KOMUNITAS
Home / FORUM / All / Female / Wedding & Family /
Gaji Rp7 Juta untuk Istri Hanya Rp700 Ribu, Harusnya Suami Kasih Berapa Tiap Bulan?
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/63113c9316732362983a8fbf/gaji-rp7-juta-untuk-istri-hanya-rp700-ribu-harusnya-suami-kasih-berapa-tiap-bulan

Gaji Rp7 Juta untuk Istri Hanya Rp700 Ribu, Harusnya Suami Kasih Berapa Tiap Bulan?

Gaji Rp7 Juta untuk Istri Hanya Rp700 Ribu, Harusnya Suami Kasih Berapa Tiap Bulan?

Suami yang menjalani long distance marriage (LDM) berbagi pengeluaran bulanannya. Dari gaji Rp7juta, jatah untuk istri hanya 10% saja. Lebih rendah daripada pemberian untuk ibu serta hampir sama untuk adik. Sang istri punya penghasilan sendiri, serta masih tinggal bersama orang tuanya. Sebenarnya, berapakah nominal yang pantas untuk istri?
 Gaji Rp7 Juta untuk Istri Hanya Rp700 Ribu, Harusnya Suami Kasih Berapa Tiap Bulan?

Berada di Kelompok Mana
 
Sebelumnya memberikan jatah uang bulanan kepada istri, kita perlu tahu dulu, berada di kelompok mana kita berdasarkan pengeluaran bulanan.
 
Bank Dunia mengelompokkan masyarakat Indonesia berdasarkan pengeluaran bulanannya tiap orang. Ada 5 kelompok yaitu:
1. Kelompok miskin pengeluaran bulanannya kurang dari Rp354.000.
2. Kelompok rentan pengeluaran antara Rp354.000 - Rp532.000.
3. Kelompok menuju kelas menengah pengeluaran Rp532.000 - Rp1,2 juta.
4. Kelompok kelas menengah pengeluaran Rp1,2 juta - Rp6 juta.
5. Kelas atas pengeluaran lebih dari Rp6 juta.
 
Pengeluaran di atas untuk tiap orang. Hitung saja berapa jumlah orang di rumah kemudian bagi dengan total pengeluaran yang biasanya dihabiskan tiap bulan.
 Gaji Rp7 Juta untuk Istri Hanya Rp700 Ribu, Harusnya Suami Kasih Berapa Tiap Bulan?

Dapat kita simpulkan, gaji sekitar 7 juta dengan pengeluaran di kisaran itu juga menempatkan seseorang di kelas menengah. Kelompok masyarakat yang cukup sejahtera. Standar hidup bisa dikatakan sudah sedikit di atas rata-rata.
 
Jatah untuk Istri
 
Jatah bulanan untuk istri tentu saja idealnya cukup memenuhi segala kebutuhan pokoknya. Meski kebutuhan pokok ini bisa jadi berbeda-beda untuk tiap orang, namun umumnya kebutuhan pokok mencakup pangan, sandang, dan papan. Artinya harus memenuhi kebutuhan makan dan minum, pakaian, dan tempat tinggal.
 Gaji Rp7 Juta untuk Istri Hanya Rp700 Ribu, Harusnya Suami Kasih Berapa Tiap Bulan?

Suami dari kelompok menengah, dapat memberikan jatah bulanan sesuai pengeluaran rata-rata kelas menengah tiap bulan. Kisarannya Rp1,2 juta - Rp6 juta. Hanya untuk makanan standar kelas menengah saja, Rp3juta untuk satu orang sudah cukup. Bisa sekalian untuk memenuhi kebutuhan perawatan diri juga dengan pengeluaran sejumlah itu.
 
Balik lagi pada kasus suami yang hanya memberikan Rp700.000 tiap bulan, mungkin sejumlah itu untuk sekadar jajan-jajan saja. Kita tidak tahu kondisi detil sang istri. Bisa saja kebutuhan pokoknya masih ikut orang tua sehingga suami hanya memberikan sekadar uang jajan saja.
 

Hanya saja, saya sepakat dengan beberapa pendapat warganet, wanita yang sudah dinikahi itu jadi tanggung jawab suami. Tidak elok kebutuhan istri masih ditanggung orang tuanya. Akad nikah menjadikan tanggung jawab seorang ayah terhadap anak perempuan beralih kepada suami. Idealnya suami menanggung segala kebutuhan istri.
 Gaji Rp7 Juta untuk Istri Hanya Rp700 Ribu, Harusnya Suami Kasih Berapa Tiap Bulan?

Namun ada kondisi tertentu yang mungkin saja membuat orang tua masih menanggun kebutuhan pokok anak perempuannya. Ane pribadi nggak mau turut campur dan masa bodoh dengan urusan rumah tangga orang lain. Kita fokus saja pada urusan dalam negeri rumah tangga sendiri, sepakat GanSis?




Sumber 123,  [url=https://akuraS E N S O Rdidominasi-kelas-menengah-ini-5-fakta-klasifikasi-tingkat-ekonomi-masyarakat-indonesia-ala-world-bank]4[/url]
Foto dari Canva Pro
profile-picture
profile-picture
profile-picture
Qhitink87 dan 6 lainnya memberi reputasi
Halaman 1 dari 2
profile-picture
profile-picture
cheria021 dan jintuang memberi reputasi
Sebel ak kl ad suami mikir kasih nafkah istri secukupny krn mikir "istri kerja jg" atau "istri msh di rumah ortu." Kok gitu sih mikirny?

Tp kl dlm kasus diatas sebenarny masih bisa diterima karena gaji istri masih full, malah dpt tambahan 700rb sebulan dr suami. Yaah, masih okelah.

Spy istri ga salah paham dan mikir si suami pelit, mgkn ad baikny rincian di atas diperlihatkan ke istri jg walau dia ga minta. Jd, istrinya bs ngertiin.
profile-picture
profile-picture
profile-picture
drkhntr3ss dan 4 lainnya memberi reputasi
Lihat 10 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 10 balasan
Menurut tante tidak ada yang salah jika sudah dibicarakan dan kedua belah pihak setuju. Selama suami memenuhi tanggung jawabnya, tidak ada yang perlu dimasalahkan.
profile-picture
profile-picture
SAP123 dan bang.toyip memberi reputasi
Lihat 5 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 5 balasan
jangan sampek duit yg lu kasih binik kurang dari duit yg lo habisin buat nge-BO brehh emoticon-Hammer emoticon-Bingung emoticon-Nohope emoticon-linux2
profile-picture
jlamp memberi reputasi
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
Selama si istri blm punya anak maka 700 rb itu udh standar lah.. . tp kl dah ada anak trs cmn ngasih segitu wkwwk gua pites pala lu
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
gw kasih ke istri 80 % suruh dia kelola, kebetulan istri jago nabung, kl gw boros bgt emoticon-Wink
profile-picture
profile-picture
profile-picture
drkhntr3ss dan 2 lainnya memberi reputasi
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
Wah, ane blm nikah gan, tapi kayaknya kalo dah punya anak, gak bisa deh ngasih jatah bulanan sekadarnya saja
profile-picture
hatiyanghancur memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
dah ribet amat, kalo ane gaji 7 jeti gak bakal isi cicilan motor,beli aja yg seken asal bsa jalan pake,
kos cari yg murah, masak nasi lauk beli, bawa bekel, gaji seuprit mending berhemat dlu, ntar ada bocil bsa gak makan tuh anak istri kalo gtu ngatur duitnya.
tabung duitnya yg banyak buat dp rumah ato beli rumah kek, emang kuat hidup misah dari istri lama2.
emoticon-Wow
buat tabungan berdua kan bisa tuh.
dah gitu aja pendapat ane.
profile-picture
profile-picture
profile-picture
drkhntr3ss dan 4 lainnya memberi reputasi
Lihat 5 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 5 balasan
Gw karena kawennya sama orang luar, urusan nafkah sistemnya kagak kek di Indo. emoticon-Big Grin Soalnya rata2 di Eropa, yg gw tahu ya, kalau lakinya doang kerja, ya itu duitnya laki, bini kagak dikasih duit. Tapi, segala bayar tagihan dan butuh baju atau perintilan, laki beliin. Dan kalau bininya juga kerja, duitnya tar digabung. Siapa yg bayar kebutuhan pokok dan siapa yg bayar asuransi misalnya.

Ga ada cerita di sini bini ngentit duit nafkah biar bisa beli macem2 wkwkwk.

Gw gitu soalnya. Gw nganggur saat ini. Ya gw ga dapat duit. Laki gw yg bayar semua kebutuhan, gw kek bayi gawenya makan, molor, mengeluh. emoticon-Ngakak
Lihat 4 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 4 balasan
Gapapa sih asal murni 700rb buat jajan.

Makan, belanja dapur, sandang, cicilan, uang saku & jajan anak, tagihan listrik, wifi, dll dibayar suami. Wkwkwk...

Dikasih 700rb bersih oke sok sini 👍😆
profile-picture
profile-picture
profile-picture
drkhntr3ss dan 3 lainnya memberi reputasi
Di UU Perkawinan tidak membahas mengenai besaran uang belanja yang seharusnya diterima istri dari suaminya setiap bulan. Kembali lagi, semua disesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhan tiap keluarga. Namun yang ideal, Pakar Keuangan Bareyn Mochaddin, S.Sy., M.H., memberikan rumusan sebagai berikut: 20-30-50.


“Di mana 20 adalah 20% dari gaji untuk kebutuhan finansial (dana darurat, investasi, premi asuransi), lalu 30 adalah 30% dari gaji untuk bayar cicilan, dan 50 adalah 50% untuk kebutuhan sehari-hari termasuk kebutuhan istri”
profile-picture
profile-picture
profile-picture
jlamp dan 2 lainnya memberi reputasi
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Adeknya dikasih jatah 500rb, bininya segitu juga?
Dahlah mending gosah punya bini.
Ketahuilah wahai para suami, rejekimu itu di istrimu. Ngalamin bgt, waktu suami perhitungan, beuh proyek dia ga lancar.
Pas dia dinasehati bapaknya utk jangan pelit sama istri, dia serahin semua penghasilan dia, gw bantu dia ngitung anggaran proyek segala macem
Voila skrg jadi subkont BUMN. Istri itu manajer yg handal. Ya emang sih ga semua sama, ada juga istri yg malah ngabisin duit. Tapi ttp aja, mosok jatahnya disamain sama adek.
profile-picture
profile-picture
profile-picture
drkhntr3ss dan 2 lainnya memberi reputasi
Ane cuma dapat jatah bulanan 30% dari gaji suami.
Itu udah termasuk biayanya makan ane sendiri, jajan, makanan kucing/pasir kucing, listrik, pulsa, bulanan sampah, atau sumbangan2 RT.
Beli baju dari sisa2 uang bulanan ga minta lagi, tapi kadang kalau lagi ga error suka nambahin juga buat pembayaran baju di toko online.
Ya lumayan lah daripada 10% dari 7jt kyk di trit ini mending laki ane 30% dari dua digigit.
Quote:


Hahaha padahal bininya punya penghasilan sendiri dan belum punya anak/tanggungan bersama, bininya toxic, mending cari bini baru deh
Ngasi bini segitu sok sokan nabung...

Ente ngojek atau apa kek... Baru nabung.
profile-picture
profile-picture
primzalone dan Jalan Cinta memberi reputasi
gaji 7000 nafkah lahir istri 700 selama LDM
oke kmd gimana dgn nafkah batin suami? 0 kah selama LDM. kok tidak ada yg mencarikan solusi bijak?
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Wajar2 aja kok. Gw pas baru kimpoi juga cuma ngasih 500k ke bini, sama2 kerja, penghasilan gedean doi, numpang di mertua. Lama2 penghasilan gw ningkat, dia berhenti kerja, stay dirumah sendiri. Semua ada porsi sesuai keadaan aja. Ga perlu di bikin hitam putih.
profile-picture
SAP123 memberi reputasi
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
menurut saya kenapa disorot satu sisi???

saat nikah istri punya HAK dan punya KEWAJIBAN

suami wajib meNAFKAHi istri
istri wajib meLAYANi suami
saat LDM
ada beberapa kewajiban istri yang tidak terlaksana
sang suami tetap memberikan NAFKAH meski hanya seremonial (kecil jumlahnya)
jadi maksudnya gimana?
haruskan suami memberikan 50% biaya hidup untuk istri
tidak kah jika begitu....istri harus memberikan kewajibannya?
pertanyaan ajja ni
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Itu istrinya apa nggak bingung ya mengatur pengeluaran dengan uang segitu, apalagi di masa saat ini dimana kenaikan harga BBM membuat harga-harga barang ikut naik dengan liar. Kok ada ya suami setega itu ? emoticon-Big Grin
Ane bukan begitu gan, istri ane mentri keuangan ane. Tapi tetep LPJ ke ane
Halaman 1 dari 2


×
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved
Ikuti KASKUS di