Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bej0cornerAvatar border
TS
bej0corner
Pelukan Hangat Lorenzo Kepada Marc Marquez, Rivalitas Hanya Sampai Garis Finish
Pelukan Hangat Lorenzo Kepada Marc Marquez, Rivalitas Hanya Sampai Garis Finish

Jorge Lorenzo mendapatkan tugas oleh Dazn untuk meliput MotoGP Mugello 2022. Lorenzo, yang saat ini bekerja sebagai wartawan, mendapati kabar adanya konfrensi luar biasa Repsol Honda dan juga Marc Marquez.

Dalam konfrensi luar biasa tersebut, Marquez dan juga Honda menginformasikan akan istirahat dalam beberapa waktu kedepan untuk melakukan operasi lengan kanan sang pembalap.

Pasca konfrensi tersebut, Lorenzo menghampiri Marquez dan memberikan pelukan hangat. Sekaligus, memberikan semangat dan dukungan kepada Marquez atas apa yang dia alami saat ini.

Lorenzo, menilai ini adalah momen yang sulit baik bagi Marquez maupun Honda. Ada misi besar yang sudah direncakan Honda dan Marquez sejak 2020, dan itu gagal.

Yap, menurut Lorenzo, Honda dan Marquez ingin memecahkan rekor Rossi di MotoGP. Itulah yang membuat Honda memberi kontrak panjang kepada Marquez.

Namun, crash di Jerez telah merubah segala cerita manis Honda dan Marquez menjadi sebuah penderitaan yang belum juga usai.

"Sebelum awal musim 2020, mereka menandatangani kontrak empat tahun yang sangat panjang untuk mencoba memecahkan rekor dan mengalahkan Valentino dalam perebutan gelar, yang aku yakin akan terjadi tanpa crash balapan Jerez itu,” kata Lorenzo kepada Dazn.

BACA JUGA : Pintu Toprak Razgatlioglu Untuk MotoGP 2023 Sudah Tertutup

Dukungan Lorenzo kepada Marquez juga menjadi gambaran bahwa rivalitas antar pembalap hanya terjadi sampai di garis start sampai finish. Setelah itu, sisi kemanusiaan mereka yang berbicara.

0
1.6K
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan