- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Yang Terjadi Setelah #PersibJuara ISL 2014 di Kota Bandung


TS
iidba
Yang Terjadi Setelah #PersibJuara ISL 2014 di Kota Bandung
Tulisannya kalah duluan sama yang sudah HT 
Tulisan ini saya tulis bersamaan dengan deru suara motor, klakson sepeda motor, raungan sirine, gema bunyi himne para pendukung yang terdengar dari kamar saya yang berlokasi di jl. Supratman atau jl. Suci samping Masjid Pusdai Bandung pada hari minggu siang hari setelah waktu zuhur.

Ilustrasi
Jumat malam lalu, 7 November 2014, merupakan saksi dimana Persatuan Sepak Bola Indonesia Bandung (Persib) berhasil menjadi juara setelah menang adu penalti melawan Persipura Jayapura (Persatuan Sepak Bola Indonesia Jayapura) di Stadion Jaka Baring Palembang, Pulau Sumatera. Sebuah kompetisi sepakbola yang memiliki mitos, belum ada yang berhasil menjadi juara berturut-turut di ISL (Indonesia Super League).

Ilustrasi: Suasana malam yang macet
Saya tidak menyangka kalau raungan sepeda motor, euforia kegembiraan para pendukung pemenang liga ISL 2014 ini akan berlanjut hingga hari minggu sampai siang hari, entah kalau sampai malam ini. Jumat magrib saat saya pulang dari acara di UPI, saya tidak menyangka kalau saya akan terjebak naik motor di atas Jembatan Layang Pasupati bersama para pendukung Persib. Pantas saja saat acara itu, beberapa kali pembawa acara menyebutkan final lomba sepak bola yang akan diselenggarakan malam itu.

#BotakDay Pak Ridwan Kamil twitter @novan_tristan
Mungkin ada sekitar 15-20 menit saya terjebak di atas jembatan layang, tidak terbayangkan kalau mereka yang naik mobil, entah berapa lama terjebak. Setelah tiba di tempat, tidak lama kemudian saya mendengar gema teriakan “Goll !!!” di luar kosan saya. Hanya berselang kurang dari 1 jam, mulailah jalanan sekitar pukul 9 malam hari Jumat, mulai terdengar raungan sepeda motor dan lengkingan klakson diikuti himne lagu euforia bersama terompetnya. Mirip seperti tahun baru, ada arak-arakan gitu.

Twitter @maznot, Pak Ridwan Kamil Potong Rambut
Saya tidak ingin keluar, karena mendengar lengkingan suara yang terdengar jelas hingga kamar saya saja, itu cukup membuat telinga ramai akan suara itu. Saya rasa kegembiraan euforia ini hanya berakhir hingga hari jumat malam itu saja, ternyata, hari Sabtu siang berlangsung juga mulai dari siang hari dan malam hari dan mungkin puncaknya hari minggu siang ini.

Sumber : penyerang.net
Ada yang pernah ke Bandung hari Minggu pagi keluar dari Pintu Tol Pasteur lalu melewati jembatan layang Pasupati turun di gedung sate atau Lapangan Gasibu? Bagaimana rasanya? Saya pernah mendengar saudara saya terjebak di mobil selama 3 jam terdiam di atas Jembatan Layang Pasupati, karena hari Minggu pagi itu ada pasar rakyat di Lapangan Gasibu.
Dengan berlanjutnya euforia di hari minggu ini, maka lengkap sudah ‘penderitaan’ masyarakat umum yang akan menggunakan dan melalui jalan-jalan protokol di sekitar kantor gubernur atau mungkin di sekitaran Kota Bandung. Macet.

Macet abis… Twitter @infobdg
Selamat bagi Persatuan Sepak Bola Indonesia Bandung, sebagai juara ISL 2014 ini. Untuk Persipura, saudara kita yang jauh jaraknya mungkin lebih dari 2 kali panjang pulau Jawa, lebih dari 2.000 Km, 2 jam lebih awal waktunya dari wib, terus semangat. Saya begitu kangen dengan teman-temen saya yang pernah saya temui pada saat saya pernah di Pulau Bali. Saya salut bagi mereka yang telah merantau ke Tanah Parahyangan ini, karena mereka harus pandai berkolaborasi dengan ragam tindak-tutur masyarakat di sini.

Massa berkumpul di lapangan Gasibu atau Gedung Sate twitter @fauzantulus
ISL tidak akan dimenangkan tanpa persatuan antar para pemainnya, begitu juga dengan Indonesia. Republik ini akan juara di mata dunia saat kita semua bersatu tanpa melihat dari golongan mana saudara kita sesama bangsa ini dengan menghindari cara adu domba.
Sampai sore ini telah terjadi macet total di jl. Suci. Walaupun diguyur hujan, suasana tetap macet dengan alunan knalpot kendaraan. Saya sarankan hindari jalan yang mau ke arah Gedung Sate atau disekitarnya (radius 1-2 km), karena katanya massa semuanya akan menuju ke sana.

Saking macetnya, Pak Aher naik sepeda motor twitter @akiawan
Seperti kata Presiden kita yang baru saat pidato perdananya,
“MERDEKA !!!”
Untuk Persib selamat sudah atas juara ISL 2014 kali ini
:
Ingat, walau kita berbeda klub sepak bola tapi sesama bangsa sendiri harus saling akur yah...
Kaskuser yang Melaporkan langsung dari Tekapeh
Walaupun begitu, ternyata ada insiden juga

Quote:
Tulisan ini saya tulis bersamaan dengan deru suara motor, klakson sepeda motor, raungan sirine, gema bunyi himne para pendukung yang terdengar dari kamar saya yang berlokasi di jl. Supratman atau jl. Suci samping Masjid Pusdai Bandung pada hari minggu siang hari setelah waktu zuhur.

Ilustrasi
Jumat malam lalu, 7 November 2014, merupakan saksi dimana Persatuan Sepak Bola Indonesia Bandung (Persib) berhasil menjadi juara setelah menang adu penalti melawan Persipura Jayapura (Persatuan Sepak Bola Indonesia Jayapura) di Stadion Jaka Baring Palembang, Pulau Sumatera. Sebuah kompetisi sepakbola yang memiliki mitos, belum ada yang berhasil menjadi juara berturut-turut di ISL (Indonesia Super League).

Ilustrasi: Suasana malam yang macet
Saya tidak menyangka kalau raungan sepeda motor, euforia kegembiraan para pendukung pemenang liga ISL 2014 ini akan berlanjut hingga hari minggu sampai siang hari, entah kalau sampai malam ini. Jumat magrib saat saya pulang dari acara di UPI, saya tidak menyangka kalau saya akan terjebak naik motor di atas Jembatan Layang Pasupati bersama para pendukung Persib. Pantas saja saat acara itu, beberapa kali pembawa acara menyebutkan final lomba sepak bola yang akan diselenggarakan malam itu.

#BotakDay Pak Ridwan Kamil twitter @novan_tristan
Mungkin ada sekitar 15-20 menit saya terjebak di atas jembatan layang, tidak terbayangkan kalau mereka yang naik mobil, entah berapa lama terjebak. Setelah tiba di tempat, tidak lama kemudian saya mendengar gema teriakan “Goll !!!” di luar kosan saya. Hanya berselang kurang dari 1 jam, mulailah jalanan sekitar pukul 9 malam hari Jumat, mulai terdengar raungan sepeda motor dan lengkingan klakson diikuti himne lagu euforia bersama terompetnya. Mirip seperti tahun baru, ada arak-arakan gitu.

Twitter @maznot, Pak Ridwan Kamil Potong Rambut
Saya tidak ingin keluar, karena mendengar lengkingan suara yang terdengar jelas hingga kamar saya saja, itu cukup membuat telinga ramai akan suara itu. Saya rasa kegembiraan euforia ini hanya berakhir hingga hari jumat malam itu saja, ternyata, hari Sabtu siang berlangsung juga mulai dari siang hari dan malam hari dan mungkin puncaknya hari minggu siang ini.

Sumber : penyerang.net
Ada yang pernah ke Bandung hari Minggu pagi keluar dari Pintu Tol Pasteur lalu melewati jembatan layang Pasupati turun di gedung sate atau Lapangan Gasibu? Bagaimana rasanya? Saya pernah mendengar saudara saya terjebak di mobil selama 3 jam terdiam di atas Jembatan Layang Pasupati, karena hari Minggu pagi itu ada pasar rakyat di Lapangan Gasibu.
Dengan berlanjutnya euforia di hari minggu ini, maka lengkap sudah ‘penderitaan’ masyarakat umum yang akan menggunakan dan melalui jalan-jalan protokol di sekitar kantor gubernur atau mungkin di sekitaran Kota Bandung. Macet.

Macet abis… Twitter @infobdg
Selamat bagi Persatuan Sepak Bola Indonesia Bandung, sebagai juara ISL 2014 ini. Untuk Persipura, saudara kita yang jauh jaraknya mungkin lebih dari 2 kali panjang pulau Jawa, lebih dari 2.000 Km, 2 jam lebih awal waktunya dari wib, terus semangat. Saya begitu kangen dengan teman-temen saya yang pernah saya temui pada saat saya pernah di Pulau Bali. Saya salut bagi mereka yang telah merantau ke Tanah Parahyangan ini, karena mereka harus pandai berkolaborasi dengan ragam tindak-tutur masyarakat di sini.

Massa berkumpul di lapangan Gasibu atau Gedung Sate twitter @fauzantulus
ISL tidak akan dimenangkan tanpa persatuan antar para pemainnya, begitu juga dengan Indonesia. Republik ini akan juara di mata dunia saat kita semua bersatu tanpa melihat dari golongan mana saudara kita sesama bangsa ini dengan menghindari cara adu domba.

Sampai sore ini telah terjadi macet total di jl. Suci. Walaupun diguyur hujan, suasana tetap macet dengan alunan knalpot kendaraan. Saya sarankan hindari jalan yang mau ke arah Gedung Sate atau disekitarnya (radius 1-2 km), karena katanya massa semuanya akan menuju ke sana.

Saking macetnya, Pak Aher naik sepeda motor twitter @akiawan
Seperti kata Presiden kita yang baru saat pidato perdananya,
“MERDEKA !!!”
Spoiler for Sumur:
Untuk Persib selamat sudah atas juara ISL 2014 kali ini

Ingat, walau kita berbeda klub sepak bola tapi sesama bangsa sendiri harus saling akur yah...

---
Kaskuser yang Melaporkan langsung dari Tekapeh
Quote:
Original Posted By aldoricoo►suasana kota BandungJuara
kebeneran tadi ikutan konpoi 
hari ini pkonya lautan biru lah
nih mulustrasinya gan, rada BWK dan cukup membuat merinding bulu jaket 
Persib nu Aing laaahhhh


hari ini pkonya lautan biru lah


Persib nu Aing laaahhhh

Spoiler for #BuligirDay:

Spoiler for #LautanBiru:

Spoiler for #ThisIsBandung:

Walaupun begitu, ternyata ada insiden juga

Quote:
Original Posted By Fazrut►yang ini nggak diangkat, ada aja oknum yang buat ulah
korban di pasupati
berulah di sukaasih

korban di pasupati
berulah di sukaasih
Diubah oleh iidba 10-11-2014 03:43
0
7.9K
Kutip
42
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan