Kaskus

News

yellowmarkerAvatar border
TS
yellowmarker
Proyek Vila Bodong di Sempadan Tebing Pecatu Dihentikan

Kamis, 10 Agu 2023 20:52 WIB
Proyek Vila Bodong di Sempadan Tebing Pecatu Dihentikan
Lokasi proyek vila bodong diduga dibangun di sempadan tebing di Pecatu, Badung. (IST)

Agus Eka - detikBali

Badung - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menghentikan aktivitas proyek vila di kawasan Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Badung, Bali. Proyek tersebut diduga melanggar sempadan tebing di salah satu titik tebing Jalan Pantai Bingin, Pecatu.

Kepala Satpol PP Badung I Gusti Agung Ketut Suryanegara menegaskan telah memanggil perwakilan proyek vila, Kamis (10/8/2023). "Sudah datang perwakilan dari vila tersebut tadi siang," kata Surya.

"Tadi kami minta penjelasan. Jadi ditangani PPNS (penyidik pegawai negeri sipil)," sambung Suryanegara, dikonfirmasi detikBali.

Kasi Penyidik dan Penindakan Satpol PP Badung I Wayan Sukanta menambahkan perwakilan vila dimintai klarifikasi sekitar satu jam. Meski begitu, Sukanta belum mau membuka identitas pemilik vila tersebut.

"Yang jelas owner-nya lain dan yang datang itu perwakilan mereka."

Sukanta membenarkan proyek tersebut bodong alias tak berizin dan pembangunan berjalan hampir tuntas 80 persen. Bahkan, mereka disebut tidak bisa menunjukkan bukti kepemilikan lahan.

"Jadi ya apa yang mau diklarifikasi lagi, kan? Kami minta ke pemilik untuk menghentikan pekerjaannya. Kami bakal beri teguran satu dan bakal kami pasang garis," sebutnya.

"Nanti ada tiga kali peringatan sesuai SOP kami. Peringatan satu dan seterusnya, tujuh hari. Kami akan cek ke lapangan, apa betul nanti dihentikan," tegasnya lagi.

Temuan proyek bangunan yang direncanakan menjadi vila dan restoran itu diketahui atas laporan masyarakat beberapa waktu lalu. Satpol PP Badung meminta perwakilan proyek itu untuk klarifikasi. Petugas pun meminta pekerjaan tersebut dihentikan dan bakal terus mendapat pemantauan Satpol PP Badung.

(nor/iws)


 
Quote:


Buat apa iri.
Setiap orang sudah ada rejekinya masing2.
Yang ngaku normal dapat surga.
Lucinta Luna dapat vila.
Adil kan.
emoticon-Entahlah

Diubah oleh yellowmarker 11-08-2023 13:43
nomoreliesAvatar border
BALI999Avatar border
beeSideAvatar border
beeSide dan 3 lainnya memberi reputasi
4
533
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan