Video game panas memang menjadi daya tarik sendiri bagai para pemain. Sebagian penggemar video game menyukai adegan panas, dan ada pula yang menyukai tokoh-tokoh panas yang tampil disana. Sesuatu yang panas memang menggairahkan bagi sebagian pemain video game.
Kali ini aku hendak membahas tokoh-tokoh terpanas yang muncul di video game. Siapa saja ya tokoh-tokoh terpanas di video game?
Spoiler for Meramon:
Meramon dari serial Digimon World yang beredar di PlayStation layak masuk dalam pembahasan disini. Meramon adalah Digimon yang berbentuk seperti manusia yang terbakar api. Dia adalah perumpamaan dari dinding api yang ada di dunia digital. Meramon bertugas melindungi segala sesuatu yang ada di dunia digital dalam cerita Digimon.
Dalam video game Digimon World, ada beberapa macam Meramon. Contohnya seperti Blue Meramon dan Puchi Meramon. Asal nama mereka dari tiruan bunyi dalam bahasa Jepang, yaitu めらめら (mera-mera) yang diumpamakan suara api yang sedang membakar sesuatu. Kukira dari Merah Mon, karena warna merah lekat dengan api.
Spoiler for Banaspati:
Banaspati merupakan hantu berbentuk seperti bola api melayang. Tetapi dia bisa brubah menjadi seperti manusia yang terbakar api. Kalau pernah main video game berjudul Ghost Parade sampai jauh, bisa menemukan Banaspati di pasar hantu. Dia melayang-layang menerangi malam.
Pada kenyataannya, Banaspati bisa dijinakkan oleh para dukun untuk dijadikan pengawal. Panas Banaspati bisa membakar segala sesuati yang didekati olehnya. Jika diartikan dari bahasa Sanskerta, Banaspati artinya penguasa hutan. Banaspati adalah salah satu hantu Nusantara yang cukup terkenal.
Spoiler for Ifrit:
Konten Sensitif
Ifrit adalah salah satu pengawal gaib yang paling terkenal di Final Fantasy. Sosok Jin ini pertama kali muncul di Final Fantasy III sebagai sosok yang bisa dipanggil untuk membantu dalam pertempuran. Tokoh-tokoh di Final Fantasy bisa meminta bantuan Jin untuk mengalahkan musuh.
Kepandaiannya dalam mengendalikan kekuatan api sangat bisa diandalkan untuk mengalahkan lawan dalam pertermpuran. Ifrit berasal dari Arabia, Ifrit adalah Jin terkuat setelah Marid. Hantu Arab ini terkenal dengan kekuatannya, otot yang kekar, dan kulitnya yang berwarna merah api.
Spoiler for Bomb:
Bomb merupakan monster yang mirip dengan Banaspati. Bentuknya seperti bola api melayang yang mempunyai muka aneh. Mereka juga bisa meledakkan diri di dekat musuhnya. Bomb hanya meledakkan diri dalam pertempuran ketika keadaannya sudah diujung tanduk.
Sosok ini pertama kali di Final Fantasy II sebagai monster liar di pertempuran acak dan sosok panggilan yang digunakan untuk melawan musuh.
Spoiler for Xiang Ling:
香菱 (Xiāng Líng) adalah juru masak di rumah makan Wan Ming. Rumah makan tersebut dijalankan oleh ayahnya, yaitu juru masak Mao. Sebagai juru masak, dia tidak ragu untuk menggunakan racikan yang berbeda sampai menggunakan bahan-bahan asing demi mendapatkan rasa makanan yang sangat menarik.
Spoiler for An Bo:
Konten Sensitif
安柏 (Ān bó) adalah penunggang kuda yang tersisa dari Ksatriya Favonius. Dia selalu siap untuk menolong warga 蒙德 (Méng dé). Apa saja yang dapat dia lakukan, walaupun sederhana atau tugas yang menantang. Ān bó adalah tokoh pertama yang berkenalan dengan pengembara dan di permulaan cerita.
Sang Pengembara bisa saja mengatakan kepada Ān bóbahwa 派蒙 (Pàiméng) adalah teman atau cadangan makanan.
Spoiler for Feng Huang:
鳳凰(fènghuáng) di barat dikenal dengan nama Phoenix, sedangkan di Nusantara sering disebut burung api. Burung ini sering muncul di berbagai macam judul video game, terutama Role Playing Game seperti Final Fantasy. Selain di RPG, muncul juga di video game lain, misalnya Monster Rancher dan Digimon World.
Burung Api ini mempunyai kekuatan untuk membuat lawan merasa kepanasan dan memberi kehangatan bagi kawan.
Spoiler for Scorpion:
Scorpion merupakan salah satu tokoh terkenal sejak Mortal Kombat diperkenalkan. Dia adalah lawan dari Sub Zero. Mereka berdua digambarkan sebagai panas dan dingin. Scorpion mempunyai senjata berupa kunai yang diikat dengan rantai. Kunai itu bisa menusuk musuh dan Scorpion dapat menarik musuhnya untuk mendekat.
Scorpion pun mempunyai kekuatan api. Sarang Scorpion juga berhawa panas, basah oleh lahar, dan banyak tiang-tiang yang dihiasi oleh kerangka orang mati. Scorpion bisa membunuh lawannya dengan cara menyemburkan api dari mulut.
Karena cuacanya panas, sampai disini dulu pembahasan tentang tokoh-tokoh terpanas yang terkenal di video game. Menurut para pembaca, siapakah tokoh-tokoh panas terbaik di video game hingga sekarang ini?