- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Dari 5 Menit ke 1 Jam: Betapa Licinnya Jurang Sosial Media


TS
jennifersanj640
Dari 5 Menit ke 1 Jam: Betapa Licinnya Jurang Sosial Media
Ada yang sadar nggak sih, bahaya sosmed itu nyata banget?
Saya merasa sosial media dengan basis gambar dan video itu sangat menyeramkan, karena bikin ketagihan banget. Sebut saja tiktok, instagram, dan juga youtube reels. Wah, daya tarik ketiga platform tersebut dalam menghipnotis penggunanya untuk membuang-buang waktu di dunia maya sungguh luar biasa.
Saya termasuk orang yang suka dengan rutinitas yang terstruktur dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Jadi jadwal saya jelas, dari bangun tidur sampai pulang kerja saya melakukan apa saja. Tidur pun kalau bisa paling maksimal jam 11 malam, tidak boleh lebih.
Tapi selama seminggu ini jadwal saya berubah. Yang awalnya teratur sekarang jadi kacau, karena apa? Karena saya kesulitan untuk lepas dari gadget saya. Yang awalnya iseng-iseng ingin tahu informasi terbaru idol favorit, eh justru keterusan. Dan yang paling menakutkan bagi saya adalah, bahkan ketika saya sadar bahwa saya harus stop scrolling, saya tidak stop. Nanti ah 5 menit lagi, pikir saya. Dari 5 menit, jadi 10 menit. Dari 10 menit, jadi 30 menit. Hingga tanpa sadar saya menghabiskan lebih dari sejam menonton video-video singkat yang saya sendiri tidak ingat tentang apa.
Dampaknya? Saya kurang tidur dan sulit konsentrasi.
Padahal saya orang dewasa yang seharusnya dapat mengontrol diri. Jika ke orang dewasa saja dampaknya semasif itu, bayangkan jika itu gadget dan sosial media sudah diakses oleh anak-anak sejak balita? Kerusakan otaknya akan separah apa?
Pengalaman ini merupakan pelajaran penting buat saya, sebuah alarm untuk membatasi akses sosial media, baik ke diri sendiri maupun anak-anak.
Btw, ada juga tidak yang mengalami hal yang sama dengan saya?
0
39
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan