- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Bagaimana cara mengontrol emosi? (Yang emosian merapat)


TS
prata34
Bagaimana cara mengontrol emosi? (Yang emosian merapat)

Sumber : google.com
Disini ada yang suka emosian? Ane kadang dulu juga suka emosian (tapi gak parah). Lalu apa yang Ane lakukan? Apakah main "sepak"? Atau adu mulut? Atau apa ? yak yang penasaran silahkan disimak gan.
Sebelum kita bahas lebih lanjut pertama - tama saya akan bahas perihal emosi, apa itu emosi? Emosi adalah reaksi kompleks yang melibatkan kebiasaan, pola tingkah laku, dan juga peristiwa yang sedang terjadi. Emosi bisa dikendalikan, asalkan ada kemauan dan tentunya pikiran. Kalau apa - apa dibawa emosi lalu apa bedanya anda dengan Ratel / Honey badger (musang madu) ?
Potret Honey Badger

Sumber gambar : Google.com
Nah tak usah banyak basi - basi lagi nih saya bagikan tips cara mengendalikan emosi.
1. Diam
Cara tersebut cukup efektif untuk meredam emosi kita. Misalnya, saat keadaan sedang dimarahi atasan daripada menjawab dan terjadi perkelahian lebih baik diam. Jadi INGAT !!!!! saat sedang emosi mending diam saja. Baru setelah emosi mereda baru dibicarakan baik - baik.
2. Pindahlah posisi
Misalnya saat ente sedang emosi posisi berdiri, ubah posisi dari berdiri menjadi menjadi duduk. Agar apa? Supaya tubuh menjadi lebih rileks dan tidak tegang. Kalau memang emosinya dirumah, rebahan juga cukup efektif untuk meredam emosi.
3. Lambatkan nafas sambil istighfar
Untuk yang muslim bisa tarik nafas buang nafas secara perlahan sambil istighfar yang non-muslim bisa menyesuaikan doa sesuai agama masing - masing (tetap tarik nafas buang nafas secara perlahan sampai emosi mereda).
4. Masih emosi?
Cari tempat sepi, terus teriak sekencang - kencangnya terus ulangi sampai capek.
5. Masih juga emosi?
Cari pohon pisang, bisa ente pukul tuh Sampai tumbang. Jangan sekali - kali emosi dan main pukul kepada orang lain karena urusannya bisa panjang. Ya saya tau badan ente gede, tapi ya badan gede juga dipukul sakit. Belum lagi kalau korban merasa tidak terima lalu visum, bisa - bisa merogoh kocek dalam. Dan juga dunia ini bukan dunia film dan komik yang mana 1 orang bisa menang lawan banyak orang. Kita gak pernah tau orang yang kita timpuk punya bekingan siapa dan teman siapa. Jangan Sampai kita dikendalikan emosi ya guys.
6. Cara terakhir
Lihat sosmed, kaskus contohnya, terus buka page meme supaya hati lebih ceria dan tidak emosi.
Emosian juga berdampak negatif pada kita maupun lingkungan sekitar diantaranya :
1. Membuat suasana tidak kondusif
2. Dijauhi teman karena kita emosian dan tidak bisa diajak bercanda
3. Malu, karena setelah emosi mereda pasti ada rasa sungkan dan malu kepada orang yang kita jadikan sasaran emosi.
Yak itulah sedikit cara untuk mengontrol emosi yang work. "Netizen : Halah ngomong doang"
Nggak ngomong doang. Sudah saya praktekan dan alhamdulillah berhasil.
Yang perlu diingat saat emosi yaitu bagaimana ke depannya. Sebisa mungkin hindari baku hantam kalau bisa dibicarakan baik - baik. Sekian dan terima kasih
Sumber : Opini Pribadi
0
410
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan