- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
OPM TPNPB Ogah Tunduk Pada Kelompok Maikel Karet yang Kabur ke Luar Negeri


TS
mabdulkarim
OPM TPNPB Ogah Tunduk Pada Kelompok Maikel Karet yang Kabur ke Luar Negeri

Angriawan Cahyo Pawenang
- Kamis, 6 Maret 2025 | 13:45 WIB
(kiri) Mikael Karet (kanan) jubir OPM TPNPB Sebby Sambom (Istimewa)
AYOINDONESIA.COM - Organisasi Papua Merdeka (OPM) TPNPB menyatakan sudah tak mau lagi percaya dengan omongan pimpinan kelompok separatis Papua Barat, Maikel Karet.
Maikel Karet sendiri merupakan pimpinan OPM yang sudah kabur ke luar negeri sejak lama.
Juru bicara OPM TPNPB Sebby Sambom menjelaskan jika kelompok yang dipimpin Maikel Karet hanya memberikan harapan palsu bagi Papua Barat.
Maikel kini disebut-sebut sedang hidup nyaman di Belanda.
Bahkan Sebby menegaskan kelompok Maikel tidak memberikan kontribusi apapun untuk perjuangan Papua Barat.
"Dia hanya pergi mengungsi ke Belanda karena dikejar oleh militer Indonesia. Selama hidup di sana, tidak ada dampak signifikan yang dia berikan terhadap kemajuan politik perjuangan Papua," ucap Sebby Sambom.
Sebby akhirnya memperingatkan agar Maikel Karet tak sembarangan berkomentar tentang TPNPB yang beroperasi di Papua langsung.
"Orang tua kami sudah banyak menjadi korban, mengalami trauma panjang," tegas Sebby.
Ia menceritakan banyaknya orang yang masih mengungsi di hutan-hutan pedalaman Papua.
"Kami tidak melihat suatu perubahan besar yang dia lakukan bagi rakyat Papua. Jadi, Maikel Karet berhenti bicara tentang TPNPB-OPM," pungkasnya.***
https://www.ayoindonesia.com/regiona...ke-luar-negeri
pertarungan antara sesama OPM
0
128
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan