Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

clinomaniaaAvatar border
TS
clinomaniaa
Akhiri Tur di Eropa, VoB Siap Hadiri Konser Virtual Musik dengan Konsep 360 Derajat!
VoB (Voice Of Baceprot), grup band musik metal asal Garut yang terdiri dari trio wanita berhijab, yakni Firda Marsya Kurnia (vokal dan gitar), Widi Rahmawati (bass), dan Euis Siti Aisyah (drum). Belum lama ini VoB menggelar konser tur Eropa bertajuk Fight, Dream, Believe yang digelar di 8 kota di negara Belanda, Belgia, Perancis, dan Swiss dalam rangka promo single terbaru berjudul God, Allow Me (Please), to Play Music.

Usai merampungkan konser tur mereka, band yang terbentuk pada 2014 kini digaet secara ekslusif oleh Supermusic, selaku penyelenggara Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert. Bagi Gan Sist yang belum tahu, Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert merupakan konser virtual yang mengusung konsep sudut pandang 360 derajat dengan menampilkan kolaborasi menarik dari berbagai musisi ternama. Sebut saja OnceXScaller yang berhasil menggebrak panggung dengan penampilan epic lintas generasi mereka.

Akhiri Tur di Eropa, VoB Siap Hadiri Konser Virtual Musik dengan Konsep 360 Derajat!

Kini, tidak kalah meriah dan menarik, Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert akan kembali hadir dengan konsep sudut pandang 360 derajat dengan tema The Stage of Freedom. Diakui VoB, bahwa ini merupakan pengalaman perdana konser virtual dengan konsep 360 derajat loh Gan. Personel VoB menambahkan, Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert menawarkan konsep konser virtual yang fresh. Dengan visual treatment sudut pandang 360 derajat, mereka menilai konser mendatang akan membuat para penonton dapat merasakan sensasi menonton konser dari berbagai sudut.

Quote:


Selain merasakan pengalaman perdana dengan konsep yang fresh, personel VoB juga merasa bahwa Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert sebagai konser penyambutan kepulangan bagi mereka setelah mengakhiri perjalanan mereka selama konser di Eropa.

Quote:


Yap, tampil secara ekslusif di konser virtual, VoB juga akan menampilkan kolaborasi apik dengan musisi ternama lainnya seperti pembetot bas atraktif, Barry Likumahuwa dan gitaris Kelompok Penerbang Roket, Rey Marshall serta bakal kedatangan juga Dewa Budjana dan Adyan Gorust di sesi live interview. Selain kolaborasi apik tersebut, tentu saja VoB akan mempersembahkan karya-karya populer mereka, seperti nomor anyar God, Allow Me (Please), to Play Music yang istimewa di konser virtual ini. Pada konser ini, VoB akan membawakan set list yang hampir sama dengan konser tur Eropa lalu. Bahkan, secara khusus hanya di panggung Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert, VoB juga bakal mempersembahkan single terbaru yang akan dirilis dalam waktu dekat.

Agan Sista penasaran dengan suguhan menarik dari Vob dan musisi yang diajak kolaborasi lainnya? Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert bisa Agan Sista akses dan tonton langsung melalui website www.superlive.idsecara gratis!

Jadi, buat Agan Sista para Superfriends, jangan lewatkan keseruan Supermusic NEXTZone Live 360 Virtual Concert. Beli merchandise-nya, ikuti kuisnya, dan rasakan pengalaman seru bareng VoB (Voice Of Baceprot) di hari Kamis, 23 Desember 2021 pukul 20.00 WIB hanya di website www.superlive.id dan kanal Youtube Supermusic

emoticon-Big Kiss emoticon-Big Kiss emoticon-Big Kiss
0
512
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan