Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

angldgngAvatar border
TS
angldgng
Sang Ratu Kecantikan 'Hedy Lamarr' Penemu WIFI Menginspirasi Wajah Snow White Disney

'Hedy Lamarr sebagai inspirasi wajah Snow White'



Hedy Lamarr adalah seorang aktris dan penemu kelahiran 9 November 1914 di Vienna, Austria. Dia adalah salah satu bintang film ternama pada zaman keemasan Hollywood yang membintangi film dari tahun 1930-an hingga akhir 1950-an. Hedy Lamarr adalah seorang wanita multi talenta, yang menurut banyak orang mendahului zamannya. Tidak hanya membintangi puluhan film dia juga telah menciptakan inovasi cermelang dibidang  teknologi nirkabel sehingga mendapat julukan 'The Mother of Wireless Technology'.Namun, karena patennya telah kedaluwarsa pada saat inovasinya diakui, dia tidak pernah menghasilkan uang dari ide cemerlangnya. Oleh karena inovasinya, dia dikenang hari ini tidak hanya karena kecantikannya tetapi juga kecerdasannya. Berikut fakta menarik dari Hedy Lamarr : 



1. Hedy Lamarr dilahirkan pada tahun 1914 dengan nama Hedwig Eva Maria Kiesler.

2. Hedy Lammar merupakan seorang aktris , produser film, penemu, dan matematikawanyang menunjukan bahwa dirinya adalah seseorang yang bermulti talenta.

3.Pada masanya Hedy Lamarr dinobatkan sebagai wanita paling cantik di dunia. Bahkan wajahnya menjadi inspirasi bagi Catwoman dan Snow White.

4. Selama berkarir didunia akting Hedy Lamarr berhasil membintangi sekitar 30 judul film. Ia mulai terkenal setelah membintangi Ecstasy karya Gustav Machatý dan menuai kontroversi.

5. Ia menjadi salah satu penemu dari spektrum sebar pindah frekuensi atau frequency-hopping spread spectrum.Ide frequency-hopping spread spectrum Lamarr ini menjadi dasar teknologi komonikasi spektrum sebar masa ini, seperti Bluetooth,COFDM yang dipakai oleh koneksi jaringan Wi-Fi, dan CDMA pada telepon nirkabel.

6. Hedy Lamarr sangat ingin bergabung dengan National Inventors Council (NIC), namun anggota NIC meminta agar Lamarr hanya membantu upaya perang saja. Dengan memanfaatkan status selebritinya untuk menjual obligasi perang.

7. Hedy Lamarr memiliki seorang anak perempuan bernama Denise Loder.

8. Masuk ke dalam daftar penemu berpengaruh yang dianugerahi oleh National Inventors Hall of Fame pada tahun 2014.


Oleh karena itu kita perlu berterima kasih kepada Hedy Lamarr untuk inovasinya yang sangat mengambil andil besar pada perkembangan teknologi sampai saat ini. Sejak diterapkan pada 1960-an, dan dideklasifikasi pada 1980-an, teknologi lompatan frekuensi Lamarr telah menjadi elemen penting dari teknologi ponsel, koneksi internet, sistem pertahanan, dan segala sesuatu di antaranya seperti Wi-Fi, GPS, dan Bluetooth. Hedy Lamarr tidak pernah menerima pengakuan yang pantas dia terima tetapi inovasinya mengubah arah teknologi sepanjang masa.




'Peran Lamarr sebagai Sandra Kolter di Ziegfeld Girl tahun 1941'



Ada satu hal yang bisa kita pelajari dari kisah Lamarr. Kita bisa menjadi apapun yang kita suka dan melakukan hal yang kita cintai. Seperti halnya Hedy Lamarr yang bisa menjadi ilmuwan, insinyur, penemu, atau bahkan aktris sekaligus.Ia menunjukan emansipasi wanita, ia bahkan berjuang menaikkan hak-hak wanita agar diakui.



Diubah oleh angldgng 15-06-2023 08:22
terbitcomytAvatar border
bukhoriganAvatar border
bukhorigan dan terbitcomyt memberi reputasi
2
479
1
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan