KOMUNITAS
Home / FORUM / All / Automotive / Otomotif /
Esemka Bakal Muncul di IIMS 2023?
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/63e382c520069f40391e5311/esemka-bakal-muncul-di-iims-2023

Esemka Bakal Muncul di IIMS 2023?

Esemka Bakal Muncul di IIMS 2023?
Mobil Esemka kembali hadir pada awal 2023 setelah lama tak terlihat. Pada pertengahan bulan Februari ini, mobil ini akan langsung hadir di ajang International Indonesia Motor Show (IIMS) 2023.

Penyelenggara IIMS menulis “Welcome, @esemkaindonesia akan menjadi salah satu pameran kami di Hall A #IIMS2023!” di akun media sosialnya.

Esemka juga diduga akan memperkenalkan mobil listrik pada ajang IIMS 2023, dengan beredarnya foto-foto yang diduga sebagai calon mobil listrik Esemka.

Mobil Esemka memang sudah lama tak terlihat, bahkan keberadaan dealer-nya pun tidak diketahui.

Peluncuran mobil barunya juga sangat minim aktivitas, jauh berbeda dari pabrikan mobil lain seperti dari Jepang. Oleh karena itu, muncul pertanyaan mengenai siapa pembeli Esemka.

Berdasarkan sejarahnya, pembeli mobil ini biasanya hanya terbatas pada pemerintah. Pada tahun 2019, INKOPAU menggunakan Esemka Bima untuk kegiatan operasional yang dihibahkan ke TNI AU.

“@_TNIAU: Sebanyak 35 unit mobil Esemka Bima akan dibeli oleh Inkopau dan dihibahkan ke TNI AU untuk mobilitas Skadron Udara dan Skadron Teknik di sisi udara (air side) hanggar, apron, taxyway atau runway. Mari kita dukung industri dalam negeri agar bisa terus berinovasi”.

IKLAN MOBIL BEKAS DI MOBILMAN.ID:


DAIHATSU SIGRA

NISSAN SERENA

TOYOTA AVANZA

HONDA JAZZ

Pada akhir tahun 2019, Kementerian Pertahanan membeli 10 unit mobil Esemka Bima 1.3 yang akan digunakan sebagai alat transportasi dalam tugas dan mobilitas Kementerian Pertahanan.

Awal tahun 2020, mantan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan juga membeli pikap Bima. Dalam unggahan di media sosialnya, mobil itu berwarna perak dengan bumper hitam dan emblem Esemka Bima 1.2 di belakang bak.

Pada awal 2021, pemerintah desa Kebonan, Kecamatan Karanggede, Boyolali, Jawa Tengah memilih menggunakan mobil Esemka tipe Bima 1.3 pick-up sebagai kendaraan operasional Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kebonan Mandiri.

Logo Mobil Esemka

Esemka Bakal Muncul di IIMS 2023?
Logo baru Esemka pertama kali muncul di akun Instagram IIMS, @iims_id. Logo ini tampil berbeda dari logo lama yang menggunakan huruf “E” dengan tiga lis menyerupai bendera.

Logo baru Esemka lebih menyerupai huruf “M” dengan garis lengkung di tengah huruf tersebut. Tampilan ini mirip dengan logo pabrikan asal China, Hozon Auto.

Banyak pihak yang mengindikasikan ada kerja sama antara kedua perusahaan. Meskipun masih belum jelas kebenarannya.

Mobil Esemka Bima

Dalam sejarahnya, Esemka sudah memproduksi sebuah mobil bernama Esemka Bima. Ini adalah mobil pikap produk pertama yang diproduksi secara massal oleh perusahaan tersebut.

Kendaraan ini dibuat di pabrik PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK) di Boyolali, Jawa Tengah. Esemka Bima diluncurkan pada 6 September 2019 dan 26 produsen komponen lokal menyediakan suku cadang untuk mobil ini, termasuk PT INKA.

Esemka mengklaim bahwa Bima dibangun dengan konten lokal sebesar 60-62 persen, meskipun desain cetak birunya diduga identik dengan truk pikap Changan, Jinbei, dan Shineray. Nama Bima pertama kali didaftarkan pada tahun 2012 bersama dengan SUV Rajawali.

Esemka berencana untuk bekerja sama dengan produsen mobil Tiongkok Chery dan Foday untuk memproduksi Bima.

Mobil ini ditujukan sebagai truk pikap berbiaya rendah yang dilengkapi dengan mesin bensin 1.1 liter dan ditujukan untuk petani di pedesaan. Pada tahun 2013, sebanyak 40 unit Bima dan Rajawali sudah didistribusikan.

LINK ARTIKEL ASLINYA GAN

Esemka Bakal Muncul di IIMS 2023?

profile-picture
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan 3 lainnya memberi reputasi
Dulu, waktu pak Jokowi berangkat jadi walikota solo pernah digunakkan sebagai mobil dines selama 2 hari saja, namun terkendala surat dan ijin laik jalan... Juga kendala modal.

Dari situ mengangkat nama Esemka dan Jokowi.. jadi kayak kendaraan politis.

Mereka (Esemka) juga ngotot kalo Esemka bukan rebadge merk Tiongkok tapi tulen bikinan sendiri...

Tapi kalo liat logonya sekarang, terlihat bahwasanya unsur barang dari Tiongkok sangatlah kental.

Ya wajar karena beberapa proyek infrastruktur dan modal dipegang oleh perusahaan dari Tiongkok.. lagi mesralah ibaratnya.

Btw... Semoga sukses nanti pamerannya yak.

All hail Esemka.

emoticon-Big Grin
profile-picture
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan 4 lainnya memberi reputasi
Lihat 6 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 6 balasan
Ayolah indonesia bisa...
emoticon-I Love Indonesia
profile-picture
jlamp memberi reputasi
kalo sparepartnya masih produk luar ya sama aja emoticon-Big Grin
profile-picture
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan 2 lainnya memberi reputasi
Post ini telah dihapus
Harapan gw terhadap mobil nasional
1. Bukan rebadge/rebrand atau apalah itu dari mobil luar. Gw inget Timor sama Bimantara dulu yg aslinya KIA sama hyundai
2. Sparepart. Gak ada gunanya mobil nasional kalau sparepart kurang ketersediaan.
profile-picture
profile-picture
bang.toyip dan jlamp memberi reputasi
namanya Mobnas
pasti gak mungkin berdiri langsng mandiri,
lagipula kita perlu teknologi dari negara lain jga.

contoh deket aja, proton juga kerjasama ma mitsubishi bbrp mobil mirip sono, terakhir meraka kerjasama ma Lotus.

profile-picture
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan 2 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
berarti produksinya mungkin so far udah tembus 50 unit ya.. cool!

emoticon-Jempol emoticon-I Love Indonesia emoticon-Selamat
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan jlamp memberi reputasi
Mobil teknologi siluman. Asal menjelang pilpres muncul lagi dia. Wakakaka
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan jlamp memberi reputasi
Santer beredar kabar esemka yang di IIMS adalah rebadge dari Netaemoticon-Matabelo
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan jlamp memberi reputasi
buat yg sering nanya mana mobil esemka
AWAS AJA LO KALO GAK BELI
profile-picture
profile-picture
scbd88official dan jlamp memberi reputasi
salesnya mobil Esemka annti siapa nih gan di IIMS 2023?
hahaha.. canda .

#scbd88
profile-picture
jlamp memberi reputasi
Post ini telah dihapus


×
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved
Ikuti KASKUS di