Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

agus.duitpintarAvatar border
TS
agus.duitpintar
Kenapa Bank Ketat Menyalurkan KPR? Ini Alasan & Solusinya
emoticon-I Love Kaskus (S)Welcome to My Thread emoticon-I Love Kaskus (S)


Tujuan Thread Ini

Setelah sempat sedikit curhat soal gimana debitur yang ngemplang uang di bank bisa turut mengguncang ekonomi negara, ane pengen lanjut lagi. Kalau thread sebelumnya lebih banyak membahas soal utang kartu kredit, kali ini fokus bahasannya lebih pada pencairan KPR di bank. Pasti tau dong kalo uang muka KPR sudah diturunkan oleh Bank Indonesia?
Spoiler for Aturan Baru Uang Muka Kredit Mobil & Motor:

Wahhh, berarti beli rumah makin gampang dong?Jawabannya iya dan tidak. Sebab kelonggaran uang muka tersebut gak bisa diterapkan sembarang bank, melainkan hanya berlaku utnuk bank yang nilai Non Performing Loan (NPL) di atas 5%. (NPL -> Indikator kredit macet suatu bank. Makin gede NPL, makin jelek nilainya).

Ketika denger ada orang yang komentar, “Ngajuin KPR di bank susah banget. Bank pelit!”

Ehh, bukan pelit juga sih. Bank memang mesti selektif memberikan KPR biar gak mesti gulung tikar. Simak informasi berikut agar paham!


Quote:

Supaya bisa lolos dari keleksi ketat KPR mesti gimana?


So, ketimbang bersedih karena bank ketat menyalurkan KPR, mendingan belajar menyikapi dengan bijak. Iya gak? Selain mesti bisa memenuhi sejumlah dokumen yang dipersyaratkan (baik dokumen pribadi maupun dokumen untuk rumah yang diincar), ada beberapa hal yang perlu agan lakukan demi mewujudkan membeli rumah idaman:

1. Sesuaikan harapan dengan kemampuan.Porsi kredit yang diizinkan bank gak melebihi 30%-40% penghasilan. Misalkan punya gaji Rp 3 juta, maka plafon angsuran yang diizinkan umumnya gak melebihi dari Rp 900ribu-Rp1,2 juta per bulan.

Dari situ hitung-hitung deh, dana yang agan punya bisa untuk beli di mana? Kalau DP 20% terasa berat, dan rumah konvensional rasanya jauh dari harapan, agan yang memenuhi syarat, bisa hunting perumahaan bersubsidi atau apartemen bersubsdi. Silakan klink linknya untuk buka thread mengenai ulasannya masing2 di kaskus (ane bukan marketing perumahan yeee.. kalo mau tanya lokasinya jangan sama ane hehe).

2. Jaga kebersihan nama di bank Indonesia. Caranya? Kalau punya kartu kredit jangan bayar minimum doang. Pastikan utang-utang di bank, kredit kendaraan di leasing, dll nggak nunggak. Untuk bisa dapet kredit, kita mesti punya ranking 1 ketika BI checking. (BI checking itu apa? Blacklist BI kayak apa? Dibahas di thread ini).

3. Jaga arus kas tabungan. Kalo belum punya bikin deh dari sekarang. Ini hal yang dasar banget diminta dalam pengajuan kredit. Terlebih lagi bila agan gak berstatus karyawan tetap, atau statusnya freelance/kontrak. Hal ini akan diperhatikan banget.
Quote:

Ane tunggu komentar dan pertanyaannya. Mohon cendol dan ratenya bagi yang merasa thread ane berguna! Moga-moga informasi ini mencerahkan & membantu agan-agan semua untuk mewujudkan membeli rumah idaman!
Spoiler for Tambahan Kaskusers:

Diubah oleh agus.duitpintar 14-08-2015 07:49
0
5.6K
33
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan