- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
TIPS JADI MABA, Waspada Permainan Nakal Di Lingkungan Kampus !!!


TS
cyoga17
TIPS JADI MABA, Waspada Permainan Nakal Di Lingkungan Kampus !!!

Belakangan ini viral kasus perploncoan yang dilakukan salah satu kampus, bahkan sampai sampai badan eksekutifnya menggunakan pasal karet hanya untuk mempertahankan dirinya. Padahal mereka tahu pasal itu bermasalah dan bahkan tidak ada. Terlepas dari itu semua pasti mengundang perhatian mahasiswa baru untuk lebih peka terhadap apa yang terjadi pada lingkungan kampusnya. Sebagai mahasiswa baru tidak ada salahnya melakukan observasi dan bahkan bertanya sana sini untuk mengetahui seluk beluk pada kampus yang nantinya akan kalian jalani perkuliahan. Hal ini penting untuk dijadikan ladang informasi yang nantinya berguna untuk kehidupan kuliah atau bahkan kehidupan berorganisasi sebagai mahasiswa.
Lingkungan terpelajar bukan berarti lingkungan mulia yang bisa terbebas dari hal hal yang bersifat jahat, negatif , dan bahkan permainan kotor yang bisa merugikan salah satu pihak. Bahkan kalau dilihat secara lebih luas, kurang lebih yang menjadi hal “undercover” disetiap kampus akan paling tidak menjadi sama atau memang akan rata rata seperti ini.
1. Oknum “Kating” Yang Menyebabkan Kegaduhan

Hal ini pasti terjadi disemua lingkungan kampus tidak memandang nama baik kampusnya. Akan pasti bertemu dengan oknum oknum yang bukan menjadi panitia resmi penerimaan mahasiswa baru yang membuat kasus , seperti perploncoan dan bahkan tindakan tidak terpuji seperti tindakan fisik yang mencederai mahasiswa baru.
Namun biasanya oknum ini memang tidak dibawah organisasi atau kepanitiaan apapun, ibaratnya tindakan mereka merupakan tindakan illegal yang bisa mahasiswa baru lawan atau kalau mau aman, bisa diselesaikan secara internal.
2. Organisasi Yang Mengeksploitasi Mahasiswa Baru

Mahasiswa Baru kadang tidak sadar menjadi objek sebuah pemasukan dari organisasi kemahasiswaan suatu kampus. Organisasi ini menjadikan mahasiswa baru sebagai sumber pemasukan dengan dalil kewajiban untuk mengikuti suatu organisasi. Tidak jarang bahkan ada yang menyebarkan semacam hoaks yang menjadikan mahasiswa baru tunduk terhadap suatu organisasi dan membuat seolah olah menjadi kewajiban utama untuk mengikuti organisasi tersebut. Hal ini diperparah dengan adanya iuran iuran yang mewajibkan mahasiswa baru yang akhirnya mendatangkan untung kepada suatu organisasi. Biasanya hal ini akan terjadi di setiap kampus dengan kemasan sistem dan budaya yang berbeda. Doktrin akan diberikan kepada mahasiswa baru agar organisasi yang dituju mempunyai sumber daya manusia yang berlimpah.
3. Permainan Uang Suatu Organisasi Kemahasiswaan

Dalam suatu kampus atau universitas pasti terdapat beberapa organisasi kemahasiswaan didalamnya. Jangan heran kalau mendengar gossip ada suatu organisasi yang memang rentan permainan uang didalamnya, mulai dari “mark up” event sampai pada pemalsuan pengeluaran. Penyalahgunaan uang iuran anggota juga tidak lepas dari kasus ini. Namun memang kasus ini jarang sekali terjadi ataupun jarang sekali terungkap di lingkungan kampus karena sudah menjadi suatu budaya dan kebiasaan yang berkembang.
4. Dosen Haus Judul Penelitian Untuk Performa

Pernah membaca artikel yang berjudul “Dosen terobsesi pada indeks Scopus” ?. Entah bagaimana sistem yang berlaku sekarang, namun ada beberapa dosen semacam haus penelitian. Tidak jarang terjadi bahwa penelitian mahasiswa dipakai oleh dosen untuk menembus pendanaan yang menguntungkan beberapa pihak. Semoga hal ini tidak terjadi di kampus kampus karena artikel ini hanya membahas terkait potensi yang bisa timbul. Setiap penelitian punya value tersendiri dan tidak jarang apabila di uangkan akan mendatangkan keuntungan. Biaya penelitian, biaya perjalanan dan biaya uji bisa dijadikan “mark up” untuk mendapatkan dana yang lumayan. Mungkin bila output penelitiannya bagus bisa dibilang worth tapi bagaimana dengan ouput penelitian yang kurang bagus dengan praktik jelek itu.
Semoga artikel diatas bukan menjadi hal kenyataan di kampus kita tercinta. Kampus Indonesia bersih, jujur, rapi dan elok mana mungkin terjadi hal seperti itu. Untuk mahasiswa baru yang membaca ini boleh coba mengulik info ini di kampusnya, suatu saat akan menjadi informasi yang menguntungkan ataupun informasi penting.
Sumber :
1.Senioritasdikampus
2.College
3.Perploncoan
4.Obsesipenelitian
Source Image
1
2
3
0
458
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan