norasiraitAvatar border
TS
norasirait
JIWA YANG LUKA
[IMG]https://s.kaskus.id/images/2022/05/28/11219867_202205280523300092.png[/IMG

]JIWA YANG LUKA

Sepi ini menguras rasa
Menguliti segala rintih dalam hati
Terkoyak jiwa karena luka
Tatapan nanar seakan tiada arti

Tak peduli .. sunyi semakin meraba keheningan
Menjelajahi relung-relung jiwa yang gersang
Hilang ditelan kegelapan
Bersembunyi di balik pekatnya malam

Wahai engkau jiwa yang terluka
Tuangkan tangismu dalam kidung sunyi
Biarkan menggumpal beku tanpa ragu
Larung dukamu dalam sebait kata

Hilang luruh daya ini
Seonggok pilu terjerembab dalam kalbu
Bagaimana harus kumulai
Jika luka ini tak ingin pergi

Menduduki bara api
Getirnya rasa hati
Biarlah sepi menjadi saksi
Perihal lara tak bertepi

* NRS✍️ , 28 Meil 2022

phyu.03Avatar border
phyu.03 memberi reputasi
1
163
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan