Pembajakan film memang masih ada namun rasanya tidak setinggi dulu lagi ketika belum ada platform legal dengan tarif murah. Dahulu kalau mau legal ya harus pergi ke bioskop, nonton di tv ataupun beli dvd aslinya yang mahal. Nah kalau sekarang hanya tinggal membeli paket langganan streaming yang harganya cukup terjangkau untuk menonton banyak film.
Tempat streaming film yang ada saat ini yang paling banyak digunakan khususnya di Indonesia adalah Netflix dan Disney Plus Hotstar. Kedua aplikasi streaming ini menawarkan konten-konten berkualitas tinggi.
Masih banyak yang bingung mau pilih yang mana dan ada juga yang sudah mantap memilih dan sudah konsisten langganan salah satunya. Berikut ini adalah perbandingan Netflix dan Disney Plus.
Quote:
Ketersediaan Konten
Netflix
Netflix menawarkan banyak sekali serial original yang bahkan akan membuat kita bingung mau memulai dari mana.Terdapat puluhan atau ratusan serial original dan juga non original dari berbagai genre. Namun untuk serial Marvel kabarnya akan segera dicabut oleh Disney. Akan tetapi, Kebanyakan serial unggulan Netflix terkenal tidak ramah keluarga dan tidak cocok ditonton oleh semua anggota keluarga. Tak jarang banyak adegan "aneh" dan kekerasan tingkat tinggi, tergantung genrenya.
Di Netflix juga terdapat banyak judul anime terkenal bagi agan yang suka anime dan juga banyak Drama Korea baik itu original Netflix atau bukan.
Series unggulan Netflix banyak sekali kalau disebutkan satu-satu. Mulai dari Money Heist, Dark, Stranger Things, Kingdom, Squid Game dan masih banyak lagi.
Disney Plus Hotstar
Konten unggulan Disney Plus adalah semua film dan serial Marvel Cinematic Universe kecuali Spider-Man yang dipegang oleh Sony. Lalu ada semua film animasi Disney dan Pixar, franchise Star Wars dan program-program National Geographic. Lalu ada juga film-film klasik Disney dan semuanya cocok disaksikan oleh semua anggota keluarga.
Selain itu untuk di Indonesia, Disney Plus digabungkan dengan Hotstar sehingga ada film-film Indonesia. Ada satu film Indonesia yang sebenarnya kurang cocok di platform ini karena ada adegan "itunya".
Series unggulan di Disney Plus adalah The Mandalorian, The Book of Boba Fett, Loki, WandaVision, dan masih banyak lagi.
Quote:
Tarif
Netflix
Untuk Netflix ada beberapa pilihan paket yaitu dalam empat jenis, gambar di atas menunjukan tarif atau biaya langganan Netflix dalam sebulan. Cukup mahal, namun di Indonesia ada khusus paket termurah yang hanya bisa diakses di ponsel saja.
Disney Plus Hotstar
Tarif Disney Plus di Indonesia lebih murah dari Netflix dan hanya satu jenis paket saja yaitu Rp. 40.000 per bulan dan satu akun ini dapat diakses oleh 4 orang secara bersamaan dan dapat diakses melalui ponsel, laptop/pc, dan smart tv. Jauh lebih murah bukan daripada Netflix dengan fitur yang sama? Sayangnya, konten di Disney Plus belum terlalu banyak walau ke depannya akan terus bertambah.
Quote:
Segmen Pasar
Netflix
Segmen pasar Netflix kebanyakan adalah orang-orang dewasa yang menyukai serial atau film dengan rating dewasa juga. Meskipun ada fitur di yaitu Netflix for Kids sehingga yang bisa diakses adalah konten khusus anak-anak.
Series seperti Squid Games memang tidak ditujukan untuk tontonan keluarga. Bayangin nonton ketika tayangan saat scene di toilet itu, bahaya dan bikin awkward. Begitu juga dengan series Netflix lainnya.
Disney Plus

Disney selalu menitik beratkan kalau tontonannya selalu family friendly, jadi Disney Plus ditujukan untuk ditonton siapa saja dan aman untuk ditonton seluruh anggota keluarga. Meski demikian, khusus untuk Indonesia konten-konten Hotstar tidak semuanya family friendly. Tapi tetap aman jika hanya menonton film-film animasi Disney dan film-film MCU.
Nah, gan dari semua perbandingan di atas. Agan langganan yang mana nih?
Quote: