Kaskus

Entertainment

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

syaifudinzhryAvatar border
TS
syaifudinzhry
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain

Quote:
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain

Sebelumnya, kita cek dulu ada yang sudah pernah buat belum..
Spoiler for Repostkah?:
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang LainTernyata gak ada.. yaiyalah, ane terinspirasi buat thread ini ketika suatu waktu ane mengalami ban bocor di jalanan yang sepi saat malam hari, duh keselnya mana waktu itu ane harus segera menyelesaikan suatu urusan di tempat lain. Setelah dapat tambal ban , sambil nungguin tukangnya nambal, ane kepikiran buat thread ini..


Quote:
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain

1. Tukang Tambal Ban
Spoiler for Tukang Tambal Ban:
Pernahkah agan – agan berpikir bahwa tukang tambal ban itu gak bakal dapat duit kalau gak ada sepeda motor yang bocor bannya? Pernah gak agan naik motor lalu bannya bocor, apa yg pertama kali dilakukan?pasti Kesal, ngumpat, marah dan sebagainya. Nah, ada orang – orang yang ‘tersenyum’ atas kekesalan agan..yaitu tukang tambal ban.

2. Dokter & Yang Berhubungan Dengan Kesehatan
Spoiler for Tim Medis:
Nah, sakit itu gak enak banget kan gan, palagi sakit gigi.. duh rasanya pengen mati aja..gak bisa makan dengan enaknya, gak bisa tidur, gak bisa kaskusan dengan nyaman emoticon-Ngakak. Belum lagi kalau sakit komplikasi seperti penyakit zaman sekarang. Sudah hidup ini terasa pahit, uang semakin terkuras buat pengobatan, keluarga ikut susah masih aja dilanda ketakutan bakal sebentar lagi sisa hidup ini emoticon-Sorry..
Tapi ada sebuah profesi yang tetap eksis karena adanya keadaan memprihatikan seperti diatas, yaitu dokter, perawat, Rumah sakit dan semua petugas medis yang berhubungan dengan kesehatan (medis).. Betul gak gan.? termasuk dalam kategori ini adalah herbalist, pengobatan alternatif dan para tabib.
Misal lagi, ada sebuah kecelakaan kendaraan yang memakan korban luka parah, maka ketika si korban dikirim ke IGD sebuah Rumah sakit, siapa yang segera melakukan tindakan penanganan yang merupakan pekerjaannya disana?

3. Pemadam Kebakaran
Spoiler for Pemadam Kebakaran:
Sapa sih yang mau kalau rumah, toko, mobilnya kebakaran. Bawaannya sedih, shock, bahkan ada yang sampai jatuh pingsan karena gak kuat menerima kenyataan gak mengenakkan yang dia alami. Akan tetapi dari musibah ini ada sebuah tim yang memang pekerjaannya ada dikarenakan adanya keadaan genting tersebut..Selain menangani kebakaran, para petugas itu juga menangani dan menanggulangi bencana alam lainnya seperti banjir, gampa bumi, termasuk menolong jika ada yang kejepit di selokan emoticon-Hammer2.

4. Tim SAR
Spoiler for Tim SAR:
Singkatan dari Search And Rescueyang berarti Pencarian dan penyelamatan, nama ini melekat pada sebuah tim yang mereka akan bekerja sesuai dengan singkatan tadi, yaitu mereka akan melakukan pencarian dan penyelamatan korban hilang akibat kecelakaan pesawat atau kapal laut, korban banjir dan sebagainya..mereka hadir dan melakukan tugasnya ketika ada yang sedang mengalami musibah..emoticon-I Love Indonesia

5. Pengacara
Spoiler for Pengacara:
Profesi Yang satu ini pasti sangat dibutuhkan orang - orang yang sedang tersandung masalah hukum. Di saat seseorang stres karena harus berurusan dengan peliknya pemeriksaan, panjangnya persidangan yang menyita sekian waktu yang seharusnya dia menikmati hidup ini, ada orang – orang yang mendapat keuntungan dengan menjadi kuasa hukum orang yang bernasib malang tersebut..Kecuali dalam kategori ini kuasa hukum yang ada di LBH untuk masyarakat kurang mampu yaa..

6. Pegiat Sosial untuk Penyandang Disabilitas dan Anak Jalanan
Spoiler for Aktivis Hebat:
Dalam hal ini diantaranya para pengurus yayasan – yayasan rehabilitasi untuk penyandang disabilitas , panti asuhan dan yang semisalnya. Mereka gak boleh mengambil keuntungan pribadi atas kekurangan orang lain, oleh karena itu biasanya pemerintah dalam hal ini departemen sosial yang langsung menangani masalah ini, selain itu pihak pemerintah juga memberikan bantuan untuk LSM2 yang bergerak dalam bidang ini..Mereka bekerja karena adanya orang lain yang mengalami ketidak sempurnaan fisik ataupun yang kehilangan orang2 terdekatnya seperti orang tau dan sanak saudara. Ada kaskuser menjadi aktivis untuk mereka para difable dan anak2 jalanan? Salut deh gan!
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain

7. Penjual Peralatan Pemakaman, Termasuk Tukang Gali Kubur
Spoiler for Bisnis Kematian:
Ketika ada salah satu anggota keluarga maupun teman yang meninggal, tentunya kita sedih kan gan. Tapi ada sebuah pekerjaan yang malah membuatnya dapat keuntungan dari kesedihan kita gan, sapa dan apa saja? Mereka adalah penjual kain kafan, batu nisan, rangkaian bunga belasungkawa, peti mati dan lain lain, termasuk dalam hal ini adalah tukang gali kubur..Ada yang mau menambahkan?

====Up Date====

8. Komite Nasional Keselamatan Transportasi
Spoiler for KNKT:
Mungkin ada yang masih ketinggalan menurut TS, Yaitu KNKT..Komite Nasional Keselamatan Transportasi..
Sebuah lembaga negara yang khusus menangani Kecelakaan Transportasi ini bekerja untuk mengetahui penyebab ketika adanya kecelakaan yang melibatkan transportasi, biasanya KNKT turun untuk kecelakaan yang sifatnya besar dan fatal seperti kecelakaan pesawat, tenggelamnya kapal, tabrakan kereta dan lain sebagainya


Quote:
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain
Quote:
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain
Quote:
Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain
Sumber
Spoiler for Sumber:

Thread ini didukung oleh :

Pekerjaan Yang Mengandalkan Kemalangan Orang Lain
emoticon-I Love Kaskus (S)Klik Banner Untuk Mampir Ke Markas Kami emoticon-I Love Kaskus (S)



Quote:
Diubah oleh syaifudinzhry 22-05-2014 10:00
0
12.1K
143
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan