https://www.kompas.com/hype/read/202...-saat-berenang
Quote:
Hotman Paris Sakit, Berawal Digigit Berang-berang Saat Berenang
Kompas.com - 24/02/2025, 13:34 WIB
Cynthia Lova, Dian Maharani Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com - Pengacara Hotman Paris sedang sakit dan menjadi sorotan setelah tumbang dalam persidangan dengan terdakwa Razman Nasution pada Jumat (21/2/2025). Hotman Paris pun mengungkap kronologi yang dialaminya. Hal itu berawal ketika Hotman Paris berenang dan digigit berang-berang.
“Kejadiannya berawal dari tanggal 8 Februari, saya berenang dengan berang-berang jam 4 subuh, tapi salah satu berang-berang binatang peliharaan saya menggigit tangan saya, lalu saya menerima injeksi,” ujar Hotman dalam postingan videonya di Instagram, Senin (24/2/2025).
Meski sudah menerima pengobatan, ternyata kondisi Hotman justru menurun setelah peristiwa itu. Namun, ia sempat pergi ke IKN dan pulangnya menjalani syuting setiap hari ke beberapa stasiun televisi.
“Pulang ke Jakarta hampir tiap hari syuting. Bahkan ada dua kali saya duduk di TV, saya syuting. Ada juga jadi pembawa acara,” ucap Hotman. Hotman mengatakan, pada 20 Februari 2025 juga ia sempat rapat pukul 05.00 WIB, kemudian lanjut hadir dalam persidangan.
Hotman pun tumbang karena kelelahan sehingga dilarikan ke rumah sakit. “Ini tanggal 23 Februari jam 04.00 WIb dari rumah sakit. Saya masuk rumah sakit tanggal 21 karena unsur HB darah saya, HB dari standar 14 turun menjadi 9,7 sehingga harus dilakukan tambahan darah transpurit, tambahan darah,” ucap Hotman. Hotman mengatakan, karena kondisinya itu, ia pun sampai dikawal lima dokter spesialis.
Ada-ada saja...
oiya tersangka penggigitan pernah muncul di IG Hotman
video 21 Januari