Kaskus

News

4574587568Avatar border
TS
4574587568
Biden Bersumpah Putin Tak Akan Pernah Bisa Menduduki Ukraina!
Biden Bersumpah Putin Tak Akan Pernah Bisa Menduduki Ukraina!

Jakarta -

Presiden Amerika Serikat Joe Biden bersumpah bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin tidak akan pernah berhasil menduduki Ukraina. Hal ini disampaikannya saat mengumumkan bantuan militer baru AS untuk Ukraina.

"Persatuan kami di dalam negeri dengan sekutu-sekutu dan mitra kami, dan persatuan kami dengan rakyat Ukraina, mengirimkan pesan yang jelas kepada Putin - dia tidak akan pernah berhasil mendominasi dan menduduki seluruh Ukraina. Itu tidak akan terjadi," kata Biden seperti diberitakan AFP, Jumat (22/4/2022).

Biden pada Kamis (21/4) waktu setempat mengumumkan paket baru bantuan militer senilai US$ 800 juta untuk Ukraina. Biden menyebut bantuan itu akan membantu pasukan Ukraina dalam perang melawan pasukan Rusia di wilayah Donbas.


Biden mengatakan putaran terbaru dukungan AS itu akan mencakup artileri berat, lusinan howitzer, 144.000 butir amunisi dan drone taktis.

Dia mengatakan paket baru itu dirancang untuk membantu pasukan Ukraina mengatasi serangan Rusia yang berkembang di timur negara itu. Biden menyebut pertempuran di Ukraina timur akan berbeda dari pertempuran sebelumnya di sekitar ibu kota Kiev, di mana pasukan Ukraina berhasil memberikan perlawanan sengit hingga pasukan Rusia ditarik mundur.

"Kita berada di jendela kritis sekarang di mana mereka akan mengatur medan untuk fase berikutnya dari perang ini. Dan Amerika Serikat serta sekutu dan mitra kami bergerak secepat mungkin untuk terus menyediakan Ukraina. .. senjata yang dibutuhkan pasukan mereka untuk membela negara mereka," tutur Biden.

Biden berjanji bahwa bantuan militer AS untuk Kiev tidak akan pernah habis. Biden mengatakan dia bersiap untuk meminta lebih banyak dana kepada Kongres AS "agar senjata dan amunisi mengalir tanpa gangguan."

Dia juga meminta sekutu-sekutu untuk melanjutkan dukungan mereka.

"Kita memiliki kapasitas untuk melakukan ini untuk waktu yang lama. Pertanyaannya adalah, apakah kita akan mempertahankan dukungan masyarakat internasional untuk terus menekan Putin dan terus memberlakukan sanksi keras terhadap Rusia," ujar Biden.

"Yang terpenting adalah menjaga persatuan," katanya.
Sumber
0
594
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan