- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Movies
Tayang Hari Ini! Film THAGHUT malah Disomasi oleh Dukun, Dianggap Menggeneralisir


TS
amekachi
Tayang Hari Ini! Film THAGHUT malah Disomasi oleh Dukun, Dianggap Menggeneralisir

Tayang Hari Ini! Film THAGHUT malah Disomasi oleh Dukun, Dianggap Terlalu Menggeneralisir!
Selamat pagi agan dan sista kaskuser semuanya dimana pun anda berada, semoga diberikan kesehatan yang melimpah! Ngomongin tentang industri film di Indonesia, tentunya lekat dengan film horor ya gansist. Salah satu genre terlaris diminati oleh masyarakat pecinta film di negeri ini. Hampir tiap bulan ada saja judul film terbaru bergenre tersebut yang keluar, bahkan di tanggal 29 Agustus 2024 pun ada rilisan terbaru lho.
Namun sayangnya film yang kontroversial yang sempat ganti nama ini kembali diterpa masalah, merujuk ke media sih jika dapat teguran dari calon penggugat dan bisa terkena proses hukum, artinya bermasalah. Walaupun mungkin seperti itu, bisa juga dicurigai sebagai trik marketing agar film tersebut jadi tambah banyak orang yang ingin menonton.

Sebuah kontroversi muncul terkait film horor yang akan segera tayang, yakni Thaghut. Film produksi Leo Pictures ini mendapatkan somasi dari sekelompok praktisi pengobatan alternatif yang membela profesi dukun di Indonesia. Mereka merasa film ini menyinggung praktisi yang menggunakan pendekatan kultur dan klenik dalam pengobatan, karena narasi dukun sesat yang disajikan dalam film tersebut.
Quote:

Diceritakan, film Thaghut ini menggambarkan seorang gadis lulusan pesantren bernama Ainun. Saat pertama dirinya melihat seorang dukun tua, Ainun sangat terkesima dengan sosok bernama Abah tersebut. Namun selama itu Ainun hanya melihatnya di layar televisi, sampai saat kematian Abah Mulya, akhirnya Ainun mengetahui bahwa Abah adalah orang tua kandungnya.
Ainun yang awalnya tidak percaya, akhirnya penasaran dengan kebenaran cerita pengakuan dari uwaknya tersebut. Dirinya kemudian mendatangi padepokan Abah Mulya dan berguru di sana, walaupun ada beberapa orang yang menasehati jika ajaran Abah Mulya yang disampaikan oleh penerusnya bernama Lingga tersebut adalah sesat. Namun Ainun tidak bergeming.
Film yang direncanakan akan tayang hari ini tersebut dibintangi oleh beberapa artis ternama tanah air lho gansist, seperti Yasmin Napper sebagai Ainun sosok sentral di film tersebut. Dua sahabat Ainun yang diperankan oleh Arbani Yasiq dan Ria Ricis. Serta beberapa pemain lainnya seperti Hana Saraswati, Keanu Aka, Joanna Diah, Nasarius Sudaryono dan Avigail Garcia.
Meskipun kontroversi dan somasi tersebut terjadi, pihak rumah produksi Leo Pictures tetap mempertahankan film Thaghut dan mengajak masyarakat untuk menonton film tersebut nanti. Dengan adanya konflik antara praktisi pengobatan alternatif dan rumah produksi, keputusan akhir dan penyelesaian sengketa terkait film Thaghut masih menunggu perkembangan selanjutnya.
Sumber Tulisan dan Gambar:
Kapanlagi
Radar Kudus







fachri15 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
524
11


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan