Kaskus

News

yellowmarkerAvatar border
TS
yellowmarker
Banyak Siswa Tak Mampu, Seragam Pakaian Adat Bukan Kewajiban di Jateng

Kompas.com - 20/10/2022, 12:47 WIB
Banyak Siswa Tak Mampu, Seragam Pakaian Adat Bukan Kewajiban di Jateng
Dalam Permendikbud Ristek nomor 50 tahun 2022 mengatur tentang penggunaan seragam sekolah para siswa SD hingga SMA.(Tangkap layar laman Direktorat SD Kemendikbud Ristek)

Penulis Kontributor Semarang, Titis Anis Fauziyah | Editor Dita Angga Rusiana

SEMARANG, KOMPAS.com - Belum lama ini Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim mengatur pilihan pakaian adat untuk bisa digunakan siswa saat sekolah.

Terkait hal tersebut Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jawa Tengah menilai aturan itu tidak menjadi prioritas. Pasalnya ketentuan tersebut mempertimbangkan keberadaan siswa kurang mampu.

“Mengingat Jateng sekolah gratis, banyak juga yang tidak mampu. Maka itu tidak menjadi prioritas,” ujar Kepala Disdikbud Jateng Uswatun Khasanah kepada Kompas.com, Kamis (20/10/2022).

Pasalnya pemberlakuan aturan itu membutuhkan banyak biaya. Sehingga perlu dikaji lebih dalam dan dipersiapkan dengan matang agar tidak menjadi beban tambahan bagi wali murid.

“Tujuannya baik, dan kami menyambut baik. Hanya perlu persiapan yang matang agar tidak membebani siswa yang tidak mampu, karena harus membeli,” terangnya.

 Ia juga menyebutkan, belum ada rencana penerapan aturan tersebut dalam waktu dekat. Dia mengatakan pihaknya baru akan mendiskusikan terkait hal itu.

“Belum kami putuskan, saat ini belum dilaksanakan, dan ini bukan kewajiban,” tegasnya melalui pesan singkat.

Quote:

Sementara itu, sembari menunggu kesiapan seluruh pihak, nilai-nilai nasionalisme telah diintegrasikan dalam kegiatan pembelajaran. Baginya, menanamkan nasionalisme tidak semata-mata dengan menjadikan pakaian adat sebagai seragam sekolah tapi masih banyak cara lainnya.

Spoiler for masih banyak cara lainnya :

“Banyak melalui kegiatan profil pelajar Pancasila yang presentasenya sudah 30 persen dari kegiatan belajar mengajar,” pungkasnya.


Quote:


Banyak Siswa Tak Mampu, Seragam Pakaian Adat Bukan Kewajiban di Jateng
pakaian cosplay wibu mampu.
pakaian adat bilang ga mampu.
emoticon-Sorry

Diubah oleh yellowmarker 22-10-2022 09:20
extreme78Avatar border
extreme78 memberi reputasi
1
1.3K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan