

TS
gabutbanget
Gan, Inilah 10 Style Simple yang Terlihat Keren dan Fashionable

Selain perempuan, laki-laki pun tetap harus menjaga penampilan. Untuk fashion pria, semakin simple atau minimalis, justru semakin keren.
Ada juga yang cenderung berpikir bahwa brand dan harga tertentu dapat membuat pria tampil lebih keren. Sebenarnya kamu tidak perlu membayar mahal demi sebuah penampilan.
Yang perlu diingat, "simplicity is perfection." Yang berarti kesederhanaan justru adalah kesempurnaan. Jadi, sederhana bukan berarti tidak gaya. Justru sederhana itulah salah satu style yang sempurna.
Nah, bagi kamu yang sedang mencari inspirasi, berikut model dan style simpel namun tetap keren yang bisa kamu tiru!
1. Kaos Simple and Basic

Baju basic adalah hal yang paling simple seperti mengenakan warna seperti hitam, putih, abu, biru dll. Baju basic seperti kaos polos menjadi pilihan yang tepat jika kamu ingin berpenampilan simple dengan style casual.
Walaupun style ini simple, look ini bisa terlihat keren ketika kamu tahu bagaimana cara mix n match-nya. Dengan mengenakan kaos polos kamu bisa mendapatkan gaya pakaian pria cool kekinian yang tetap sederhana.
2. Ukuran yang pas
Biasanya cowok yang memakai baju yang berukuran pas badan akan terihat keren. Tetapi jika gayamu lebih ke oversize juga sebenarnya tidak masalah, asal kamu tahu gaya fashion-mu.
3. Baju dengan Satu Kancing Terbuka

Jika kamu memakai kemeja, blazer, dan kaos polo sebaiknya biarkan salah satu kencing terbuka. Namun, kancing memang berfungsi untuk mengencangkan pakaian.
4. Hindari Graphic Tess
Graphic tees atau kaos yang ramai akan membuatmu terlihat ramai dan kurang keren. Bila kamu ingin memakai kaos, kamu bisa memakai kaos polos yang bisa yang bisa membuatmu terlihat menarik.
5. Celana Jeans dan Kaos

Celana jeans selalu memberikan efek yang keren seakan-akan terlihat rapi. Kamu bisa menggunakan celana jeans dengan apapun, mau itu dengan kaos favoritmu atau outerwear, jeans cocok dengan semuanya.
6. Gunakan Hoodie

Hoodie merupakan salah satu jenis sweater yang memiliki topi atau penutup kepala. Hoodie bisa menjadi fashion item yang wajib kamu punya setelah sweater.
7. Hiasan Pergelangan Tangan

Selain baju dan celana yang menjadi fokus utama dalam berpakaian. Jangan lupakan aksesoris di tangan, gelang dan lainnya.
Bila kamu mempunyai aksesoris yang bagus, menarik dan cocok bila dipakai kamu, kamu bisa menggunakan aksesoris tersebut.
8. Lebih Stylish dengan Outerwear

Outerwear atau pakaian luaran yang menutupi baju utama (kaos dan kemeja) sering dijadikan sebagai fashion item yang menambah kombinasi gaya berpakaian. Kamu bisa mengandalkan jas, blazer, jeans denim dan sebagainya.
9. Elegan dengan Blazer
9. Elegan dengan Blazer

Blazer bisa membuat look semi formal kamu lebih modern dan semakin keren, bahkan layaknya profesional. Kamu bisa mengenakan kaos polos di dalam blazer.
Di saat kamu sedang bertemu dengan klien kamu bisa menggulung blazer kamu sampai 3/4 untuk memberikan kesan santai dan easy going.
10. Casual dengan Flannel

Flannel merupakan salah satu pakaian yang awet dan tidak habis dimakan zaman. Dari tahun 70an hingga sekarang flannel masih memiliki banyak penggemar.
Kamu bisa mengenakan flannel sebagai outer dari kaois polos atau menggunakan flannel secara langsung dipadankan dengan ankle pants atau jeans favoritmu dan juga sepatu seperti Vans maupun boots.
Nah, itulah Gan tips agar terlihat keren dengan syle yang simpel. Kira-kira mana nih yang cocok dengan gayamu?
sumber artikel asli klik disini.
0
363
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan