- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Hukum & Kriminal Warga di Mojokerto Tangkap Maling Kotak Amal


TS
moh.yasin22
Hukum & Kriminal Warga di Mojokerto Tangkap Maling Kotak Amal

Warga Dusun/Desa Sawo, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto berhasil menangkap seorang pria yang diduga mencuri kotak amal di Musholla Miftakhul Jannah. Pelaku beserta barang bukti berupa kotak amal yang berisi uang tunai senilai Rp375 ribu segera diserahkan ke Polsek Kutorejo untuk diproses lebih lanjut.
Kapolsek Kutorejo, Iptu Agus Hariyanto, mengonfirmasi kejadian tersebut.
Menurutnya, pihak kepolisian menerima laporan dari warga sekitar pukul 12.10 WIB, setelah Sholat Jumat di Musholla Dusun Sawo RT 002 RW 11, Desa Sawo. “Warga melaporkan bahwa mereka telah berhasil menangkap pencuri kotak amal di musholla,” ungkap Iptu Agus pada Jumat (6/9/2024).
Pelaku diketahui bernama Jie Ko Ming (57), warga Dusun Berat Wetan RT 02 RW 08, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto. Aksi pencurian tersebut terungkap setelah warga yang melintas di depan Musholla Miftakhul Jannah melihat pelaku sedang berusaha mengambil uang dari kotak amal.
"Warga yang melihat aksi pelaku segera masuk ke dalam musholla dan mendapati kotak amal sudah dirusak. Uang recehan dari kotak amal pun berserakan di lantai musholla," tambah Kapolsek.
Beruntung, warga segera bertindak cepat sehingga pelaku dapat diamankan sebelum melarikan diri. Kini, kasus tersebut dalam penanganan Polsek Kutorejo untuk penyelidikan lebih lanjut.
Info lengkapnya DI SINI




tiokyapcing dan .doflamingo. memberi reputasi
2
167
7


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan