KOMUNITAS
Home / FORUM / All / News / ... / Militer /
Iran Pamerkan Eagle 44, Kandang Baru Untuk F-4 Phantom yang Berada di Bawah Tanah
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/63e4dd5d89235d1b980aff7f/iran-pamerkan-eagle-44-kandang-baru-untuk-f-4-phantom-yang-berada-di-bawah-tanah

Iran Pamerkan Eagle 44, Kandang Baru Untuk F-4 Phantom yang Berada di Bawah Tanah

Quote:


Iran kini punya cara baru untuk menyembunyikan peralatan militernya gan, yang dimaksud adalah dengan menempatkan peralatan tersebut di bawah tanah. Dan baru-baru ini Iran memamerkan pangkalan udaranya yang berada di bawah tanah dan berlokasi di wilayah pegunungan, dalam beberapa foto yang diunggah media dan militer Iran. Tampak pangkalan udara bawah tanah tersebut dijadikan kandang bagi jet tempur F-4 Phantom II.

Pangkalan baru milik Angkatan Udara Iran tersebut diungkapkan ke publik pada 7 Februari 2023 lalu gan, tetapi tidak disebutkan secara rinci di mana lokasinya. Pangkalan baru tersebut oleh Iran diberi nama Eagle 44, sebenarnya Iran tidak asing dengan pangkalan bawah tanah. Sebelum membuat kandang untuk F-4, mereka juga sudah mulai membuat pangkalan bawah tanah khusus untuk menyimpan drone dan rudal jelajah. Selain Iran, negara lain yang punya pangkalan bawah tanah adalah China, Korea Utara, Swiss, dan Taiwan. Pengungkapan pangkalan itu juga muncul setelah digelarnya latihan militer bersama AS-Israel yang berlangsung pada bulan Januari lalu.

Menurut Kantor Berita Republik Islam atau IRNA, Eagle 44 adalah salah satu pangkalan udara terpenting negara itu dan menampung pesawat tempur yang dilengkapi dengan rudal jelajah jarak jauh. Foto-foto yang tersedia menunjukkan F-4 membawa rudal udara ke darat AGM-65 Maverick buatan AS, bom yang dipandu laser dan elektro-optik, bom 'bodoh' tanpa pemandu, serta rudal anti-kapal yang diproduksi di dalam negeri. Selain jadi kandang Phantom II, Eagle 44 juga dijadikan kandang bagi drone tempur Iran. Karena dalam beberapa foto tampak terlihat drone tersebut di Eagle 44.

Menurut beberapa analis, sekitar 60 F-4 Phantom II yang masih busa diterbangkan telah ditempatkan di empat pangkalan udara di Bandar Abbas, Bushehr, Chahbahar/Konarak, dan Hamadan/Nojeh. Perlu dicatat bahwa dari total Phantom ini, hanya sekitar 60 persen yang benar-benar dinilai dapat siap tempur kapan saja.

Quote:


Sejak 2015, Iran dilaporkan telah memindahkan beberapa aset militernya ke bawah tanah; selain itu Iran juga memindahkan sebagian produksi rudalnuya di bawah tanah. Pada kasus F-4 yang ditempatkan di bawah tanah, hal ini akan membuat musuh Iran sulit untuk menargetkan pangkalan udara tersebut. Meski sulit untuk dihancurkan, akan tetapi pangkalan bawah tanah Iran tetap rentan terhadap ancaman senjata penghancur bunker.

Salah satu amunisi yang bisa menghancurkan pangkalan bawah tanah Iran adalah bom berpemandu GBU-57 Massive Ordnance Penetrator (MOP), tetapi jumlahnya terbatas dan saat ini hanya dapat dijatuhkan oleh B-2 Spirit Angkatan Udara AS. Yang menarik media Iran sendiri memberitakan jika pangkalan bawah tanah Eagle 44 dirancang untuk bisa menahan ledakan amunisi MOP tersebut. Sejauh ini bom dibuat khusus untuk jenis target seperti pangkalan bawah tanah Iran dan terus ditingkatkan.

Di sisi lain meskipun kurang efektiv dalam hal daya tembus, Amerika Serikat dan Israel juga memiliki serangkaian bom penghancur bunker berukuran lebih kecil, yang setidaknya dapat menyebabkan gangguan pada kompleks bawah tanah seperti milik Iran. Hanya menyerang pintu masuk pangkalan mungkin tidak bisa menghancurkan apa yang ada di dalamnya, tetapi serangan itu akan secara efektiv melumpuhkan kemampuan apa pun di sana untuk jangka waktu tertentu.

Quote:


Ada juga rumor yang menyebut jika Eagle 44 akan dijadikan kandang Su-35 oleh Iran, tetapi hal itu masih belum bisa dipastikan untuk saat ini. Sebagai tambahan informasi, Iran akan menerima dua lusin jet tempur Su-35 dari Rusia, yang pengirimannya akan dijadwalkan pada beberapa bulan kedepan. Pengiriman Su-35 akan jadi modernisasi yang sangat penting bagi Angkatan Udara Republik Islam Iran, pasalnya mereka saat ini hanya mengoperasikan jet tempur tua seperti F-4 Phantom II, F-5 Tiger II, F-14 Tomcat serta MiG-29.

Sebelumnya, kantor berita IRNA telah menngkonfirmasi bahwa jet tempur Su-35 akan ditempatkan di Pangkalan Udara Taktis 8 Angkatan Udara Republik Islam Iran (IRIAF). Pangkalan yang dimaksud berada di kota Isfahan. Namun, dengan pengumuman beroperasinya pangkalan baru di bawah tanah ini patut dipertanyakan; apakah Iran akan menempatkan Su-35 di fasilitas bawah tanah baru ini ? Pasalnya Iran menyebut tingkat keamanan pangkalan bawah tanah tersebut sangat baik.



-------------




Referensi Tulisan: TheDrive.com
Sumber Foto: sudah tertera
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 9 lainnya memberi reputasi
Halaman 1 dari 2
Iran Pamerkan Eagle 44, Kandang Baru Untuk F-4 Phantom yang Berada di Bawah Tanah

Sudah saatnya barang antik ini digantikan Su-35, akhirnya Iran punya pesawat baru juga nih gan emoticon-Big Grin
profile-picture
profile-picture
profile-picture
cemara dan 8 lainnya memberi reputasi
Diubah oleh si.matamalaikat
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Pamer new bunker di bawah tanah yg berisi bandara udara yg trkini, tp br di isi ama bbrp jet tempur era perang dingin.... Mmg mantap ini genk mullah iran...


Kini, hny mnunggu rombongan su35 n su57 dr genk putin nya di situ....
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 5 lainnya memberi reputasi
Keknya ni bangker aman deh karna ditanem di dalam gunung emoticon-Leh Uga
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 6 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Naro pespur di underground lebih baik... Nggak gampang dideteksi dan cukup aman..

Yup... Hari hati diincar rudal anti bunker...
profile-picture
profile-picture
profile-picture
Adit.m.n dan 8 lainnya memberi reputasi
Pake bunker buster selesai dahemoticon-Goyang

Iran Pamerkan Eagle 44, Kandang Baru Untuk F-4 Phantom yang Berada di Bawah Tanah
profile-picture
profile-picture
profile-picture
si.matamalaikat dan 5 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
F 4....bru tau ane ada nih pespuremoticon-Matabelo

Klo F4 tao ming se ane tauemoticon-Cool
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 6 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Keren ya punya bunker ..
Jadi lebih aman drpd cm di hanggar
Indonesia punya gak bungker kaya gini?
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 3 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Sukses besar TT drone sama su-35..
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 3 lainnya memberi reputasi
bunker di jekardah gak bisa, sering banjiremoticon-Leh Uga
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 3 lainnya memberi reputasi
Pny duit jg iran

Bkin underground base kan butuh dana yg masiv

Gedean mna y ama bkin IKN emoticon-Ngakak emoticon-Hammer2
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 4 lainnya memberi reputasi
Post ini telah dihapus
Iran dapat sucad F-4, F-5 sama F-14 darimana yaa kok pesawat itu msh ada? Apa mereka sdh bisa bikin sendiri sucadnya yaa?
emoticon-Bingung
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 4 lainnya memberi reputasi
Lihat 8 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 8 balasan
Yang dimasukkin bunker malah barang museum emoticon-Big Grin
profile-picture
profile-picture
profile-picture
si.matamalaikat dan 2 lainnya memberi reputasi
pesawat tempur di bawah tanah trus 1/1 (wooden) scale model parkir di atas tanah ? emoticon-Ngacir

su-35 yg dikirim tar yg konon bareng sama s-400 ?
profile-picture
profile-picture
profile-picture
si.matamalaikat dan 2 lainnya memberi reputasi
kudunye kandangnye di atas bray

ah elah emoticon-Traveller
profile-picture
profile-picture
profile-picture
si.matamalaikat dan 2 lainnya memberi reputasi
Membandingkan Iran dan musuh abadinya : Israel dari sisi kuantitas dan kualitas alutsistanya ibaratnya seperti membandingkan David vs Goliath. Tak seimbang tetapi tetap seru untuk dilihat karena masing masing negara punya kelebihan dan kekurangan yang membuat mereka tak bisa saling mendominasi.

Iran sudah sejak lama menggunakan bunker khusus untuk melindungi aset berharganya. Dengan memanfaatkan kondisi geografis alam pegunungannya, Iran mampu meminimalisir dampak serangan dari musuhnya.

Untuk membuat bunker beton yang aman, Iran setidaknya diketahui menggunakan 2 basic teknologi, yaitu :

1. Ultra High Performance Concrete / UHPC.
Teknologi ini berupa penguatan materi beton dengan memberikan campuran khusus yang diriset secara mandiri oleh Iran sehingga mampu memberikan kekuatan ekstra untuk menahan getaran dan ledakan energi yang cukup kuat. Hal ini terbukti di awal tahun 2000 an dimana bunker penyimpanan rudal Iran tidak bisa ditembus oleh bomb bunker buster Israel : GBU 24 Paveaway III seberat hampir 1 ton. Bom spesialis penghancur bunker di dalam tanah tsb hanya menancap saja di lapisan luar bunker tanpa meledak hingga team disposal Iran datang dan menjinakkan bom tsb.

2. Functionally Graded Cementitious Composite / FGCC.
Teknologi penguatan struktur bangunan ini menggunakan minimal 3 lapisan beton yang masing masing mempunyai komposisi penguat yang menghasilkan kekuatan yang berbeda beda.
3 lapisan beton FGCC ini adalah :

A. Lapisan pertama.
Berupa lapisan UHPC dalam ketebalan dan kekerasan tertentu sehingga mampu merusak proyektil tanpa menembus lapisan UHPC.
B. Lapisan kedua.
Berupa lapisan UHPC dengan tambahan serat komposit untuk meminimalkan dampak kerusakan pada struktur beton akibat ledakan energi yang kuat.
C. Lapisan ketiga.
Berupa lapisan UHPC dengan tambahan serat baja yang dirancang untuk menahan beban struktur bunker agar tidak runtuh kedalam jika lapisan 1 dan 2 tidak mampu menahan ledakan energi.

Untuk mengimbangi perkembangan kekuatan bunker Iran, US dan Israel sudah beberapa kali mengembangkan teknologi bom bunker buster mereka yang biasa disebut sebagai Guided Bomb Unit / GBU Paveaway. Ada 4 jenis berdasarkan kemampuan penetrasi thd ketebalan beton :

1. Mampu menembus beton dengan ketebalan 1.8 meter yaitu : GBU 10, GBU 15, GBU 24 dan GBU 27.
4 jenis bom ini diluncurkan dari sistem persenjataan Bomb Live Unit / BLU 109 Penetrator.

2. Mampu menembus beton dengan ketebalan 3.4 meter yaitu : GBU 15, GBU 24 dan GBU 27.
3 jenis bom ini diluncurkan dari 2 jenis sistem persenjataan yaitu : BLU 116 Advanced Unitary Penetrator / AUP serta BLU 118/B khusus digunakan pada GBU 15 dan GBU 24 dengan thermobaric warhead.

3. Mampu menembus beton dengan ketebalan 6 meter yaitu : GBU 28 dan GBU 37.
Kedua jenis bom ini diluncurkan dari sistem persenjataan BLU 113 Super Penetrator.

Masih belum cukup, saat ini US masih mengembangkan next generation penetrator : GBU 57 Massive Ordonance Penetrator / MOP seberat 14 ton khusus dibawa sebagai single penetration weapon system bagi armada bomber kelas beratnya.
profile-picture
profile-picture
profile-picture
4l3x4ndr4 dan 5 lainnya memberi reputasi
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
awalnya gw heran pesawat tua kok kandangnya mewah
ternyata ada rencana mau di isi SU35
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 3 lainnya memberi reputasi
Ada bau2 campur tangan Rusia key nya nih, apalagi denger2 mo dpt kiriman pespur baru jadi harus diamankan biar ga kedetek sm pantauan musuh
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dmulyadi513 dan 4 lainnya memberi reputasi
Quote:


harus beli Su-35 dulu gan, habis itu baru Su-57 emoticon-Big Grin


Quote:


jadi sulit dicari gan emoticon-Big Grin


Quote:


kalau ane suka dengan desain pangkalan konvensional gan, kalau ada perintah scramble kayaknya pesawat tak akan bisa keluar dengan cepat. cmiiw


Quote:


hanya bisa dijatuhkan B-2, untuk saat ini tidak akan digunakan, kecuali adiknya (Israel) merasa terancam emoticon-Big Grin


Quote:


veteran perang Vietnam nih pespur gan emoticon-Big Grin

Korsel kayaknya masih punya juga
profile-picture
profile-picture
gabener.edan dan 69banditos memberi reputasi
Quote:


gak punya gan, adanya gua peninggalan Jepang, mirip-mirip bunker emoticon-Big Grin


Quote:


lumayan gan, saling menguntungkan emoticon-Big Grin


Quote:


Jkt butuh sungai yang lebar dan dalam jumlah banyak gan emoticon-Big Grin


Quote:


mereka jualan senjata ke para milisi, itu salah satu sumber dananya gan. selain itu mereka punya minyak juga emoticon-Big Grin
profile-picture
69banditos memberi reputasi
Halaman 1 dari 2


×
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved
Ikuti KASKUS di