Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pengamat.kasurAvatar border
TS
pengamat.kasur
Tips Memilih Bantal dan Guling untuk Buat Tidur Lebih Nyaman
Salah satu cara untuk mendapatkan kenyamanan tidur, yaitu melalui pilihan bantal dan guling yang tepat. Bila tidak, bisa-bisa kamu akan merasakan pegal, lemas, dan letih ketika bangun tidur, yang menjadi tanda bahwa tidur kamu tidak nyaman.

Sebenarnya, banyak faktor yang menjadi penyebab seseorang tidak bisa mendapatkan tidur nyaman, namun penyebab umumnya biasanya karena salah dalam memilih bantal dan guling. Nah, biar hal buruk ini tidak terjadi pada kamu, simak tips memilih bantal dan guling untuk membuat tidur menjadi lebih nyaman, serta berkualitas.

Tips Memilih Bantal dan Guling untuk Buat Tidur Lebih Nyaman

Ketahui Jenisnya

1. Kapuk, teksturnya lembut, terasa licin, dan umumnya berwarna putih. Isian bantal dan guling ini tergolong kuat dalam menahan beban dengan ketebalan yang bisa disesuaikan.
2. Busa, terbuat dari material sintesis yang mirip spons, teksturnya lentur dan bisa mengikuti bentuk kepala.
3. Memory foam, terbuat dari busa bernama polyurethane yang mampu menyerap keringat.
4. Lateks, materialnya dari getah karet, Ada dua tipenya, lateks alami (80% getah karet) dan sintesis (20% getah karet). Bila memiliki alergi, lateks lebih direkomendasikan karena bahannya bebas tungau, sejuk, dan nyaman.

Pilihlah jenis bantal dan guling sesuai kebutuhan, kenyamanan, dan bisa menunjang kesehatan tubuh kamu.

Ketahui Ukuran dan Penggunaannya

Umumnya, ukuran bantal dan guling yang tersedia di pasaran menyesuaikan dengan ukuran kasur yang digunakan. Jadi, cari tahu terlebih dahulu berapa ukuran kasur sebelum memilih ukuran aksesorisnya.

Standarnya, bantal memiliki ukuran berkisar 20 inci sampai 26 inci untuk ukuran single dan double bed. Sementara, untuk kasur yang berukuran king dan queen bed, umumnya memiliki ukuran yang lebih panjang.

Ketahui Masalah Tidur

1. Tidur terlentang, gunakan bantal yang datar dan tipis karena bisa membuat posisi kepala sejajar dengan tubuh sehingga bagian tulang belakang tidak tertekan.
2. Tidur tengkurap, pilihlah bantal dan guling yang elastis, serta lunak. Tapi, jangan sampai pilih material yang terlalu empuk karena tidak bisa menopang kepala dengan sempurna. Untuk posisi tidur ini, kamu bisa memilih bantal dan guling berbahan lateks.
3. Tidur menyamping, pilih bantal berukuran tebal agar bisa mengisi jarak antara bagian bahu dan lebar sehingga posisinya sejajar dan tulang belakang tetap lurus. Jangan lupa juga gunakan guling sebagai penyeimbang postur tubuh. Jika kamu memiliki banyak gerak saat tidur, pilih bantal dan guling berukuran sedang, tidak tebal, dan tidak tipis.
4. Tidur mendengkur, gunakan bantal dan guling khusus kesehatan yang mampu mengatasi gangguan mendengkur. Biasanya, desain bantal ini cenderung ada cekungan atau lubang di bagian tengah agar posisi kepala sedikit miring dan menjaga ternggorokan untuk terbuka agar bisa mengurangi dengkurangan yang kerap terjadi.
5. Masalah alergi, disarankan memilih bantal dan guling dengan material sintetis. Hindari tidur dengan bahan alami, seperti kapuk, karena bahan ini cenderung mudah menjadi sarang kutu dan berdebu.

Dari penjelasan di atas, apakah kamu sudah menentukan ingin membeli bantal dan guling seperti apa? Pastikan kamu memilih yang mampu memberikan tidur nyaman dan ya.
Diubah oleh pengamat.kasur 02-06-2022 09:07
0
407
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan