Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

perojolan14Avatar border
TS
perojolan14
Jokowi di KTT ASEM: Indonesia Siap Bantu Afghanistan


Presiden Joko Widodo menyoroti situasi kemanusiaan di Afghanistan yang terus memburuk di Sesi Retreat Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia-Europe Meeting (ASEM) ke-13. Jokowi menyatakan Indonesia siap membantu Afghanistan.

"Saat ini, pemerintahan inklusif belum terwujud. Situasi kemanusiaan memburuk. Sekitar 23 juta rakyat Afghanistan terancam krisis pangan. Bantuan kemanusiaan menjadi prioritas. Kami berkomitmen memberikan bantuan, termasuk untuk bantuan kapasitas," kata Jokowi secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor, Jumat (26/11), dikutip dari keterangan pers.

Selain isu kemanusiaan, ada dua isu yang juga jadi perhatian Indonesia terkait Afghanistan yakni pemberdayaan perempuan dan kerja sama antar ulama.

Jokowi mengingatkan bahwa penghormatan hak-hak perempuan adalah salah satu janji Taliban. Jokowi mengatakan Indonesia ingin berkontribusi agar janji tersebut dapat dipenuhi. Misalnya, melalui kerja sama pemberdayaan perempuan melalui Indonesia-Afghanistan Women Solidarity Network.

"Kami juga siap memberikan beasiswa pendidikan bagi perempuan Afghanistan. Kami akan terus lanjutkan upaya pemberdayaan perempuan Afghanistan melalui kerja sama dengan berbagai pihak," kata Jokowi.

Di bidang kerja sama antar ulama, Jokowi menyatakan akan menfasilitasi dialog antara ulama.

"Meskipun situasi Afghanistan sudah berbeda, namun ulama tetap berperan penting. Kami siap memfasilitasi dialog antara ulama, termasuk ulama Afghanistan," kata Jokowi.

link


"Meskipun situasi Afghanistan sudah berbeda, namun ulama tetap berperan penting. Kami siap memfasilitasi dialog antara ulama, termasuk ulama Afghanistan," kata Jokowi.
sorkAvatar border
extreme78Avatar border
muhamad.hanif.2Avatar border
muhamad.hanif.2 dan 2 lainnya memberi reputasi
1
1.6K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan