Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

harbisindoAvatar border
TS
harbisindo
Pemprov DKI Jakarta Siap Sambut Penanam Modal Asing
Pemprov DKI Jakarta Siap Sambut Penanam Modal Asing

Bisnis, JAKARTA — Tahun ini dinilai menjadi momentum yang tepat bagi DKI Jakarta untuk menangkap peluang investasi, sejalan dengan tren Penanaman Modal Asing (PMA) di Ibu Kota yang menunjukkan pergerakan positif.

Terlebih, DKI Jakarta juga sudah memiliki Unit Pengelola Jakarta Investment Centre (JIC) yang diharapkan dapat meningkatkan minat investor asing untuk menanamkan modal di Ibu Kota.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi DKI Jakarta Benni Aguscandra mengatakan Unit Pengelola JIC akan memberikan asistensi atau pendampingan kepada investor dalam kegiatan investasi di Jakarta.

“Kehadiran Unit Pengelola JIC dapat menjadi rekan para investor dalam mencari informasi terlengkap seputar proyek- proyek unggulan, nilai investasi, sampai dengan melakukan asistensi/pendampingan pengurusan perizinan dan nonperizinan,” kata Benni, Kamis (14/10/2021).

Mengutip data Kementerian Investasi, pada Kuartal II/2021 DKI Jakarta memeroleh investasi senilai US$960 juta atau setara dengan Rp14,1 triliun dari realisasi PMA.

“DPMPTSP Provinsi DKI Jakarta juga akan melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan realisasi investasi di Jakarta sehingga bisa berdampak kepada perluasan lapangan kerja, peningkatan ekonomi masyarakat, serta meningkatkan daya saing Indonesia di pasar Asia,” ujarnya.

Sejalan dengan itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga telah menawarkan dua proyek infrastruktur transportasi kepada investor asal Singapura.

Baca : Jakarta Tawarkan Proyek Transportasi kepada Investor Singapura

Adapun, proyek yang ditawarkan tersebut yakni Extended Concourse Fatmawati Station oleh PT MRT Jakarta dan proyek Transit Oriented Development Pegangsaan Dua yang digarap oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

“Proyek yang ditawarkan merupakan perwujudan dari cita-cita Provinsi DKI Jakarta sebagai provinsi yang memiliki konektivitas yang memadai, sehingga mampu menggerakkan kegiatan ekonomi di Jakarta” kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Kamis (14/10/2021).

Pemprov DKI, imbuhnya, mendukung penuh terlaksananya kerja sama investasi melalui berbagai kemudahan dan pendekatan layanan sebagai solusi investasi dan perizinan di Jakarta.

“Jakarta sebagai Ibu Kota Indonesia merupakan salah satu mitra strategis Singapura. Oleh karena itu, untuk mendorong peningkatan investasi yang dapat memberikan manfaat berkelanjutan bagi seluruh masyarakat, Pemprov DKI Jakarta berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para investor dengan mendorong kemudahan berinvestasi dan kemudahan berusaha di Jakarta,” kata Anies.

Lebih lanjut, dia mengatakan perekonomian di Jakarta telah berangsur pulih dari pandemi Covid-19 yang ditandai dengan meningkatnya pertumbuhan ekonomi di Ibu Kota sebesar 10,91% secara tahunan pada kuartal II/2021.

Hal tersebut, ujarnya, menjadi tanda bahwa DKI Jakarta memiliki ketahanan ekonomi meskipun di tengah pandemi. Dia menjelaskan bahwa peningkatan konsumsi domestik mendorong pertumbuhan ekonomi pada kuartal II/2021.

"Dengan perbaikan reformasi birokrasi yang dilakukan, kami memastikan bahwa iklim berinvestasi dan berusaha di Jakarta semakin kondusif,” tutur Anies.






Diubah oleh harbisindo 15-10-2021 09:16
0
786
11
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan