Kaskus

Food & Travel

lilisnurm407Avatar border
TS
lilisnurm407
Resep Rendang Daging Kambing untuk Lebaran Iduladha 2025!
Resep Rendang Daging Kambing untuk Lebaran Iduladha 2025!

Usai merayakan Idulfitri 2025, umat muslim kini bersiap menyambut datangnya Iduladha 2025. Perayaan yang satu ini identik dengan sajian berbahan dasar daging, mengingat pada momen ini umat muslim dianjurkan untuk menyembelih hewan kurban sebagai bagian dari ibadah.

Aneka olahan daging siap meramaikan meja makan, mulai dari sate sapi atau kambing, gulai, hingga rendang. Nah, kalau biasanya rendang lebih sering pakai daging sapi, Lebaran kali ini yuk coba bikin rendang dari daging kambing!

Selain rasanya yang gurih khas, rendang kambing juga bisa jadi alternatif biar nggak bosen makan olahan kambing itu-itu aja. Nah, buat yang mau nyobain, berikut ini resep rendang daging kambing yang bisa disajikan buat keluarga pas Iduladha nanti.

Bahan utama:

1 kg daging kambing, potong-potong sesuai selera
1 liter santan kental (dari 2 butir kelapa)
2 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
1 batang serai, geprek
2 cm lengkuas, geprek
Garam, gula merah, dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu halus:

8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
6 buah cabai merah besar (buang biji kalau nggak mau terlalu pedas)
5 buah cabai rawit (opsional, sesuai selera pedas)
4 butir kemiri, sangrai
1 sdm ketumbar sangrai
1/2 sdt jinten
1 sdt kunyit bubuk
1/2 sdt pala bubuk

Cara Memasak:

- Tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukkan daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas. Aduk sampai bumbunya mateng sempurna.
- Masukkan daging kambing, aduk rata sampai daging berubah warna dan bumbunya meresap.
- Tuangkan santan, kecilkan api, lalu masak sambil sesekali diaduk supaya santannya nggak pecah.
- Tambahkan garam, gula merah, dan kaldu bubuk sesuai selera. Masak terus dengan api kecil sampai kuahnya menyusut dan mengental jadi rendang yang pekat.
- Masak hingga daging empuk dan bumbu meresap sempurna—ini bisa makan waktu 1,5 sampai 2 jam, tapi dijamin worth it banget!


Quote:


Rendang daging kambing ini cocok banget buat makan bareng keluarga besar pas Lebaran Iduladha. Disajikan dengan nasi putih hangat, ketupat, atau lontong? Semua cocok! Jangan lupa siapkan teh manis anget sebagai penutup, biar makin afdol.
indrag057Avatar border
tempepongAvatar border
tempepong dan indrag057 memberi reputasi
2
180
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan