Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

irsowriterAvatar border
TS
irsowriter
RI-Prancis Makin Erat, Prabowo Tunjukan Keakraban Sapa Presiden Macron di Sela G-20

Indonesia dan Prancis telah memiliki hubungan bilateral yang baik  telah terjalin sejak lama. Apalagi, Prancis masuk dalam negara maju salah satu karena teknologi, jaminan kesehatan, pendidikan, pensiun yang baik.

Hubungan kedua negara yang saling menguntungkan dan sepakat untuk saling memperkuat kerja sama. Kerja sama terjalin seperti bidang ekonomi kreatif, pendidikan, maritim, energi, pertahanan, infrastruktur dll.

Kedekatan tersebut ditandai dengan keakraban Menhan Prabowo dan Presiden Macron di sela G-20. Apalagi, Indonesia baru saja mendatangkan pesawat tempur Rafale dari Prancis sebelum forum G-20.

Tentu, dengan hadirnya pesawat tempur Rafale memperkuat pertahanan militer TNI dalam menjaga kedaulatan. 

Forum G-20 merupakan ajang pertemuan para pemimpin dunia dalam membahas isu strategis global. Untuk itu, keamanan dan kenyamanan dalam acara tersebut merupakan hal utama yang harus dijaga.

Tidak hanya jelang G-20, Indonesia akan kembali mendatangkan pesawat Rafale guna menjaga kedaulatan udara NKRI. Keuntungan yang didapat dari pembelian Rafale adalah jaminan ketersediaan suku cadang dab bebas embargo.

Berbeda dengan Amerika yang memberlakukan embargo bila ada isu seperti pembelian pesawat rusia. Tidak hanya dalam pertahanan, Prancis dikenal sebagai negara fashion dengan berkembangnya film dan musik. 

Potensi yang sangat besar bisa diraih Indonesia dalam kerjasama bidang industri kreatif. Banyak sumber daya yang dimiliki Indonesia khususnya yang bisa mendukung industri kreatif. 

Tentu, hubungan bilateral ini mendatangkan keuntungan diantaranya memperkuat pertahanan dan ekonomi. 

Sebagaimana diketahui, Menhan Prabowo Subianto berbincang dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron di sela-sela KTT G20 Bali pada Selasa (15/11). Perbincangan itu terjadi saat Prabowo mendampingi pertemuan bilateral Presiden Jokowi dengan Macron.

Prabowo yang mengenakan setelan berwarna abu-abu dan dasi biru muda terlihat bersalaman dan berbincang dengan Macron di sela pertemuan itu.

“Sebuah kehormatan dapat bertemu lagi dengan Anda, di Bali, Presiden Emmanuel Macron,” ujar Prabowo kepada Macron melalui keterangan tertulis.

Terkait pertemuan bilateral antara Indonesia dan Prancis, ada beberapa hal dibahas. Salah satunya kerja sama pertahanan dan kedirgantaraan antara kedua negara.

Kerja sama ini, diharapkan tidak terbatas pada pengadaan alat utama sistem persenjataan semata. Tetapi mencakup produksi bersama, alih teknologi dan investasi manufaktur.

“Saya harapkan berbagai proyek pertahanan ini dapat segera kita tindak lanjuti. Saya sambut baik rencana dialog 2+2 antara Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan kita untuk membahas isu-isu strategis di kawasan,” kata Jokowi.

Selain itu, dibahas kerja sama transisi energi. Indonesia terus memperkuat transisi energi baru dan terbarukan.

Sementara Macron mengapresiasi upaya yang dilakukan Indonesia. Ia memastikan, Prancis akan mendukung transisi energi yang dilakukan Indonesia. 



Sumber : Kumparan.com
Diubah oleh irsowriter 17-11-2022 22:51
0
452
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan