Google Play Mengungkapkan Daftar Game Mobile Terbaik Tahun 2022
#AmdarGanteng
Halo agan dan sista,
Dan tibalah saatnya yang ditunggu-tunggu banyak orang, Google Play telah mengumumkan penghargaan Best of Play 2022 atau penghargaan game mobile terbaik di setiap bidang. Semua skor didasarkan pada suara pemain. Yuk langsung lihat saja hasilnya.
Apex Legends Mobile (Game Terbaik)
Quote:
sumber
Apex Legends Mobile adalah game battle royale shooter yang mengedepankan strategis. Game ini dibuat ulang secara autentik dari game versi PCnya, menampilkan gameplay karakter legendaris, pertarungan tim terbaik di kelasnya, dan gameplay epik.
Dislyte (Game Multiplayer Terbaik)
Quote:
sumber
Kalau ada yang belum main game ini, silahkan dicoba dulu. Karena game ini adalah game RPG yang terinspirasi mitos berlatarkan perkotaan futuristik. Temui kisah-kisah menakjubkan para pahlawan. Ditambah lagi, dengan pengalaman bermain game yang mengasyikkan. Buat timmu sendiri dan bersiaplah untuk melawan musuh!
Angry Birds Journey (Game Kasual Terbaik)
Quote:
sumber
Game santai yang memang benar-benar santai. Game ini memang masih seputar ketapel burung dan menghancurkan menara, tapi sekarang dibumbui dengan pemecahan teka-teki.
One Hand Clapping (Game Indie Terbaik)
Quote:
sumber
One Hand Clapping adalah game platformer teka-teki santai dan inspiratif yang berfokus pada membuat kemajuan di dunia yang dinamis. Bangun kepercayaan pada suaramu dengan menggunakan melodi, ritme, dan harmoni sebagai instrumennya.
Ni no Kuni: Cross Worlds (Game dengan Cerita Terbaik)
Quote:
sumber
Game ini pernah ane review, ini adalah game RPG yang sangat unik. Melanjutkan seri game Ni no Kuni, game ini dibuat oleh orang-orang terkemuka termasuk perencana/produser Level-5, pembuat animasi Studio Ghibli, komposer musik Joe Hisaishi.
Genshin Impact (Game Terbaik yang Terus Diupdate)
Quote:
sumber
Genshin Impact adalah game petualangan RPG Open World baru. GanSist akan mengalami petualangan di dunia fantasi yang disebut "Teyvat". Selain itu, kita akan melakukan perjalanan ke tujuh negara. Bertemu dengan berbagai tipe orang memperoleh berbagai kekuatan. Bergabunglah dengan teman-teman untuk melawan musuh yang mematikan.
Grammarian Ltd – Grammar Game (Yang Terbaik dari Indonesia)
Quote:
sumber
Grammarian Ltd , sebuah game simulasi pembelajaran tata bahasa Inggris. Ane juga main game ini dan sangat cocok untuk anak-anak, remaja, dan orang dewasa. Lumayan main game sambil belajar bahasa Inggris.
Itulah hasil pengumuman penghargaan Best of Play 2022 dari Google Play. Game favoritmu masuk gak nih? Atau punya game terbaik selain daftar di atas? Yuk langsung aja komentar di bawah.
Thanks and see you next thread GanSist.
Semua laporan yang masuk akan kami proses dalam 1-7 hari kerja. Kami mencatat IP pelapor untuk alasan keamanan. Barang siapa memberikan laporan palsu akan dikenakan sanksi banned.