat kuat. Di wilayah Crag Mine terdapat banyak sekali infrastruktur dan mesin-mesin bor yang mengeluarkan polusi. Bangunan, jalan, jembatan, dan terowongan ini adalah peninggalan penduduk asli Novus yaitu Herodian. Herodian bisa dibilang punah karena mereka terinfeksi virus yang mereka ciptakan sendiri.

[ sementara itu di markas Bellato ][ Dante ]

"Lucy, menurutmu seperti apa rupa dari bangsa Herodian?" tanya ku.

"Mereka punya fisik seperti kita hanya lebih besar dari segi ukuran, tapi karena infeksi dan mutasi virus sangat kuat mereka ada yang berubah bentuk" kata Lucy.

"Terus gimana bentuknya sekarang?"Ell pun penasaran.

"Sebagian besar berbentuk seperti monster dan malah ada yang bentuknya sudah tidak seperti makhluk pada umumnya, mereka berubah jadi seram"

Lucy memang pintar, dia selalu menjadi murid dengan nilai tinggi dikelasku dulu.



Kami sedang berburu di wilayah Goa Rift. Di goa ini adalah ekosistem Lunker dan Warbeast. Terlihat Lucy sangat lihai mengayunkan tongkat sihir yang ia dapat dari race manager sebagai prajurit Bellato. Ia saat ini hanya mempelajari Force Prism Beam dan Ice Shard. Karena keterbatasan Dalant, Lucy masih belum bisa mempelajari Force yang lain.

"Happ Hyaaa...!!" Lucy mengeluarkan Ice Shard!

"Kyaaak...!" tapi Lunker itu melancarkan serangan ke kepala Lucy.

"ADUH!" Lucy pun kesakitan tapi ia meminum potion khusus Bellato.

Oh ya, dengan pengetahuan kami akan teknologi. Kami para Bellato jadi bisa membuat potion yang meredakan semua rasa sakit. Dosisnya beragam, kalau cuma lawan Lunker seperti sekarang, potion dengan nilai recovery 100 juga sudah cukup kok. Selain harganya yang murah, potion menjadi barang yang wajib dibawa saat berburu.

"Biar kuatasi!" Ell pun menembak lunker itu dan mati.

Saat monster mati, kami mengumpulkan loot yang kami dapatkan dari monster tersebut. Contohnya Lunker ini, saat ia mati pasti kami mengambil yang bisa diambil dan dijual ke penjual di markas. Tak jarang seseorang mendaftarkannya di pelelangan untuk mendapat untung lebih, tapi akan dikenakan pajak. Dan tak jarang pula Specialist Bellato mengumpulkan loot untuk memproduksi senjata, armor, dan perisai.

Tiba-tiba kami mendapat pesan dari markas kalau semua Bellato harus kembali ke markas secepatnya. Lalu kami gunakan lah gulungan portal untuk sampai ke markas secara instan.

[ sesampainya di Markas Bellato ]

"Ada apa ini?" Kataku

"Tidak tahu. Mungkin kita harus tunggu tuan Eldon bicara" Lucy menjawab.

Tuan Eldon Carter adalah Race Manager di bangsa kami. Ia lah yang memberikan kami tugas dan satu-satunya yang punya hak memberi kami profesi. Tapi jabatan tuan Eldon tetap saja masih dibawah Archon dan dewan-dewannya.

"Perhatian prajurit Bellato!! Kabar gembira datang dari Crag Mine. Salah satu dari rover kita telah berhasil menemukan Holystone"

"Kita telah berhasil menemukan titik penambangan Holystone!" katanya dengan sangat semangat.

Sontak semua prajurit Bellato kegirangan dan bersemangat.

"Tapi kita tidak bisa dengan mudah menambangnya. Ada seekor monster besar yang tertangkap kamera sedang tidur tepat diatas tambang Holystone. Kita sudah mencoba berkomunikasi dengan bahasa Herodian dan kata monster besar itu siapa saja boleh menambang Holystone di jam yang sudah ia tentukan"

Semua Bellato bersorak dan merasa bangga atas penemuannya. Ternyata teknologi nenek moyang yang sudah lama hilang bisa berguna hingga saat ini. Tuan Eldon menambahkan kalau monster itu akan kami namai Holystone Keeper. Dan juga monster itu meminta agar tidak diganggu saat tidur, jadi kami hanya boleh menambang pada tengah hari, tengah malam, dan waktu matahari Novus terbit.

[ semetara itu di markas Accretia ]

"Bellato sudah menemukan titik penambangan Holystone!" kata Lothan the 3rd di monitor besar

"Kita harus merebut wilayah itu sebelum mereka!"

Lalu semua Accretia berseru dan memprioritaskan target bangsanya kepada Bellato.
tegartsaputra
shesaidimcute
shesaidimcute dan tegartsaputra memberi reputasi
2