Rekomendasi 5 Game Mobile yang Menarik di Minggu Keempat Bulan Maret 2023
#AmdarGanteng
Halo agan dan sista,
Memasuki minggu keempat bulan Maret 2023, ada banyak game-game mobile yang menarik. Nah hari ini ane bakal merekomendasikan game mobile yang layak dimainkan minggu ini. Terlepas dari genre dan gameplay-nya, itu tergantung lagi preferensi masing-masing gamer.
Inilah 5 daftar game mobile yang layak dimainkan di minggu keempat bulan Maret 2023.
1. MineGeon: Space Mining Dungeon
Quote:
sumber
MineGeon: Space Mining Dungeon adalah game RPG mobile yang akan membawamu menjadi penjelajah tambang di planet misterius. Di sana, GanSist akan menghadapi monster-monster yang melindungi sumber daya mineral berharga yang bisa GanSist tukarkan dengan senjata dan kemampuan yang dapat ditingkatkan.
Tapi game ini tidak hanya menawarkan grafik piksel yang menarik saja, teman-temanmu juga bisa ikut serta dalam mencari senjata yang kuat di tambang dan menikmati petualangan seru di sekitar tambang. GanSist bisa mengunjungi berbagai bangunan untuk membeli item seperti senjata, pakaian, dan hewan peliharaan.
Ukuran Unduhan: 128 MB
2. Birdie Shot
Quote:
sumber
Birdie Shot adalah game RPG olahraga multiplayer real-time yang memungkinkan GanSist mengumpulkan karakter dari KaKao Friends dan membangun tim golf impianmu untuk bersaing dengan pemain lain di seluruh dunia. Game ini dilengkapi dengan mode Extreme dan Screen Practice Room, di mana keduanya memberikan hadiah Gold kepada pemenang yang dapat ditukarkan dengan Token game.
Ukuran Unduhan: 112 MB
3. Street Brawlers
Quote:
sumber
Street Brawlers adalah game mobile Tower Defense yang menyambutmu ke dunia aksi dan game pertahanan pahlawan super! Kumpulkan pahlawan untuk pertempuran PvP dan pertahanan menara, sambil bersenang-senang dengan gameplay online untuk bersaing atau bekerja sama dengan pemain dari seluruh dunia. Selain itu, GanSist juga dapat meningkatkan pahlawanmu melalui proses Merge.
Ukuran Unduhan: 166 MB
4. Sin Stone Saga
Quote:
sumber
Sin Stone Saga adalah game RPG mobile yang memungkinkan GanSist untuk menjelajahi dunia setan dan menantang bos yang tangguh! Ada banyak senjata dan baju besi yang bisa GanSist kenakan, serta keterampilan yang dapat digunakan dengan menggunakan kartu hingga maksimal 5 kartu. Jelajahi dunia setan yang tak berujung dan tantang diri sendiri dengan batasan yang lebih sulit. Berjalan melalui berbagai peta, temukan rekan yang lebih kuat, kumpulkan sifat yang lebih kuat, dan serang musuh yang kuat bersama!
Ukuran Unduhan: 162 MB
5. Levistone Story
Quote:
sumber
Levistone Story adalah game JRPG dengan gaya grafis retro yang lengkap dengan gameplay era klasik. Dalam permainan ini, GanSist akan berperan sebagai seorang ksatria yang melindungi dunia. GanSist dapat membentuk tim dan memulai petualangan di dunia yang penuh dengan monster yang berbahaya. Kamera game memiliki sudut pandang 45 derajat untuk memberikan pengalaman visual yang unik.
Ukuran Unduhan: 166,3 MB
Itulah 5 game mobile yang menarik dimainkan di minggu keempat bulan Maret 2023. Kira-kira mau mainin yang mana nih? Jangan lupa komentar di bawah yaa.
Thanks and see you next thread GanSist.
Semua laporan yang masuk akan kami proses dalam 1-7 hari kerja. Kami mencatat IP pelapor untuk alasan keamanan. Barang siapa memberikan laporan palsu akan dikenakan sanksi banned.