- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Cerita Polisi Lumajang Lepas Seragam untuk Selimuti Jenazah Bayi


TS
moh.yasin22
Cerita Polisi Lumajang Lepas Seragam untuk Selimuti Jenazah Bayi

Polisi dari Lumajang menunjukkan aksi mengharukan dengan membungkus jenazah bayi menggunakan baju dinasnya saat melakukan evakuasi.
Penemuan bayi laki-laki ini terjadi di Desa Pandanarum, Kecamatan Tempeh, Kabupaten Lumajang. Bayi tersebut ditemukan oleh seorang penambang pasir di bawah jembatan Selowanggi DAS Kali Mujur pada Selasa (11/6/2024) sekitar pukul 08.40 WIB.
Sahin (50), penambang pasir yang pertama kali melihat bayi malang tersebut, menemukan tubuh bayi di antara rimbunan bambu terbungkus kain putih. Saat itu, Sahin sedang mencari rumput untuk menutup bak truk pasir yang berlubang.
Awalnya, ia mengira kain tersebut hanyalah kain biasa, namun setelah diperiksa lebih dekat, ia menemukan bayi laki-laki yang masih memiliki tali pusar. Sahin segera melaporkan temuannya kepada pihak Polsek Tempeh.
“Warga awalnya menemukan bayi di bambu-bambu. Kemudian melapor ke pihak kepolisian,” jelas Babinkamtibmas Aipda Hendra Soegihartono saat dikonfirmasi pada Jumat (14/6/2024).
Pihak kepolisian setempat langsung mendatangi lokasi penemuan. Saat tiba, banyak warga yang sudah berkumpul karena penasaran. Aipda Hendra mengaku bahwa ia terpaksa menggunakan baju dinasnya untuk membungkus bayi karena tidak menemukan kain atau sarung kering dari warga sekitar.
“Saya sempat meminta kain atau sarung kering kepada warga, namun tidak ada. Saya langsung melepas baju dinas,” ungkapnya.
Melihat kondisi bayi yang tubuhnya putih pucat dan kepalanya terluka, Hendra merasa iba dan refleks melepas seragamnya untuk membungkus bayi tersebut dan menggendongnya.
“Saya hanya reflek melepas baju dinas karena kasihan. Saya tidak tega dengan keadaan bayi seperti itu,” tambahnya.
Info lengkapnya DI SINI
0
96
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan