Kaskus

News

santrilakilakiAvatar border
TS
santrilakilaki
Terbukti! Kiai Fahim Cabuli Empat Santri Hingga Dinikahi Secara Sepihak
KEPATIHAN, Radar Jember – Orang boleh pandai bersilat lidah. Namun, jika dihadapkan dengan keadaan tertentu, terkadang mulut terdiam seribu bahasa. Bahkan, kata-kata yang tidak masuk akal bisa saja terucap. Kondisi itu yang dialami Muhammad Fahim Mawardi, tersangka kasus asusila yang disangka mencabuli empat santriwati oleh polisi.

Terbukti! Kiai Fahim Cabuli Empat Santri Hingga Dinikahi Secara Sepihak

Fahim merupakan Pengasuh Ponpes Al Djaliel 2, di Desa Mangaran, Kecamatan Ajung. Dia sempat menyampaikan ungkapan tak masuk akal. Yakni, apabila terbukti melakukan pencabulan, dirinya siap jalan jongkok dari Jember ke Jakarta. Hal itu mengingatkan pada nama Anas Urbaningrum, petinggi partai politik yang sempat bersilat lidah. Anas sempat menyampaikan kata-kata yang tidak masuk akal. Yaitu, satu rupiah saja Anas korupsi Hambalang, gantung Anas di Monas.

Psikologis Fahim saat tersandung kasus pencabulan bisa jadi kondisinya sama dengan kondisi Anas saat tersandung kasus korupsi Hambalang. Kasusnya memang berbeda, tetapi ungkapan yang tidak mungkin dilakukan di negeri hukum ini serupa. Keduanya menyatakan sikap yang tidak masuk akal. Sekalipun Anas terbukti melakukan korupsi, dia tidak dihukum gantung di Monas. Demikian dengan Fahim, apabila nanti terbukti melakukan cabul, dia juga tidak akan dihukum jalan jongkok Jember-Jakarta.

Dalam rilis yang disampaikan polisi, kemarin, Fahim dinyatakan melakukan pencabulan terhadap empat santriwati. Pasal yang disangkakan yakni Pasal 82 ayat 1, ayat 2 Juncto Pasal 76E tentang Perlindungan Anak. Ancaman hukumannya bukan jalan jongkok, melainkan ancaman penjara paling lama 15 tahun.

https://www.msn.com/id-id/berita/oth...ZAy?li=AAfukE3
marooniaAvatar border
bukan.bomatAvatar border
xneakerzAvatar border
xneakerz dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.9K
29
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan