Kaskus

Food & Travel

r399336Avatar border
TS
r399336
TR Japan (30Nov-7Des2014) food and all cost (Tokyo - Echigo Yuzawa - Kawaguchiko)
Halo agan - agan semua,
Mau sharing trip report hasil perjalanan bersama istri di Jepang, meskipun singkat cuma 7 hari, tapi setidaknya tujuan utama yang ingin dicapai yaitu, main snowboard / salju dan melihat gunung fuji bisa terpenuhi.
Alasan pemilihan bulan Nov - Des karena sudah ada ski resort yang buka yaitu Kagura ski resort dan cuaca di tokyo juga belum terlalu dingin, jadi masih bisa untuk menikmati jalan di kota tokyo.
Semua list biaya di trip ini untuk 2 orang
Hari Persiapan :
Spoiler for tiket pesawat:

Total : Rp. 8,552,000 ( 2 orang include Bagasi 25 kg buat berdua all flight + pick a seat all flight)
Biaya Pembuatan Visa Jepang : Rp 850 ribu (2 orang)
Airport Tax Bandara Internasional Surabaya : Rp 400 ribu (2 org)
Booking Khaosan Tokyo Original (30 - 3 Des) 3 Malam Twin Room : 15,000 Yen (http://www.khaosan-tokyo.com/en/original/)
Booking hotel Grand Yuzawa (3-4 Des) 1 Malam Japanese style room : 19,308 Yen (http://www.booking.com)
Booking Khaosan Tokyo Ninja (4 - 7) 3 malam : 18,000 Yen (www.khaosan-tokyo.com/en/ninja/)
Itinerary singkat :
Airport transport : Keisei Skyliner Narita (roundtrip)
Hari 1 : Shibuya, Harajuku, Shinjuku
Hari 2 : Tsukiji, Ginza, Tokyo Imperial, Koishikawa Korakuen, Tokyo Dome
Hari 3 : Asakusa, Ueno, Akihabara, Ryogoku, Tokyo Skytree
Transport hari 1,2,3 : Pakai Tokyo Subway 3 day Pass
Hari 4 : Echigo Yuzawa, Kagura Ski Resort
Hari 5 : Balik ke Tokyo, lanjut ke Disney Sea
Hari 6 : Lake Kawaguchiko, Ometesando - Harajuku, Shibuya
Transportasi hari 4,5,6 : Pakai JR Kanto Area 3 day Pass
Hari 7 : all day Odaiba
Transportasi hari 7 : beli tiket eceran + one day pas Yurikamome Line Odaiba

Aplikasi yang dipakai :
Tokyo Subway ini bisa offline : https://play.google.com/store/apps/d...okyosubwaynavi
Hyperdia.com (buat cek jadwal kereta JR) ini harus online - usahakan print screen gambarnya atau convert jadi pdf jadwal keretanya.
Google Maps : Kalau ada Wifi, offline maps lain ada yang diinstall tapi pas dilokasi banyak yang tidak akurat position GPSnya dan kurang berguna.
Google translate : Install offline dictionary Japan (untuk keperluan darurat)
Rajin baca japan-guide.com, Forum Kaskus Japan A-Z travelling dan selalu pantau cuaca di Accuweather.com dan weather.com
Semua foto menggunakan kamera HP Samsung S4 mini, jadi maaf hasilnya kurang maximal

Hari 0 (29 Nov 2014)
Akhirnya hari yang ditunggu sudah tiba, sejak semalam sebelumnya sudah selesai packing baju karena saking semangatnya, baju yang dibawa tidak terlalu banyak karena musim dingin biasanya jarang keringat dan tidak bau. Kostum pun cuma bbrp kaos biasa, sweatshirt, jaket, bawa syal, sarung tangan dan topi kupluk.
Jam 5 udah tiba di Airport Juanda, masih sepi dan langsung cek in, bagasi langsung direct to Narita, Jam 6 udah dipanggil naik pesawat, 18.30 berangkat dan tiba di KLIA2 ontime jam 10 malam.
Spoiler for juanda:

Segera langsung pergi ke bagian transfer untuk cek nanti bakal boarding lagi ke Narita lewat gate berapa. Sempat disarankan sama petugasnya untuk jangan keluar lagi, tapi karena udah kelaparan maksa aja keluar lewat imigrasi buat makan malam Marry brown, lalu segera masuk lagi lewat imigrasi.
Spoiler for marry brown:

Akhirnya jam 00.00 sudah dipanggil boarding, segera naik pesawat dan siap2 tidur, CU tomorrow
Catatan buat hari ini :
Antrian imigrasi masuk dan keluar di KLIA2 ternyata malam itu ramai sekali, kita pun makan terburu2 dan pilihan resto yang buka juga tinggal sedikit, karena waktu sangat singkat gak sempat beli air mineral di cafe dekat gate boarding, jadinya beli air yang di dalam pesawat air asia.
Sweatshirt langsung dibawa buat dipakai tidur sepanjang malam, jadi gak usah pake selimut
Bagasi yang kami beli kbyakan, total ber2 cuma 15 kg, padahal belinya 25 kg

Hari 1 (30 Nov 2014)
Selama tidur sempat beberapa kali terbangun buat ke toilet, hingga akhirnya jam 5.30 udah gak bisa tidur lagi karena situasi makin rame, pramugari sudah mulai bagi makanan buat yang udah order online dan memulai penjualan makanan. Karena tadi malam udah makan jadi gak rasa lapar, persediaan air mineral juga masih ada, akhirnya santai aja baca majalah sama sesekali main game hingga akhirnya landing. Kali ini cukup ontime, antri imigrasi tidak terlalu lama dan bagasi pun cepat keluarnya.
Spoiler for narita:

Begitu keluar dari baggage claim langsung dibuka ambil jaket dan syal, hari ini memang tidak terlalu dingin (sudah cek dari accu dan weather.com) cuma sekitar 8 derajat celcius jadi kupluk dan sarung tangan tidak dipakai dulu.
Langsung lanjut ke counter JR di Narita (beli JR Kanto 3 day pass + tiket shinkansen Jomo kogen - echigo yuzawa pp ambil yg non reserved seat biar jadwal keretanya bebas) untuk tanggal 3,4,5 des, kemudian lanjut ke counter Keisei skyliner (beli tiket Narita - Ueno roundtrip + 3 day pass tokyo subway tanggal 30nov ,1,2 des)
Spoiler for JR kanto pass, keisei skyliner dan tokyo subway pass:

Note : Beli JR pass dulu baru ke counter Keisei, karena kalau beli tiket keisei skyliner mereka langsung set untuk naik next train, khawatir aja kalau transaksi di kantor JR kelamaan nanti bisa ketinggalan kereta, pagi itu orang yang antri tukar JR pass rata2 waktu transaksinya cukup lama karena dijelaskan sedetail mungkin sama sales officeernya.
Setelah selesai semua transaksi langsung ke platform skyliner untuk berangkat ke Ueno, tiba di Ueno station ganti ke jaringan kereta tokyo subway (Metro dan Toei), disini tokyo subway pass udah bisa dipakai. Segera ke asakusa khaosan original drop bagasi dan mulai perjalanan.
Tujuan pertama hari ini adalah ke shibuya, tiba di station langsung keluar menuju patung Hachiko, setelah itu pas di depannya lgsung dengan shibuya crossing.
Spoiler for shibuya crossing:

Karena hari udah siang, jam 12an lewat akhirnya mulai kelaparan, langsung cari penjual ramen yang cukup ramai, dan milih menunya pakai vending machine. Cukup unik juga pengalaman pertama beli ginian. Pelayanan super cepat, semua yang makan juga cepat dan terburu-buru karena banyak yang antri dibelakang.
Spoiler for lunch shibuya:

Setelah makan kami memutuskan lanjut ke Harajuku, karena mau merasakan suasana kota akhirnya kami pilih jalan kaki (padahal mestinya kalau pakai tokyo subway pass juga bisa)
Spoiler for perjalanan ke harajuku:

Tiba di harajuku langsung ke Takeshita street, lihat ada penjual crepes rame akhirnya ikutan antri beli. Hari itu tidak terlalu banyak yang pakai baju cosplay, sepanjang jalan hanya ketemu 3 orang aja yang pakai baju seperti anime girl. Mungkin sekarang udah gak gitu ngetrend lagi. Setelah beli crepes, lanjut keliling2 di shrine dan taman sekitar takeshita.
Spoiler for harajuku:


Karena hari sudah jam 4an langitnya mulai gelap, padahal tujuan selanjutnya sebenarnya mau ke Shinjuku Gyoen, langsung segera jalan kaki lagi menuju area shinjuku tapi sampai sana udah lewat jam 4.30, taman tutup, suasana sudah seperti malam dan jadi makin dingin padahal ini masih belum jam 5. Kita pun cuma mutar2 daerah shinjuku dan lanjut makan malam di sana.
Spoiler for shinjuku:

Tidak lama setelah makan, kami putuskan untuk balik saja padahal baru jam 6an. kondisi tubuh udah kecapekan dan ingin istirahat. Balik ke Asakusa kita mampir dulu ke sensoji temple, mau lihat2 keadaan pas malam hari. Jam 8 lewat kita udah nyampe hostel, mandi lalu segera istirahat.
Spoiler for sensoji malam:

Catatan buat hari ini :
Rumah makan/ foodcourt di tokyo rata2 self service (beli pakai vending machine) dan air nya gratis bisa isi ulang. Kemudian di stasiun kereta juga kadang ada water dispenser jadi sepanjang perjalanan tidak perlu lagi beli air minum, hanya beli sekali buat dipakai botolnya. Beberapa stasiun juga sudah ada free wifinya, ada yang bisa langsung connect, tapi ada juga yang harus register (yg ini tidak berguna, karena harus dapat email confirmasinya dulu baru bisa pakai) - sementara utk dapat email confirmasi kan butuh internet.

Hari ke 2 (1 Des 2014)
Kita bangun pagi2 sekali karena mau ke Tsukiji Market, cek cuaca hari ini ternyata bakal hujan, suhu tetap sekitar 8 derajat. Perlengkapan kupluk dan sarung tangan akhirnya dibawa.
Tiba di Tsukiji keliling di outer marketnya aja, lihat ada penjual snack cukup rame ikutan beli. Ternyata cuma telur yang diolesi bawang putih
Spoiler for snack telur:

Akhirnya berhenti buat cari breakfast, pilihan hari itu adalah Tuna salmon donburi, memang tujuan ke sini mau makan ikan segar yang bener2 barusan dipotong, menu satunya adalah sup sayuran dan jerohan.
Spoiler for sarapan tsukiji:

Setelah makan sempat lihat ada penjual ramen dan beef / pork rice bowl yang rame banget, orang yang makan juga sambil berdiri. Kepengen coba tapi apa daya sudah kekenyangan.
Spoiler for tsukiji market:

Karena hujannya gak berhenti kita pun agak sulit untuk jalan di Tsukiji Market, dan memutuskan untuk segera ke daerah Ginza. Sampai disana sempat lewat ke area Yurakucho dulu, area food street yang dibawah jalur kereta, tapi memang baru beroperasi kalau malam.
Spoiler for yurakucho:

Di Ginza hujannya masih tidak berhenti, kepala udah merasa dingin karena kupluknya mulai lembab. Tujuan pertama hari itu langsung ke sony center, lalu coba lihat2 beberapa toko disana. Karena mulai boring dengan suasana Ginza dan karena hujan juga, kita lanjut ke tujuan berikut di Imperial Palace East Garden, tapi entah kenapa hari itu ditutup jadi dengan terpaksa lanjut lagi ke tujuan selanjutnya.
Spoiler for sony:

Pada perjalanan ini tokyo subway pass istri saya jatuh di stasiun atau mungkin di kereta, sempat merasa rugi juga karena ini baru hari ke 2. Saya pun coba cari ke stasiun sebelumnya untuk tanya ke petugas, siapa tahu ada yang berbaik hati mengembalikan tapi ternyata tidak ditemukan. Akhirnya mulai stasiun ini istri saya menggunakan kartu Pasmo.

Turun di Suidobashi langsung masuk ke tokyo dome, hujan akhirnya berhenti , foto2 dulu sama ultraman. Karena kita lihat banyak lampu2, tokyo dome ini bagus dikunjungi kalau udah malam. jadi kita putuskan jalan dulu ke Koishikawa Korakuen. Diperjalanan lihat ada tempat orang taruhan pacuan kuda, rame banget yang nonton. sempat nonton juga anak2 SMA lagi main sepakbola padahal dingin kayak gini.
Spoiler for tokyo dome siang:

Sampai di Koishikawa, sempat foto2 bentar lalu tiba2 hujan datang lagi, kali ini malah lebih deras dari pagi tadi. Sempat tertahan di pondok dalam taman sekitar 30 menit. Karena udah menunggu terlalu lama kita putuskan lari aja untuk balik ke area tokyo dome biar nunggu hujannya reda di sana aja. Pas jalan ke tokyodome sempat lihat ada starbucks, mampir sekitar 45 menit buat ngopi dan nunggu hujan reda baru jalan ke tokyo dome.
Spoiler for koishikawa:


Tiba di tokyo dome ternyata masih jam 4 an (langitnya mulai gelap), sambil nunggu sampai jam 5an kita makan siang / sore dulu.
Spoiler for lunch depan tokyo dome:

Setelah makan, mulai deh jalan2 di tokyo dome sampai malam disini. beruntung hujan juga sudah reda.
Spoiler for tokyo dome malam:

Malamnya balik ke Asakusa untuk makan malam dan segera balik ke hostel untuk istirahat.
Spoiler for makan malam asakusa:

Catatan hari ini :
Hujan memang membuat rencana banyak berubah dan membuang waktu untuk menunggu, di hostel sebenarnya bisa pinjam payung, cuma karena takut repot jadi kami tidak bawa. Padahal di semua tempat yang kami kunjungi jika masuk indoor ada tempat untuk penitipan payung atau ada juga yang dikasi plastik pembungkus biar tidak basah kalau dibawa masuk indoor. Pakai topi kupluk yang basah seharian juga membuat kepala mulai pusing dan flu. Kejadian kartu subway pass hilang juga membuat kami untuk lebih berhati - hati terhadap barang bawaan.

Hari ke 3 (2 Des 2014)
Tujuan hari ini adalah Sensoji Temple, langsung jalan kaki kesana. mampir ke shrine kemudian baru masuk templenya untuk coba ambil fortune letter.
Spoiler for asakusa pagi:


Setelah dari Sensoji kami lanjut ke Ueno park, tamannya bagus juga tapi tidak seindah koishikawa kemarin. Kemudian mampir ke Ameyoko Market, disana kayak pasar yang jual barang2 cukup murah dan lengkap dan sekalian makan pagi disana. Ternyata itu adalah chinese food, yang jual pun orang chinese
Spoiler for ueno:
Diubah oleh r399336 27-01-2015 11:16
tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
9.6K
33
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan