hargaparket
TS
hargaparket
Bosan Dengan Penampilan Lantai Keramik? Ini Dia Alternatifnya
Pada saat saya melihat lantai rumah yang menggunakan lantai keramik, rasanya telihat membosankan. Terlebih lagi sifatnya terkesan dingin membuat keluarga dirumah tak jarang terkena penyakit reumatik.

Lalu terbesit dipikiran, "Sepertinya harus ganti nih lantai keramik sama jenis lantai yang lain". Tak lama kemudian, saya pun mencari tahu di Internet beberapa yang membahas mengenai alternatif pilihan selain keramik.

Setelah ditelusuri, ternayata banyak juga yah yang membahas akan hal ini. Lalu saya pun mengganti lantai keramik lama menggunakan lantai kayu solid yang berkesan hangat dan nyaman digunakan.

Akah tetapi, tahukah kalian bahwa selain lantai kayu solid terdapat beberapa jenis lantai lainnya yang bisa kita jadikan alternatif penganti lantai keramik. Penasaran? Simak baik-baik nih ulasannya dibawah ini ya.

Jenis-Jenis Lantai Pengganti Lantai Keramik

Dari sekian banyaknya jenis lantai yang kita ketahui, hanya beberapa saja yang masuk ke dalam kategori alternatif pilihan selain keramik lantai diantaranya yaitu : 

Lantai kayu solid

Salah satu alternatif pengganti keramik terbaik yaitu lantai kayu solid atau lebih dikenal dengan sebutan lantai parket.

Jenis lantai yang satu ini memang mempunyai kualitas yang cukup tinggi diatas rata-rata karena terbuat dari olahan kayu solid murni tanpa adanya bahan campuran lain didalamnya.

Terlebih lagi tampilan khasnya yang membuat menarik perhatian siapapun, corak kayu yang ditampilkan memang sangat unik dan menarik, terlihat alami yang bernilai seni cukup tinggi.

Namun sayangnya, harga lantai kayu per metertergolong cukup tinggi nih sobat agan yakni sekitar 150 ribu hingga mencapai 300 ribuan. 

Lantai vinyl sintetis

Selain lantai parket kayu, terdapat pula salah satu alternatif pilihan selain lantai keramik yaitu lantai vinyl. Jenis lantai yang satu ini sangat cocok menjadi pengganti keramik lantai karena mudah dipasangkan dan dijual dengan harga yang cukup murah.

Namun karena lantai vinyl ini terbuat dari bahan PVC (Poli Vinyl Cloride) sehingga kualitasnya tidak begitu bagus, bahkan kurang baik untuk kesehatan karena terdapat kandungan VOC (Votatile Organic Cumpounds) yang dimana bila muncul ke permukaan maka akan mempengaruhi kondisi udara di dalam ruangan.

Akan tetapi selepas dari itu semua, lantai sintetis ini mempunyai tampilan motif yang cukup bagus dan beragam sehingga bisa menyesuaikan dengan desain ruangan atau hunian.

Lantai laminasi

Lantai kayu sintetis atau lantai laminasi ini menjadi salah satu jenis penutup lantai yang sangat pas untuk menggantikan lantai kermaik dirumah karena pada umumnya lantai kayu laminasi ini mudah diaplikasikan dan dijual dengan harga yang terjangkau.

Lantai kayu tempel ini menjadi solusi lantai mudah dipasangkan, dengan kualitas yang terbilang cukup bagus karena terbuat dari serbuk kayu plywood yang dicampur dengan resin.

Dari segi tampilan, lantai laminasi ini mempunyai motif kayu yang bervariasi serta terlihat begitu realistis.

Lantai SPC

Salah satu produk penutup lantai hasil pengembangan dari flooring LVT (Luxury Vinyl Tile) yaitu lantai SPC (Stone Plastic Composite). Jenis lantai yang satu ini tentunya lebih kuat dan tampilan bagus ketimbang lantai vinyl.

Yang membuat kualitasnya bagus yaitu karena terbuat dari komponen kalsium karbonat yang dimana bahan tersebut didapatkan dari bubuk PVC, stabilizer dan bebatuan kapur.

Harga flooring SPC ini tentunya jauh lebih mahal bila di bandingkan dengan harga lantai vinyl per meter.

Bagaimana, sudahkah agan menentukan akan memakai jenis lantai yang mana? Komen di bawah yah!

Cukup sekian ulasan kita kali ini mengenai alternatif pilihan selain lantai keramik, semoga pembahasan diatas dapat bermanfaat untuk agan yang sedang mencari pengganti lantai keramik di rumah.
mollyevaVnixsfive.5
five.5 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
4.9K
23
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan