peteradisAvatar border
TS
peteradis
Fakta-Fakta Timnas Finlandia Salah Satu Debutan Euro 2020
Euro 2020 memang telah rampung digelar beberapa bulan lalu. Italia secara luar biasa mampu tampil sebagai juara, meskipun harus tertinggal lebih dahulu dari tuan rumah Inggris. Namun, di thread ini ane tidak akan membahas tentang Italia maupun Inggris, ane akan membahas fakta-fakta timnas Finlandia yang merupakan salah satu debutan di Euro 2020 yang lalu. Selamat menyimak gan, sis.

1. Asosiasi Sepak Bola Finlandia (Bahasa Finlandia: Suomen Palloliitto, disingkat SPL) didirikan di Helsinki pada 19 Mei 1907. Mereka bergabung menjadi anggota FIFA pada 1907 dan UEFA pada 1954. Selain menaungi timnas sepak bola pria dan wanita, SPL juga mengelola divisi kedua dan ketiga Liga Finlandia.


Logo Asosiasi Sepak Bola Finlandia

2. Selain Republik Makedonia Utara, Finlandia merupakan salah satu negara debutan di Euro 2020. Euro 2020 merupakan turnamen besar pertama Finlandia setelah melalui 31 kualifikasi, baik Euro maupun Piala Dunia, sejak 1937.

3. Finlandia lolos ke Euro 2020 setelah menempati posisi runner-up Grup J di bawah Italia dengan raihan 18 poin hasil dari 6 menang dan 4 kalah.

4. Kemenangan Finlandia atas Liechtenstein dengan skor 3-0 di Stadion Sonera, Helsinki memastikan kelolosan mereka ke Euro 2020. Gol kemenangan Finlandia dicetak oleh Jasse Tuominen (menit ke-21) dan Teemu Pukki (gol penalti di menit ke-64, gol di menit ke-75).


Punggawa Timnas Finlandia merayakan kemenangan atas Liechtenstein

5. Timnas Finlandia dijuluki Huuhkajat atau The Eagle Owls. Asal mula julukan tersebut berawal dari munculnya secara tiba-tiba burung hantu pada laga kualifikasi Euro 2008 melawan Belgia di Helsinki. Burung hantu tersebut bertengger di tiang gawang selama beberapa menit dan seolah sedang memberi motivasi bagi para pemain timnas Finlandia. Finlandia mampu menang 2-0 atas Belgia di laga tersebut.


Eagle Owls hinggap di tiang gawang Finlandia pada laga melawan Belgia di
kualifikasi Euro 2008

6. Teemu Pukki menjadi pemain andalan timnas Finlandia yang dibuktikan dengan sumbangan 10 gol selama babak kualifikasi Euro 2020. Berkat 10 gol tersebut, Pukki menjadi top skor kedua pada babak kualifikasi, dia hanya kalah dua gol dari Harry Kane. Pukki saat ini menjadi pemain aktif dengan catatan gol terbanyak bagi timnas Finlandia.


Teemu Pukki (tengah) sang pemain andalan Finlandia merayakan salah satu golnya ke gawang Liechtenstein

7. Timnas Finlandia mampu meraih kemenangan di laga debut mereka di Euro 2020 melawan Denmark dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Finlandia tercipta melalui satu-satunya tembakan tepat sasaran sepanjang pertandingan melalui Joel Pohjanpalo di menit ke-60.


Joel Pohjanpalo (kostum biru) mencetak gol kemenangan Finlandia ke gawang Denmark

8. Saat kalah 0-2 dari Belgia di laga ketiga babak grup Euro 2020, Finlandia untuk pertama kali kalah dari Belgia sejak kekalahan sebelumnya di kualifikasi Piala Dunia dengan skor 1-6 pada Oktober 1968.

9. Sekitar dua tahun sebelum kelolosan Finlandia ke Euro 2020, mereka sempat berada di ranking FIFA terendah mereka yaitu ranking ke-110.

10. Penyerang Teemu Pukki, kiper Anssi Jaakkola, bek Joona Toivio dan Jukka Raitala, serta gelandang Tim Sparv sebelumnya juga pernah menjadi bagian dari skuad Markku Kanerva saat Finlandia untuk kali pertama meraih tiket babak utama Euro U-21 pada 2009 silam.

11. Markku Kanerva ditunjuk sebagai pelatih timnas senior Finlandia menggantikan Hans Backe asal Swedia pada 2016. Sebelum menjadi pelatih, Kanerva ternyata pernah menjadi guru SD.


Markku Kanerva pelatih timnas Finlandia yang pernah menjadi guru SD

12. Kiper utama tim, Lukas Hradecky, menjadi kiper ketiga sepanjang sejarah Euro yang mampu menggagalkan penalti di laga debutnya. Hradecky berhasil menepis penalti Pierre-Emile Hojbjerg di menit ke-74. Sayangnya saat menghadapi Belgia, Hradecky mencatatkan gol bunuh diri di menit yang sama.

13. Saat Federasi Sepak Bola Finlandia terbentuk, ternyata saat itu Finlandia masih menjadi bagian dari Kekaisaran Rusia. Oleh karena itu pengaruh Rusia sangat besar pada gaya sepak bola Finlandia.

14. Veikkausliiga atau liga sepak bola utama Finlandia yang diikuti 12-14 klub setiap musim baru terbentuk pada 1990. Sebelumnya, Finlandia hanya memiliki kompetisi sepak bola semi profesional, Mestaruussarja, yang sudah ada sejak 1930.

15. Finlandia memiliki dua catatan kemenangan terbesar sepanjang sejarah. Pertama, pada 11 Agustus 1922 saat mengalahkan Estonia 10-2 di Helsinki. Kedua, pada 17 November 2010 saat mengalahkan San Marino 8-0.

16. Catatan kekalahan terbesar Finlandia tercipta pada 1 September 1940 saat dijamu Jerman di Leipzig dengan skor 13-0.

Itulah fakta-fakta tentang timnas Finlandia yang menjadi salah satu debutan di ajang Euro 2020 yang lalu. Semoga masih bermanfaat.


Spoiler for Referensi:


Spoiler for Sumber Foto:


Diubah oleh peteradis 28-10-2021 04:48
0
1.6K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan