KOMUNITAS
Home / FORUM / All / Food & Travel / Cooking & Resto Guide /
Apakah Karen's Dinner Akan Bertahan Lama Di Indonesia?
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/63d8701c3688ea3cdd24cb10/apakah-karens-dinner-akan-bertahan-lama-di-indonesia

Apakah Karen's Dinner Akan Bertahan Lama Di Indonesia?

Apakah Karen's Dinner Akan Bertahan Lama Di Indonesia?
Sumber Gambar

Makan di restoran mungkin menjadi hal yang cukup digemari oleh sebagian orang. Di restoran, biasanya kita akan dilayani dan diberikan pelayanan yang istimewa. Para pelayannya ramah-ramah dan tempatnya pun nyaman. Tapi tentu hal semacam itu tidak akan kita dapatkan di Karen’s Dinner.

Restoran asal Australia itu baru saja membuka cabang terbarunya di Indonesia. Tepatnya di Bengkel Burger & Brew yang ada di Jakarta Selatan. Di restoran ini kita tidak akan dilayani sebagaimana mestinya. Pelayan yang jutek dan kadang suka membentak sudah hal yang wajar terjadi di sini. Yang mana menjadi konsep dari restoran cepat saji ini.

Sejak awal dibuka, Karen’s Dinner sudah ramai didatangi pengunjung. Bahkan sampai saat ini, perlu memesan waiting list untuk bisa makan di sana. Banyak orang yang datang untuk merasakan bagaimana makan di sana dengan pelayanannya yang super judes itu.

Apakah Karen's Dinner Akan Bertahan Lama Di Indonesia?
Sumber Gambar

Hal ini bahkan mendatangkan para konten kreator yang membuat konten di sana sehingga tak heran jika restoran ini kian viral. Semakin banyak orang tertarik untuk datang ke tempat ini. Tapi sebenarnya, makanan apa saja sih yang dijual di restoran ini? Apakah hanya menjual gimik?

Jika melihat menunya, maka makanan yang dijual tidak beda jauh dengan restoran cepat saji pada umumnya seperti burger, french fries dan steak. Lalu, apakah hanya marah-marah dan gimik yang menjadi kelebihan dari restoran ini? Wait, what? Hal seperti itu apakah layak disebut kelebihan?

Jika pada akhirnya menu makanan di sini sama saja dengan restoran di tempat lain, maka bisa dibilang hanya gimik marah-marah yang membuat banyak orang datang ke tempat mereka. Orang datang ke tempat mereka bukan untuk makanan tapi karena penasaran dan ingin merasakan gimik tersebut.

Apakah Karen's Dinner Akan Bertahan Lama Di Indonesia?
Sumber Gambar

Dengan banyaknya konten kreator yang datang meliput, tentu di bulan pertama pembukaannya Karen Dinner bagai selebriti. Akan tetapi, jumlah kreator di negara kita pun terbatas. Jika nanti semua konten kreator sudah datang ke sana, jumlah engagement mereka perlahan bisa menurun.

Karen’s Dinner berpotensi menjadi tren sesaat yang kemudian bisa saja ditinggalkan seiring dengan adanya tren baru. Ketika orang-orang sudah bosan dan sudah tidak FOMO lagi, antusiasnya akan memudar. Kecuali management restoran ini memberikan inovasi-inovasi menarik atau membuka lebih banyak cabang di Indonesia.

Gimik yang diberikan Karen’s Dinner belum tentu akan berpengaruh kepada kelangsungan bisnis mereka dalam jangka waktu yang lama. Setelah merasakan sekali, orang mungkin akan bosan dan memilih restoran cepat saji lain yang cabangnya sudah banyak, yang lebih dekat dan mudah dijangkau, mungkin harganya juga lebih murah.

Apakah Karen's Dinner Akan Bertahan Lama Di Indonesia?
Sumber Gambar

Sebut saja Mcd dan AW yang cabangnya di mana-mana. Toh, mereka juga menghidangkan makanan yang sama, jadi kenapa harus jauh-jauh ke Karens Dinner Kecuali jika kita orangnya memang hobi dimarahin orang. Dan kecuali apabila management bisa mempertahankan tren ini, bagaimana caranya? Kita tunggu nanti.

emoticon-Bingungbingung

Bagaimanakah kelanjutan Karen’s Dinner ke depannya? emoticon-Bingung (S)

Tulisan dan Narasi Pribadi

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
profile-picture
profile-picture
profile-picture
fauziharun71985 dan 22 lainnya memberi reputasi
Halaman 1 dari 8
Jadi apakah kalian sudah mencoba datang ke karens?
profile-picture
profile-picture
wanda.cheate387 dan iblast867583 memberi reputasi
Lihat 11 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 11 balasan
TS belum pernah nich, yg banyak duid traktir dong
profile-picture
iblast867583 memberi reputasi
Lihat 4 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 4 balasan
Paling gak akan rame terus
Lihat 8 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 8 balasan
Mungkin bertahan sih, cuma stuck
Lihat 9 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 9 balasan
Ane rasa bertahan, penikmatnya akan selalu ada walau dikit
Lihat 10 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 10 balasan
karen's dinner? more like cringe's dinner
profile-picture
profile-picture
profile-picture
jhodiandreko dan 4 lainnya memberi reputasi
Lihat 4 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 4 balasan
belum pernah kesitu, kualitas makanannya asik gan?
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
kayanya kurang bertahan sih, mau makan aja ngoceh2 emoticon-Ngakak (S)
profile-picture
jhodiandreko memberi reputasi
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
orang laper biasanya
laper pengen Burger/kfc/pizza/padang/indomie/nasgor/dll

inimah. lg pengen dimaramarain.. wwkwkwkwk
profile-picture
djancoegs memberi reputasi
Diubah oleh 1.3.3.1
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
dateng sekali karna penasaran sih mungkin, tapi kalau RO kyknya enggak
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
Not...
profile-picture
nouah memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Post ini telah dihapus
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
kalo restonya benar2 bisa memanjakan pelanggan seperti disuapin, dipijet, dikelonin mungkin bakalan bertahan lama ganemoticon-Malu
profile-picture
profile-picture
profile-picture
S E N S O R3 dan 3 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
coba yg datang kesana om hercules atau om jhon key apakah mereka masih brani emoticon-Bingung
emoticon-Leh Uga emoticon-Leh Uga
profile-picture
profile-picture
profile-picture
jhodiandreko dan 3 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Gimmick sampah
profile-picture
profile-picture
profile-picture
sukhoipakfa dan 6 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
ga yakin bakal lama, kecuali ada ide baru terus
profile-picture
profile-picture
rajkapoor dan nouah memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Klo ane pribadi sih mungkin penasaran ajaa.. Update - Konten - Pulang wakakakakak
profile-picture
profile-picture
jhodiandreko dan nouah memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Di awal awal mah rame yg dtg karena viral di medsos. Palingan ntar juga kemakan zaman, akan selalu ada yg baru dan menarik dari pada karen's dinner pastinya sii (kecuali klo ada inovasi/ide)

Lagian hepot bangat, mau makan aja kudu di marah2in. Dah gitu rela bayar mahal2 lagi emoticon-Ngakak (S)

#bata
profile-picture
profile-picture
R8486.Jr dan nouah memberi reputasi
Diubah oleh redvelvet666
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Karens dinner ini cocok untuk yg mau experience lain aja, soal rasa itu soal selera, memang unik dan beda, unsur marketnya sudah terpenuhi, tapi jika di teliti mengenai kepuasan pelanggannya yang cuma mau datang dan makan ane rasa masih belum bisa dikategorikan restoran
profile-picture
nouah memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
ada bbrp resto yang memang menyajikan gimmick2 kek gini... sebut aja hooters yang sangat terkenal di jamannya...seiring waktu berjalan, pastinya akan lenyap ditelan waktu...tapi sebagai pengusahanya...seenggaknya meraup keuntungan melalui viral saat itu lumayan sih cuannya...ane aja penasaran pengen cobain...
profile-picture
nouah memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Halaman 1 dari 8


×
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved
Ikuti KASKUS di