johnwick245Avatar border
TS
johnwick245
Anak dengan Diabetes Masih Bisa Divaksin Covid-19


Photo By CNNIndonesia.com



Jakarta, CNN Indonesia -- Diabetes tak hanya menyerang orang dewasa, penyakit yang disebabkan oleh tingginya kadar gula dalam darah ini banyak terdiagnosis di anak-anak.

Oleh karena itu, akan sangat berbahaya jika anak-anak terpapar Covid-19 dan memiliki riwayat sebagai penderita diabetes melitus tipe 1 atau 2.

Di era pandemi ini, diabetes menjadi salah satu komorbid atau penyakit bawaan yang cukup berbahaya jika terpapar Covid-19. Salah satu pencegahan agar anak-anak penderita diabetes tak terpapar Covid-19 selain tetap menjaga protokol kesehatan adalah dengan vaksinasi.

Ketua Umum Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Aman Bhakti Pulungan mengatakan anak yang memiliki riwayat diabetes tipe 1 bisa divaksinasi Covid-19.

"Tidak masalah. Tidak ada kontraindikasi untuk anak-anak dengan diabetes tipe 1 terkontrol," kata Aman dalam kegiatan peluncuran program Changing Diabetes yang digelar secara daring, Senin (30/8).

Diabetes tipe 1 ini dijelaskan Aman umumnya terjadi pada anak dengan kondisi autoimun. Biasanya anak dengan diabetes tipe 1 cenderung tak mengeluarkan insulin karena kelainan yang disebabkan autoimun. Diabetes ini tak bisa dicegah terjadi namun bisa diminimalisir keparahannya dengan kontrol rutin dan menjaga kadar gula dalam darah.

Sementara untuk vaksinasi Covid-19, pihaknya juga telah mengeluarkan surat rekomendasi agar anak-anak dengan diabetes melitus tipe 1 bisa segera melakukan vaksinasi Covid-19.

Sumber Berita: CNNIndonesia.com




0
725
13
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan