- Beranda
- Komunitas
- Food & Travel
- Selera Nusantara (Indonesian Food)
Cara Membuat Gethuk Singkong Sendiri di Rumah, Check!


TS
qoni77
Cara Membuat Gethuk Singkong Sendiri di Rumah, Check!

Gethuk Singkong, Panganan Tradisional yang Mengenyangkan juga Menyenangkan
Hai, Sahabat Kaskus! Apa kabar kamu? Semoga tetap sehat ya?

Gethuk adalah olahan makanan yang menggunakan bahan-bahan alami, yang kemudian dalam proses pembuatannya dilumatkan, juga dicampur dengan kelapa dan bumbu-bumbu pelengkap lainnya.
Maka karena Gethuk ini tradisional, jadi tidak mengandung bahan kimia ya Gansist. Insya Allah aman untuk dimakan dan dinikmati– sambil menikmati pagi hari, siang hari, atau sore hari bersama keluarga.
Gethuk bisa terbuat dari ketela pohon, atau ubi jalar, atau bahkan pisang. Yang penting bahannya tradisional ajalah. Jadi tidak menghilangkan cita rasa tradisional itu sendiri, sehingga Insya Allah aman di lambung dan turut membuat kita membudayakan yang namanya warisan kuliner nusantara lho.

Singkat cerita pada thread kali ini, Ane akan mengajak Gansist atau membagikan resep atas panganan tradisional yang kemarin Alhamdulilah Ane sempatkamn untuk membuatnya sendiri di rumah.
Membuat Gethuk Singkong sendiri di rumah, check!
Bahan Membuat Gethuk Singkong :
1. Singkong 1kg
2. Gula Merah 250 gram
3. Kelapa parut 200 gram
4. Garam satu sendok teh
5. Gula pasir satu sendok makan
Cara Membuat Gethuk Singkong :
1. Kupas singkong dan tiriskan

2. Potong singkong menjadi beberapa bagian
3. Cuci singkong sampai bersih dan tiriskan
3. Siapkan panci untuk mengukus
4. Isi air di bawah jaringan pengukus
5. Masukkan singkong di atas jaringan
6. Letakkan parutan kelapa dan gula merah pada wadah stainless dan sertakan mengukus keduanya secara bersamaan dengan singkong

7. Jika singkong telah empuk, angkat dan tiriskan
Quote:
8. Siapkan wadah untuk melumatkan singkong
9. Lumatkan singkong bersama parutan kelapa, gula merah, garam, dan gula putih
Quote:
10. Siapkan wadah untuk mencetak atau mendapatkan gethuk agar teksturnya padat
11. Masukkan singkong yang telah lumat bersama semua yang juga turut dilumatkan pada cetakan dan jangan lupa buat membuang sontrot atau tulang singkong ya Gansist

12. Padatkan singkong dengan memakai sendok nasi atau cendong di wadah cetakan.

13. Iris gethuk atau sendok sesuai selera dan gethuk songkong siap untuk dihidangkan
Nah cukup mudah kan sahabat Kaskus cara membuat Gethuk Singkong rumahan? Silakan dicoba di rumah ya!


Selamat Pagi dan jangan lupa bahagia! See u next thread^~^
Sumber foto dan referensi adalah murni olahan alami @qoni77






delfatesting260 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
2.8K
26


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan