yumnasaidAvatar border
TS
yumnasaid
4 Tips Memilih Baju Muslim Wanita yang Nyaman dan Kekinian

Siapa bilang mengenakan baju muslim akan membuat wanita tampak kurang stylish dan gerah? Hal tersebut tidak akan terjadi jika kamu pandai untuk memadupadankan model baju muslim wanita supaya kekinian, serta tahu cara memilih bahan yang tepat.

Saat ini juga telah terdapat begitu banyak brand-brand baju muslim wanita yang menghadirkan model-model kekinian yang tidak kalah keren dari baju-baju lainnya. Ada banyak brand juga yang menawarkan koleksi baju muslim yang nyaman untuk digunakan harian dan juga cocok untuk digunakan saat bepergian.

Tips Memilih Baju Muslim Wanita

Bagi para muslimah yang baru saja berhijrah atau ingin memperbaiki penampilan dengan baju-baju muslim yang lebih syar’i namun tetap trendi, penting untuk mengintip beberapa tips utama dalam memilih baju muslim berikut.

1. Sesuaikan Model Baju dengan Postur Tubuh

Sebelum menentukan baju muslim mana yang akan dimasukan keranjang belanja, kamu perlu memahami seperti apa model baju yang cocok dengan postur tubuh. Model seperti apa yang tidak akan membuatmu terlihat tenggelam, terlihat terlalu kurus, atau terlalu gemuk ketika memakainya.

Jika postur tubuhmu mungil, kamu bisa mencari model baju gamis yang memiliki warna senada dari atas hingga bawah, atau yang memiliki motif garis-garis vertikal supaya memberikan ilusi tubuh yang tampak jenjang.

Pilih baju muslim dengan ukuran panjang lengan yang pas di pergelangan tangan dan bukan yang melebihi setengah telapak tangan. Sebab hal ini akan membuatmu terkesan mengenakan baju kebesaran. Kamu juga bisa menambahkan outer diluar gamis dengan tone warna yang mirip supaya tampak lebih stylish.

2. Pilih Bahan Yang Nyaman

Memilih bahan yang nyaman merupakan hal dasar yang perlu kamu ketahui saat membeli baju muslim wanita kekinian. Jika berjalan mengunjungi toko, kamu mungkin bisa merasakan mana saja bahan yang dingin seperti katun jepang yang halus serta lembut.

Beberapa bahan yang nyaman seperti bahan jersey dan linen dengan kualitas yang tinggi dan bahan yang jatuh sehingga nyaman dipakai serta tidak mudah kusut. Hindari mengenakan baju yang tipis dan sangat menempel pada kulit hingga dapat memperlihatkan lekuk-lekuk tubuh.

Apabila membeli secara online maka kamu perlu memperhatikan detail deskripsi barang tersebut untuk mengetahui jenis bahannya. Pada beberapa toko baju muslim biasanya juga memberikan foto untuk detail bahan yang membuat kamu dapat membayangkan seperti apa aslinya.

3. Pilih Warna Dengan Tone Sesuai Warna Kulit

Pemilihan warna juga menjadi hal wajib yang perlu diketahui. Untuk menjaga kesan trendi dan kekinian, kamu bisa melihat warna-warna yang sedang banyak disukai para muslimah lainnya. Tapi kamu juga perlu memikirkan apakah warna tersebut cocok dengan tone kulitmu atau tidak.

Pilihlah warna baju muslim yang akan membuat kulitmu semakin cerah dan tidak membuatmu terkesan kusam. Pemilihan warna-warna ini juga dapat memberikan inovasi gaya kamu supaya tidak terkesan monoton setiap harinya.

4. Padukan Dengan Hijab

Hijab menjadi hal penting yang tidak boleh ketinggalan. Setelah memilih baju muslim yang sesuai dengan postur tubuh, memiliki warna sesuai dan bahan yang nyaman maka hal terakhir yang perlu kamu perhatikan yaitu memilih hijab dengan bahan dan warna yang sesuai juga. Kamu bisa mengenakan hijab dengan warna yang tidak kontras dengan baju dan bahan yang tebal.

Sudah tahu Tips Memilih Baju Muslim Wanita Supaya Nyaman dan TetapKekinian?

Dengan menerapkan tips diatas, kamu kini bebas memilih baju mana saja yang akan kamu masukan dalam keranjang belanjaan nanti. 

Saat ini ada banyak pilihan brand baju muslim yang menyediakan koleksi-koleksi kekinian untuk muslimah dengan kualitas bagus dan harga yang affordable seperti yumnasa.id. Koleksinya yang beragam dan elegan akan membuat hari-hari kamu menjadi semakin stylish lagi. Bagaimana, sudah siap menjadi muslimah trendi masa kini?




0
819
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan