batubaraindoAvatar border
TS
batubaraindo
Mengenal Harga Batu Bara Terbaru 2022 || Titan Inrfra Energy




Harga batu bara biasanya tergantung pada kondisi global. Artinya, harga batu bara akan mengalami kenaikan atau penurunan tergantung kondisi dan permintaan pasar global. Namun, Indonesia sendiri melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah menetapkan Harga Batu bara Acuan (HBA) agar para perusahaan tambang batu bara tidak mengalami kontradiktif harga dalam penjualan batu baranya baik di dalam maupun luar negeri. 

Pada Juni 2022 misalnya, HBA bulan tersebut sebesar USD 323,91 per ton. HBA tersebut mengalami kenaikan dibanding bulan sebelumnya yakni sebesar USD 275,64 per ton. Kenaikan di bulan Juni tersebut disebabkan oleh krisis listrik akibat gelombang panas yang terjadi di India, seperti yang dikatakan Agung Pribadi selaku Kepala Biro Komunikasi Layanan Informasi Publik (KLIK) Kementerian ESDM. 

Selain itu, faktor geopolitik dan militer yang terjadi antara Rusia dan Ukraina menyebabkan negara Uni Eropa (NATO) tidak menerima pasokan batu bara dari Rusia karena distop pemerintahan Rusia. Oleh karena itu, banyak negara Eropa yang mencari pasokan batu bara ke negara-negara Asia salah satunya Indonesia.

Berdasarkan Data yang dilansir laman Kementerian ESDM, HBA mengalami kenaikan dari dari kurun waktu satu setengah tahun lebih ini. Tercatat mulai dari Januari 2021 atau satu tahun pasca melonjaknya Pandemi Covid-19, HBA Indonesia mengalami kenaikkan meskipun sempat turun di bulan Desember dan Januari 2021.

Terhitung mulai Januari hingga November 2021 HBA mengalami kenaikan dari USD 75,84 per ton menjadi USD 215,01 per ton. Meskipun mengalami penurunan kurang lebih USD 55,22 per ton pada bulan Desember dan Januari 2022, di bulan Februari sampai bulan Agustus 2022 HBA terus mengalami kenaikan. Terhitung bulan Februari HBA sebesar USD 188,38 per ton, mencapai USD 321,59 per ton di bulan Agustus 2022. Artinya, terdapat kenaikan HBA kurang lebih USD 133,21 per ton dalam kurun waktu Februari-Agustus 2022.
Untuk melihat detail Harga Batu bara Acuan (HBA), anda bisa melihatnya di laman www.minerba.esdm.go.id. Sehingga, harga batu bara yang Anda dapatkan bisa lebih rinci. Semoga bermanfaat.



0
277
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan