hvzalfAvatar border
TS
hvzalf 
Dulu Indah, Kini Rumah Abah Jajang Cianjur Memprihatinkan Rumput dan Tanah Jadi Becak


Masih ingat dengan Abah Jajang? Seorang warga Cianjur yang rumahnya pernah ditawar miliaran rupiah.

Beberapa waktu lalu, rumah Abah Jajang yang berlokasi di Citambur, Cianjur, Jawa Barat menjadi viral karena pemandangan alamnya bagaikan lukisan dan membuat siapapun yang melihatnya menjadi takjub.

Perlu diakui bahwa Abah Jajang merupakan orang yang sangat beruntung karena memiliki rumah yang begitu asri nan indah di saat orang-orang berlomba membangun gedung yang tinggi dan besar serta didukung oleh fasilitas tekhnologi mutakhir.



Diketahui bahwa rumah Abah Jajang menjadi pusat perhatian orang banyak. Bukan karena rumah tersebut besar dan mewah namun kediaman Abah Jajang tersebut menawarkan pemandangan yang begitu indah.

Rumah Abah Jajang memang sangat sederhana, terbuat dari kayu khas pedesaan ditambah lagi area pekarangan yang ditumbuhi rumput hijau serta di sekelilingnya juga ada beberapa tumbuhan seperti bunga berwarna-warni.

Selain itu, adapun yang membuat orang-orang menawar rumah tersebut dengan harga tinggi ialah keindahan alamnya yang belum tersentuh oleh tangan manusia manapun. Sejauh mata memandang dari rumah Abah Jajang terlihat air terjun yang begitu deras.



Sejak viralnya rumah Abah Jajang, tidak sedikit kalangan artis juga berdatangan untuk melihat secara langsung keindahan alam tersebut. Baru-baru ini juga orang nomor satu di Jawa Barat yakni Ridwan Kamil juga nampak menyambangi rumah Abah Jajang.

Namun, setelah banyak yang berdatangan ke tempat tersebut kini kondisi rumah Abah Jajang justru terlihat sedikit rusak. Salah satu yang begitu mencolok ialah tidak tumbuhnya rumput hijau di pekarangan rumah hingga menyebabkan tanah menjadi becek.

Dari peristiwa semacam ini dapat diambil hikmahnya bahwa tingkat kesadaran manusia Indonesia untuk menjaga alam masih belum terbentuk secara sempurna.



Selain itu, ternyata viralnya seseorang terkadang juga tidak selalu berdampak positif. Seperti yang dialami oleh Abah Jajang saat ini, ketika rumah indahnya harus terkorbankan demi banyaknya pengunjung yang selalu berdatangan setiap harinya.

Sumber :

Opini pribadi

1
nowbitoolAvatar border
madjoekiAvatar border
suretybondAvatar border
suretybond dan 12 lainnya memberi reputasi
11
5.5K
79
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan