Kaskus

News

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Bukan 2, Ternyata Ada 3 Gudang Senjata Rusia yang Meledak
Quote:


Pada artikel sebelumnya TS menyebutkan dua gudang senjata Rusia meledak akibat serangan drone Ukraina, serangan pertama pada 18 September yang menghancurkan gudang senjata di Toropovets sementara serangan kedua terjadi pada 21 September menghancurkan gudang senjata di distrik Tikhoretsk, Krasnodar. Pada serangan 21 September, Rusia mengatakan berhasil menembak jatuh drone Ukraina, tapi puing drone yang jatuh menyebabkan satu gudang senjata meledak.

Berdasarkan citra satelit yang diambil Technologies, pada 21 September ternyata ada dua gudang senjata Rusia yang meledak. Selain di Tikhoretsk, gudang senjata di Oktyabrsk juga meledak. Menurut laporan The War Zone, pejabat militer Ukraina juga telah mengkonfirmasi meledaknya gudang tersebut. Lokasi gudang berada di Oktyabrsk, Samara Oblast. Terletak 480 km di utara perbatasan Ukraina dan 1.200 km barat laut Tikhoretsk, Oktyabrsk adalah rumah bagi Arsenal Artileri ke-23. Lokasi itu digunakan untuk menyimpan sistem rudal taktis Iskander dan sistem rudal taktis Tochka-U. Sementara untuk jumlah amunisi yang disimpan di gudang ini belum diketahui.

Sedikit tambahan informasi tentang serangan terhadap Pangkalan Amunisi Artileri ke-719 di Tikhoretsk, fasilitas ini diamankan dengan pagar keamanan berlapis-lapis dan dilengkapi menara penjaga, meliputi area sekitar 2,6 km persegi. Gudang senjata ini dekat dengan jalur rel kereta api dari fasilitas rel kecil di Tikhon'kiy, 3 km ke utara. Selain menghancurkan gudang senjata, stasiun radar Podlet yang digunakan memantau target udara juga dilaporkan hancur.

Pangkalan Amunisi Artileri ke-719 digunakan untuk menyimpan amunisi artileri. Beberapa senjata kiriman dari Korea Utara juga dilaporkan telah disimpan di tempat ini. Pejabat militer Ukraina mengatakan sekitar 2 ribu ton amunisi disimpan di gudang senjata tersebut.

Quote:


Di sisi lain, serangan paling merusak terhadap gudang senjata Rusia terjadi di Toropovets, wilayah Tver Oblast. Serangan pada 18 September terhadap Arsenal ke-107 Direktorat Rudal dan Artileri Utama Rusia (juga dikenal sebagai GRAU), menyebabkan gempa 2,8 skala richter. Pasalnya fasilitas ini menyimpan 30 ribu ton amunisi dari berbagai jenis senjata. Ledakan ini pun membuat ribuan warga diungsikan, disebutkan ada 100 drone menyerang gudang tersebut. Tapi, Kementerian Pertahanan Rusia tidak pernah mengakui serangan tersebut dalam laporan resminya. Lokasinya berjarak 480 km dari garis depan.

Serangan terhadap 3 gudang senjata Rusia terjadi ketika Ukraina terus mendapat penolakan dari Amerika untuk menggunakan senjata buatan mereka menyerang jauh ke dalam wilayah Rusia. Karena terkendala izin, mau tak mau Ukraina harus memakai drone buatan sendiri untuk menjangkau target lebih dari 300 km. Gudang senjata menjadi target utama agar Moskow mengurangi serangan rudal terhadap fasilitas energi Ukraina, terlebih lagi beberapa bulan lagi akan memasuki musim dingin.

Seberapa parah efek dari hancurnya gudang tersebut akan mempengaruhi 'Operasi Militer Khusus' masih harus dilihat. Tetapi serangan ini menunjukkan bahwa serangan drone jarak jauh Ukraina terus membantu mengimbangi keunggulan Rusia dalam jumlah pasukan dan perlengkapan perang yang mereka miliki.



------------------




Referensi Tulisan: The War Zone
Sumber Foto: sudah tertera
Diubah oleh si.matamalaikat 27-09-2024 07:07
jlampAvatar border
black.roboAvatar border
69banditosAvatar border
69banditos dan 6 lainnya memberi reputasi
7
797
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan