Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mandalatamah523Avatar border
TS
mandalatamah523
Pengen Mudah Nyetir Mobil Manual? Ini Tipsnya
Bagi kamu yang ingin belajar mobil, pasti banyak yang merekomendasikan untuk belajar dulu dengan mobil manual. Jika sudah mahir belajar manual, maka secara otomatis akan mudah untuk menggunakan mobil matic. Namun jika merasa kesulitan, sebenarnya bisa saja belajar matic, kami pernah membahasanya pada Tips Cara Mengemudikan Mobil Matic Mudah dan Aman.


Namun, bagi kamu yang sudah yakin ingin belajar mobil manual, ada beberapa tips aman dan mudah yang bisa kamu lakukan supaya mahir menyetir mobil transmisi manual. Simak beberapa penjelasan berikut.


Kenali Fitur Mobil Dengan Baik
Pengen Mudah Nyetir Mobil Manual? Ini Tipsnya
Kamu bisa memulai dengan membiasakan mengenal posisi pedal kopling, gas, dan rem serta posisi persneling.Selain itu juga perlu diketahui beberapa fitur pada mobil seperti lampu Dim, lampu Sein, Klakson, dan beberapa fungsi penting lainnya. 


Menyalakan Mobil
Pengen Mudah Nyetir Mobil Manual? Ini Tipsnya
Pakailah seatbelt untuk keamanan sebelum menjalankan atau mengendarai mobil. Kemudian pastikan tuas transmisi pada posisi netral sebelum menyalakan mobil.

Pertama injaklah pedal kopling secara penuh, kemudian menyalakan mesin mobil dengan starter mobil yang berada di kunci mobil. Dalam keadaan netral, menekan pedal kopling secara penuh dapat mencegah mobil maju ke depan.


Membiasakan Kebiasaan Perpindahan Transmisi
Pengen Mudah Nyetir Mobil Manual? Ini Tipsnya
Sebelum melaju atau bahkan sebelum mobil dihidupkan, pertama-tama kamu harus bisa membiasakan memindahkan transmisi.


Lakukan hal ini secara acak, akan lebih baik jika memiliki instruktur yang bisa memberi aba-aba kemana gigi harus diarahkan. Misalnya membiasakan perpindahan gigi dari netral, ke-1, ke-2, ke-1, ke-2, ke-3, ke-1, netral, ke-1, ke-3 dan seterusnya.


Jalankan Mobil
Pengen Mudah Nyetir Mobil Manual? Ini Tipsnya
Kamu harus bisa mengontrol gas dan rem dengan baik. Awal-awal ketika latihan mobil, akan lebih baik untuk memakai kaki tanpa sepatu atau sandal. Hal tersebut akan membuat feeling menginjak pedal mobil lebih terasa. Menginjak gas dengan pelan-pelang dibarengi dengan melepas kopling secara pelan-pelan.


Baca juga: Promo Mobil PPnBM 100% Blora, Semarang, dan Sekitarnya



Setelah terbiasa, berjalanlah dengan gigi rendah pada awal-awal, lakukan secara bertahap. Tidak lupa bagian penting adalah pedal kopling, ketika memindahkan transmisi maka kamu juga harus menekan pedal kopling secara penuh. Selain itu penggunaan kopling juga harus sesuai dengan kebutuhan, harus pas.


Banyakin Jam Terbang
Pengen Mudah Nyetir Mobil Manual? Ini Tipsnya
Kalau sudah bisa secara dasar dalam menyetir mobil, langkah selanjutnya adalah dengan lebih membiasakannya kembali. Cara yang paling ampuh adalah menambah jam terbang. Bahkan banyak orang yang mengatakan bahwa setidaknya kamu harus memiliki total 80 jam mengendarai.



jlampAvatar border
jlamp memberi reputasi
1
1.3K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan